Khofifah Indar Parawansa dan Gus Ipul Mengenang KH Sholeh Qosim

Reporter

Antara

Editor

Juli Hantoro

Jumat, 11 Mei 2018 15:52 WIB

Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur nomor urut satu Khofifah Indar Parawansa - Emil Dardak dan nomor urut dua Saifullah Yusuf - Puti Guntur Soekarno saling bersalaman dalam Debat Publik I Pilgub Jatim di Gedung Dyandra Convetion Center, Surabaya, Jawa Timur, 10 April 2018. ANTARA/Zabur Karuru

TEMPO.CO, Jakarta - Calon Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dan Saifullah Yusuf atau Gus Ipul mengenang sosok KH Sholeh Qosim yang meninggal pada Kamis, 10 Mei 2018.

Khofifah menilai sosok almarhum KH Sholeh Qosim merupakan tokoh ulama karismatik yang jarang terpublikasi, tetapi memiliki wawasan kebangsaan sangat dalam.

"Indonesia berduka, tokoh karismatik telah berpulang, beliau memiliki wawasan ke-Indonesiaan yang sangat luas, dan sangat sering menjadi tamu VIP dalam perhelatan-perhelatan nasional," katanya usai melakukan takziah di rumah almarhum KH Sholeh Qosim di Ngelom, Sidoarjo, Jawa Timur, Jumat, 11 Mei 2018.

Baca juga: Zulkifli Hasan Jamin Khofifah Tak Bakal Main Proyek

Khofifah mengemukakan, pada awal Februari yang lalu, dirinya sempat bertemu dengan almarhum dan menitipkan supaya lembaga pendidikan belajar tetap berjalan.

Advertising
Advertising

"Dan di usianya yang sepuh, beliau berkomitmen kalau dunia pendidikan akan tetap menjadi referensi penguatan SDM di masyarakat," katanya.

Sebelumnya, KH Sholeh Qosim meninggal pada Kamis, 10 Mei 2018 usai melaksanakan shalat Magrib di rumah pribadinya. Ribuan orang petakziah, mengantarkan kiai karismatik ini ke peristirahatan terakhir di makam lingkungan Pondok Pesantren Bahauddin Al-Ismailiyah Ngelom, Sidoarjo.

Adapun Saifullah Yusuf atau Gus Ipul mengatakan banyak kenangan dengan KH Sholeh Qosim. "Saya ikut duka belasungkawa dan Jatim, bahkan Indonesia, turut merasakan kehilangan," ujarnya ketika dikonfirmasi di Surabaya, Jumat pagi.

Terakhir, Gus Ipul mengaku bertemu dengan KH Sholeh Qosim pada saat Haul KH Dimyathi Romly di Pondok pesantren Darul Ulum Peterongan, Jombang, pada Kamis 26 April 2018.

Saat itu, di hadapannya bersama ribuan orang yang hadir, Kiai Qosim (sapaan akrab KH Sholeh Qosim), bercerita dua hal, salah satunya tentang masa menempuh pendidikan di Pesantren Darul Ulum Peterongan.

Di pesantren tersebut, Kiai Qosim bertemu dan menjadi sahabat dekat dari Ahmad Yusuf Cholil, yang juga ayah Gus Ipul, termasuk menjadi mentor Ahmad Yusuf saat di pesantren.

Kedekatan Kiai Qosim dan Ahmad Yusuf, kata dia, yang menjadi pertimbangan utama ikut mendoakannya untuk maju di Pilkada 2018 sebagai Calon Gubernur Jatim.

"Saat itu, beliau mendoakan saya. `Sampean tak ewangi, tak dongakno. Abah sampean itu momonganku ning pondok (Anda saya bantu, saya doakan. Ayah anda muridku di pondok)," ucap Gus Ipul menirukan perkataan Kiai Qosim.

Baca juga: Mau Debat Pilgub Jatim 2018, Khofifah Ziarahi Makam Sunan Ampel

Sebagai seorang santri, Gus Ipul mengambil banyak nilai kehidupan dari sosok Kiai Qosim, seperti tak pernah lelahnya memberikan dakwah, bahkan menjelang beliau tutup usia.

"Mau pengajian besar, pengajian kecil, beliau tetap datang," kata Gus Ipul yang juga salah seorang Ketua PBNU tersebut.

Wagub Jatim yang sedang izin cuti kampanye tersebut bahkan terkesan saat Kiai Qosim menjadi figur teladan di Peringatan HUT TNI tahun lalu, bahkan seorang Presiden Jokowi pun mencium tangannya.

