Kapolri Perintahkan Polairud Bantu Sukseskan Pilkada 2018

Selasa, 5 Desember 2017 14:04 WIB

Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian (kanan) memeriksa pasukan saat peringatan Hari Ulang Tahun ke-67 Polisi Perairan dan Udara (Polairud), di Pondok Cabe, Tangerang Selatan, Banten, 5 Desember 2017. Dalam sambutannya pada HUT Polairud, Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian meminta jajaran Polairud untuk ikut mengamankan Pemilukada serentak 2018. ANTARA FOTO

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Kepolisian RI Jenderal Tito Karnavian memerintahkan Korps Kepolisian Air dan Udara membantu proses distribusi logistik untuk Pemilihan Kepala Daerah 2018 (pilkada 2018). Ia menyebutkan bantuan ini akan diprioritaskan untuk daerah yang tertinggal dan terpencil.

"Daerah tertinggal sering telat pilkadanya. Pilkada bisa 2-3 hari setelahnya, sehingga terpengaruh hasil pilkada di daerah lain. Kita upayakan pilkada serentak bisa dipenuhi," ujar Tito di Pangkalan Udara Pondok Cabe, Tangerang Selatan, Banten, Selasa 5 Desember 2017.

Baca: Peta Daerah Rawan Konflik Pilkada 2018, Polri dan Bawaslu Berbeda

Tito menyebutkan peran penting Korps Polairud diperlukan untuk pergeseran pasukan dan logistik di daerah kepulauan terutama di daerah terpencil. Menurut dia, pihaknya bakal memanfaatkan perahu kepolisian dan TNI untuk distribusi logistik. "Saya harap pelaksanaan pilkada pada hari H, dilaksanakan serentak di semua wilayah," ujarnya.

Komisi Pemilihan Umum akan menggelar Pilkada Serentak 2018 di 171 daerah yang meliputi 17 provinsi, 39 kota, dan 115 kabupaten. Pilkada 2018 akan digelar di 392.226 TPS. Dari ratusan ribu tempat pemungutan suara itu, kepolisian membagi menjadi tiga kategori rawan. TPS yang dikategorikan aman sebanyak 328.389 TPS.

Perintah Tito dilayangkan saat peringatan Hari Ulang Tahun ke-67 Korps Polairud di Pangkalan Terbang Pondok Cabe, Tangerang Selatan. Tito mengatakan perlunya kepolisian bersiap menyambut rentetan agenda nasional pada 2018 tersebut.

Baca: Media Sosial Jadi Salah Satu Aspek Kerawanan Pilkada 2018

Advertising
Advertising

Selain membantu sukses Pilkada 2018 di 171 daerah, Tito juga berharap peran polairud dalam mengawal pergelaran Asian Games 2018 di Jakarta dan Palembang, serta pertemuan World Bank Annual Meeting di Bali. "Saya harap korpolairud dapat berperan aktif dalam mendukung keamanan berbagai agenda nasional," ujar Tito.

Berita terkait

Respons KPU Saat Mendagri Minta Cegah Kebocoran Data Pemilih Pilkada 2024

13 menit lalu

Respons KPU Saat Mendagri Minta Cegah Kebocoran Data Pemilih Pilkada 2024

Tito Karnavian mengingatkan KPU tentang potensi pidana jika terjadi kebocoran data pemilih Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Pilkada 2024: Mendagri Sebut DP4 Capai 207 Juta Jiwa

21 jam lalu

Pilkada 2024: Mendagri Sebut DP4 Capai 207 Juta Jiwa

Mendagri mengingatkan agar KPU melindungi keamanan data pemilih untuk Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Tito Karnavian Pastikan Pilkada Serentak Digelar 27 November 2024

23 jam lalu

Tito Karnavian Pastikan Pilkada Serentak Digelar 27 November 2024

Mendagri Tito Karnavian mengatakan sebelumnya memang ada wacana yang muncul untuk mempercepat pelaksanaan Pilkada.

Baca Selengkapnya

Mendagri Tito Karnavian Angkat Bicara soal Status Gus Muhdlor Jadi Tersangka

8 hari lalu

Mendagri Tito Karnavian Angkat Bicara soal Status Gus Muhdlor Jadi Tersangka

Gus Muhdlor telah ditetapkan menjadi tersangka oleh KPK pada 16 April 2024.

Baca Selengkapnya

Khofifah Jadi Satu-satunya Gubernur yang Dapat Satyalancana

8 hari lalu

Khofifah Jadi Satu-satunya Gubernur yang Dapat Satyalancana

Khofifah menjadi satu-satunya gubernur karena Jatim menjadi provinsi berkinerja terbaik berturut turut.

Baca Selengkapnya

Mengenali Beragam Jenis Satyalencana

8 hari lalu

Mengenali Beragam Jenis Satyalencana

Gibran tidak mendapat Satyalencana, Jokowi batal menyematkan penghargaan, yang digantikan Tito Karnavian.

Baca Selengkapnya

Solo dan Medan Dapat Penghargaan Satya Lencana, Tito Karnavian Bilang Penilaian Tak Diintervensi

8 hari lalu

Solo dan Medan Dapat Penghargaan Satya Lencana, Tito Karnavian Bilang Penilaian Tak Diintervensi

Tito Karnavian menjelaskan bahwa penilaian dalam penghargaan ini tidak dilakukan sendiri oleh Kemendagri.

Baca Selengkapnya

Kata Bobby Nasution dan Tito Karnavian soal Gibran Tak Ada Dalam Daftar Penerima Satyalancana

8 hari lalu

Kata Bobby Nasution dan Tito Karnavian soal Gibran Tak Ada Dalam Daftar Penerima Satyalancana

Nama Gibran sebelumnya diagendakan menerima Satyalancana. Begini jawaban Bobby Nasution dan Mendagri Tito Karnavian.

Baca Selengkapnya

Soal Hasil Pilpres 2024, Jimly Asshidiqie dan Tito Karnavian Kompak Bilang Begini

21 hari lalu

Soal Hasil Pilpres 2024, Jimly Asshidiqie dan Tito Karnavian Kompak Bilang Begini

Jimly Asshidiqie dan Tito Karnavian kompak buka suara terkait hasil Pilpres 2024. Begini katanya.

Baca Selengkapnya

Tito Karnavian Minta Semua Pihak Move On dan Menerima Hasil Pemilu

23 hari lalu

Tito Karnavian Minta Semua Pihak Move On dan Menerima Hasil Pemilu

Mendagri Tito Karnavian mengajak masyarakat untuk bersatu kembali pasca Pemilu Serentak 2024.

Baca Selengkapnya