Cerita Kapolri Tito Karnavian Tangani Pilkada Papua

Reporter

Taufiq Siddiq

Rabu, 28 Maret 2018 09:19 WIB

Kapolri Jenderal Tito Karnavian memberi sambutan penandatangan Nota Kesepahaman Pengamanan di Komplek Parlemen, Jakarta, 14 Februari 2018. TEMPO/Fakhri Hermansyah.

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Kepolisian RI, Jenderal Tito Karnavian menceritakan pengalamannya mengamankan pemilihan kepala daerah di Papua (Pilkada Papua). Pada 2012-2014, Tito menjabat sebagai Kepala Kepolisian Daerah Papua.

Saat bertugas di Papua, Tito menuturkan, ketika pemilihan ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu), hiruk-pikuknya sama seperti Pemilu sesungguhnya. Para kontestan Pilkada berani menghalalkan segala cara agar orang-orang mendapatkan posisi strategis.

Baca: Empat Wilayah Berkategori Rawan Konflik di Pilkada Papua

"Di sana, pemilihan penyelenggara sudah seperti Pemilu," kata Tito di Markas Besar Polri, Jakarta, Selasa, 27 Maret 2018.

Menurut Tito, kondisi yang terjadi di Papua ketika itu disebabkan anggota KPU dan Bawaslu di sana tidak solid seperti di pusat. Kata dia, hal itu termasuk karena status anggota KPU dan Bawaslu di daerah ad hoc.

Kata dia, 70 persen permasalahan Pilkada ataupun Pemilu di Papua bersumber dari internal penyelenggara. "Karena hanya mendapatkan posisi itu lima tahun sekali, bisa saja ada pihak yang memanfaatkan atau malah dimanfaatkan oleh para pemilik kepentingan," ujarnya.

Baca: Pilgub Papua, Bawaslu Terima Aduan dari Kedua Paslon

Advertising
Advertising

Tito juga menceritakan soal polarisasi yang terbentuk di masyarakat Papua akibat Pilkada. Saat itu, ia menjelaskan, polarisasi menjadi salah satu sumber pemicu konflik. "Ada yang sampai berperang dan menyebabkan korban jiwa atau membakar kantor KPU, kantor bupati, karena perseteruan saat Pilkada," tuturnya.

Aparat keamanan di sana, Tito menambahkan, harus menjaga timbulnya polarisasi, politik uang, perang fitnah. Karena itu, ia melanjutkan, untuk menjaga kondisi yang kondusif selama Pilkada berlangsung dibutuhkan sinergi dari semua pihak, mulai penyelenggara hingga para peserta.

Berdasarkan dari pengalamannya itu, Tito Karnavian mengatakan, sejumlah Satuan Tugas Polri sudah mulai beroperasi mengamankan Pilkada Papua untuk meredam potensi konflik dari sekarang. "Satgas Money Politik sudah mulai mengawasi potensi-potensi suap atau politik uang. Satgas Nusantara juga sudah jalan mengawasi penyebaran hoax dan fitnah-fitnah menjelang Pilkada," ujarnya.

Berita terkait

Respons Mendagri Tito Karnavian Soal Perlunya Sistem Pemilu Dievaluasi

4 hari lalu

Respons Mendagri Tito Karnavian Soal Perlunya Sistem Pemilu Dievaluasi

Mendagri mengatakan perbaikan sistem pemilu melalui RUU jangan sampai bersifat kejar tayang.

Baca Selengkapnya

Mendagri Tito Karnavian Imbau Kepala Daerah Segera Salurkan Anggaran Pilkada 2024

4 hari lalu

Mendagri Tito Karnavian Imbau Kepala Daerah Segera Salurkan Anggaran Pilkada 2024

Tito Karnavian mengatakan masih ada beberapa penyelenggara Pilkada 2024 di daerah yang belum menerima anggaran.

Baca Selengkapnya

Mendagri Tito Karnavian Dorong Pemda Percepat Realisasi Belanja APBD

7 hari lalu

Mendagri Tito Karnavian Dorong Pemda Percepat Realisasi Belanja APBD

Tito Karnavian menekankan pentingnya realisasi APBD dalam pengendalian tingkat inflasi.

Baca Selengkapnya

DKPP akan Bangun Kantor Perwakilan di Daerah, Apa Alasannya?

11 hari lalu

DKPP akan Bangun Kantor Perwakilan di Daerah, Apa Alasannya?

DKPP akan membangun kantor perwakilan di Papua, Kalimantan Tengah, Sumatera, dan Jawa.

Baca Selengkapnya

Mendagri Tito Keluhkan Mayoritas Inflasi Provinsi Lampaui Angka Nasional

13 hari lalu

Mendagri Tito Keluhkan Mayoritas Inflasi Provinsi Lampaui Angka Nasional

Menteri TIto Karnavian meminta kepala daerah memerhatikan inflasi di daerahnya masing-masing.

Baca Selengkapnya

Alasan Mendagri Sebut Pilkada 2024 Tetap Digelar Sesuai Jadwal

17 hari lalu

Alasan Mendagri Sebut Pilkada 2024 Tetap Digelar Sesuai Jadwal

Pilkada 2024 digelar pada 27 November agar paralel dengan masa jabatan presiden terpilih.

Baca Selengkapnya

Respons KPU Saat Mendagri Minta Cegah Kebocoran Data Pemilih Pilkada 2024

17 hari lalu

Respons KPU Saat Mendagri Minta Cegah Kebocoran Data Pemilih Pilkada 2024

Tito Karnavian mengingatkan KPU tentang potensi pidana jika terjadi kebocoran data pemilih Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Pilkada 2024: Mendagri Sebut DP4 Capai 207 Juta Jiwa

18 hari lalu

Pilkada 2024: Mendagri Sebut DP4 Capai 207 Juta Jiwa

Mendagri mengingatkan agar KPU melindungi keamanan data pemilih untuk Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Tito Karnavian Pastikan Pilkada Serentak Digelar 27 November 2024

18 hari lalu

Tito Karnavian Pastikan Pilkada Serentak Digelar 27 November 2024

Mendagri Tito Karnavian mengatakan sebelumnya memang ada wacana yang muncul untuk mempercepat pelaksanaan Pilkada.

Baca Selengkapnya

Mendagri Tito Karnavian Angkat Bicara soal Status Gus Muhdlor Jadi Tersangka

25 hari lalu

Mendagri Tito Karnavian Angkat Bicara soal Status Gus Muhdlor Jadi Tersangka

Gus Muhdlor telah ditetapkan menjadi tersangka oleh KPK pada 16 April 2024.

Baca Selengkapnya