Pegiat Koperasi Beri Dukungan ke Khofifah di Pilgub Jatim

Selasa, 27 Maret 2018 21:18 WIB

Calon Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa (tengah) berswafoto dengan pedagang saat kampanye di Pasar Taman, Sepanjang, Jawa Timur, 28 Februari 2018. Calon Gubernur Jawa Timur meninjau fasilitas pasar dan mendengarkan keluhan dari sejumlah pedagang terkait pasokan kebutuhan sehari-hari. ANTARA FOTO/Umarul Faruq

TEMPO.CO, Surabaya - Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak, memperoleh dukungan dari pegiat koperasi di Pilgub Jatim 2018. Pasangan ini dianggap punya komitmen membangun koperasi.

"Kami mendukung Ibu Khofifah kerena jelas beliau orang yang berkomitmen membangun koperasi sebagai pilar ekonomi kerakyatan di Indonesia," kata Pelaksana Harian Ketua Umum Dewan Koperasi Indonesia Mayjen (Purn) Nahrowi Ramli, di Hotel Gajah Mada, Malang, Selasa, 27 Maret 2018.

Baca juga: Survei: Pemilih Gerindra dan PKS Lebih Mendukung Khofifah-Emil

Khofifah-Emil dalam sembilan program unggulannya, Nawa Bhakti Satya, telah mencantumkan komitmen untuk membagun ekonomi Jawa Timur melalui koperasi, UMKM, dan ekonomi kerakyatan. Komitmen itu termaktub dalam Nawa Bhakti ketujuh, yakni Jawa Timur Berdaya.

Menurut Nahrowi, Khofifah memiliki kontribusi besar terhadap perkembangan koperasi, bukan hanya di Jawa Timur, tapi juga di Indonesia. Dia berharap dengan dukungan ini masyarakat bisa memilih pemimpin yang memiliki komitmen untuk mengembangkan ekonomi kerakyatan seperti Khofifah.

Advertising
Advertising

Di hadapan ratusan pelaku usaha dari berbagai organisasi koperasi Indonesia wilayah Jawa Timur yang hadir, Khofifah berjanji akan memberi perlindungan dan penguatan terhadap produk-produk UMKM lokal. Dia ingin produk-produk lokal memiliki posisi tawar yang kuat.

"Koperasi menguatkan seluruh ikhtiar-ikhtiar bagaimana penyejahteraan dan keberdayaan masyarakat, terutama dari UMKM dan pegiat-pegiat koperasi di Jawa Timur," kata Khofifah. Untuk itu, kata dia, pemerintah harus mempunyai komitmen kuat untuk memberi perhatian terhadap produk lokal.

Baca juga: Khofifah dan Gus Ipul Berebut Pengaruh Soekarwo di Pilkada Jatim

Selain menguatkan koperasi, Khofifah juga menyiapkan Pusat Informasi Super Koridor dan Communal Branding. Dengan Pusat Informasi Super Koridor, pihaknya akan menyiapkan pendampingan dari mulai modal, pelatihan manajemen, perluasan marketing digital hingga pendampingan hukum.

Adapun Communal Branding disiapkan sebagai solusi untuk memberi perlindungan hak intelektual produk seni maupun produk industri. "Dua hal ini kalau bisa berjalan akan terjadi pertumbuhan yang lebih cepat dari produktivitas UMKM maupun koperasi di Jawa Timur,” ujarnya.

Berita terkait

Serba-serbi Khofifah Jelang Pilkada Jawa Timur terkait Peluang dan Calon Lawan

3 hari lalu

Serba-serbi Khofifah Jelang Pilkada Jawa Timur terkait Peluang dan Calon Lawan

Khofifah dinilai menjadi calon gubernur terkuat pada Pilkada Jatim 2024. PKB dan PPP tengah menyiapkan lawan.

Baca Selengkapnya

PKB dan PPP Siapkan Lawan Khofifah di Pilkada Jawa Timur

4 hari lalu

PKB dan PPP Siapkan Lawan Khofifah di Pilkada Jawa Timur

PKB dan PPP siap untuk berkoalisi di Pilkada Jawa Timur. Kedua partai siap menghadirkan figur untuk melawan Khofifah Indar Parawansa.

Baca Selengkapnya

Selain Gibran dan Bobby Nasution, Khofifah Disebut Juga Bakal Terima Penghargaan Satyalancana

9 hari lalu

Selain Gibran dan Bobby Nasution, Khofifah Disebut Juga Bakal Terima Penghargaan Satyalancana

Jokowi dikabarkan akan memberikan penghargaan kepada kepala daerah berprestasi, mulai dari Gibran, Bobby Nasution, hingga Khofifah.

Baca Selengkapnya

Golkar Sebut Kemenangan di Pilkada 2024 Jadi Modal untuk Pileg dan Pilpres 2029

19 hari lalu

Golkar Sebut Kemenangan di Pilkada 2024 Jadi Modal untuk Pileg dan Pilpres 2029

Erwin Aksa menekankan soal target suara dan mengembalikan kejayaan Golkar lima tahun ke depan pada Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Khofifah Mau Maju Pilkada Jawa Timur, Rayuan PDIP hingga Peluang Risma dalam Persaingan

30 hari lalu

Khofifah Mau Maju Pilkada Jawa Timur, Rayuan PDIP hingga Peluang Risma dalam Persaingan

Khofifah Indar Parawansa ingin maju lagi untuk duduk di pucuk pemerintahan Jawa Timur

Baca Selengkapnya

Inilah 6 Tokoh yang Masuk Bursa Calon Gubernur Jawa Timur 2024

31 hari lalu

Inilah 6 Tokoh yang Masuk Bursa Calon Gubernur Jawa Timur 2024

Lembaga survei Accurate Research and Consulting Indonesia (ARCI) mencatat ada enam tokoh yang masuk dalam daftar bursa calon Gubernur Jawa Timur 2024.

Baca Selengkapnya

Pilgub Jatim 2024, PKB Akan Prioritaskan Kader Internal

31 hari lalu

Pilgub Jatim 2024, PKB Akan Prioritaskan Kader Internal

PKB memastikan pihaknya akan memprioritaskan kader sendiri untuk bertarung di Pemilihan Gubernur Jawa Timur (Pilgub Jatim).

Baca Selengkapnya

Respons Hasto Soal Upaya PDIP Berkomunikasi dengan Khofifah Perihal Pilkada 2024

32 hari lalu

Respons Hasto Soal Upaya PDIP Berkomunikasi dengan Khofifah Perihal Pilkada 2024

Sekjen PDIP mengatakan komunikasi politik dilakukan untuk menghasilkan calon-calon pemimpin yang terbaik di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Nama Khofifah, Risma, dan Cak Imin Muncul di Bursa Pilkada Jatim 2024, Siapa Unggul?

32 hari lalu

Nama Khofifah, Risma, dan Cak Imin Muncul di Bursa Pilkada Jatim 2024, Siapa Unggul?

Survei Acurrate Research and Consulting Indonesia ini menyebutkan peluang Khofifah, Risma, Cak Imin di bursa Pilkada Jatim 2024.

Baca Selengkapnya

Wakil Ketua Bidang Organisasi DPD PDIP Jatim Bantah Partainya Rayu Khofifah

32 hari lalu

Wakil Ketua Bidang Organisasi DPD PDIP Jatim Bantah Partainya Rayu Khofifah

Said Abdullah mengaku tengah merayu Khofifah. Namun, hal itu dibantah oleh Wakil Ketua Bidang Organisasi DPD PDIP Jatim. Begini katanya.

Baca Selengkapnya