"Saya segera melayat ke rumah duka. Beliau adalah seorang ulama kekasih Allah. Insya Allah beliau meninggal dalam keadaan Khusnul Khotimah," katanya.

Berita terkait

PPP Persilakan Khofifah Silaturahmi ke DPW, Awiek: Kita Tidak Halangi

15 jam lalu

PPP Persilakan Khofifah Silaturahmi ke DPW, Awiek: Kita Tidak Halangi

Khofifah sebelumnya mengklaim dia akan mendapatkan surat rekomendasi dari PPP untuk maju di Pilkada Jawa Timur.

Baca Selengkapnya

Jalan Mulus Khofifah Indar Parawansa Menuju Pilkada Jawa Timur

23 jam lalu

Jalan Mulus Khofifah Indar Parawansa Menuju Pilkada Jawa Timur

Khofifah Indar Parawansa menyatakan siap bekerja keras dan memenangkan Pilkada Jawa Timur 2024 usai menerima rekomendasi dari Partai Golkar.

Baca Selengkapnya

Cerita Khofifah Kalah 2 Kali di Pilgub Jatim, Sebut Tak Pernah Usik Rival

8 hari lalu

Cerita Khofifah Kalah 2 Kali di Pilgub Jatim, Sebut Tak Pernah Usik Rival

Khofifah Indar Parawansa bercerita saat dirinya kalah dua kali di Pilgub Jatim. Meskipun kalah, dia mengaku tak pernah mengusik kemenangan rival politiknya.

Baca Selengkapnya

PAN Usung Khofifah di Pilgub Jatim, Zulhas: Wakilnya Terserah Beliau Saja

8 hari lalu

PAN Usung Khofifah di Pilgub Jatim, Zulhas: Wakilnya Terserah Beliau Saja

Ketum PAN Zulkifli Hasan menegaskan dukungannya untuk Khofifah Indar Parawansa di gelaran Pilgub Jatim 2024.

Baca Selengkapnya

Alasan PAN Belum Beri Rekomendasi Emil Dardak Maju dengan Khofifah di Pilkada Jawa Timur

9 hari lalu

Alasan PAN Belum Beri Rekomendasi Emil Dardak Maju dengan Khofifah di Pilkada Jawa Timur

PAN belum memberikan rekomendasi kepada Emil Dardak karena Demokrat belum melakukan komunikasi politik dengan mereka.

Baca Selengkapnya

Pilkada Jawa Timur, Figur Khofifah Menguat di Internal PDIP

10 hari lalu

Pilkada Jawa Timur, Figur Khofifah Menguat di Internal PDIP

PDIP masih melakukan penjaringan calon yang akan diusung dalam Pemilihan Kepada Daerah atau Pilkada Jawa Timur 2024.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Khofifah Jelang Pilkada Jawa Timur terkait Peluang dan Calon Lawan

18 hari lalu

Serba-serbi Khofifah Jelang Pilkada Jawa Timur terkait Peluang dan Calon Lawan

Khofifah dinilai menjadi calon gubernur terkuat pada Pilkada Jatim 2024. PKB dan PPP tengah menyiapkan lawan.

Baca Selengkapnya

PKB dan PPP Siapkan Lawan Khofifah di Pilkada Jawa Timur

19 hari lalu

PKB dan PPP Siapkan Lawan Khofifah di Pilkada Jawa Timur

PKB dan PPP siap untuk berkoalisi di Pilkada Jawa Timur. Kedua partai siap menghadirkan figur untuk melawan Khofifah Indar Parawansa.

Baca Selengkapnya

Selain Gibran dan Bobby Nasution, Khofifah Disebut Juga Bakal Terima Penghargaan Satyalancana

24 hari lalu

Selain Gibran dan Bobby Nasution, Khofifah Disebut Juga Bakal Terima Penghargaan Satyalancana

Jokowi dikabarkan akan memberikan penghargaan kepada kepala daerah berprestasi, mulai dari Gibran, Bobby Nasution, hingga Khofifah.

Baca Selengkapnya

Golkar Sebut Kemenangan di Pilkada 2024 Jadi Modal untuk Pileg dan Pilpres 2029

34 hari lalu

Golkar Sebut Kemenangan di Pilkada 2024 Jadi Modal untuk Pileg dan Pilpres 2029

Erwin Aksa menekankan soal target suara dan mengembalikan kejayaan Golkar lima tahun ke depan pada Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya