Bawaslu Temukan Ribuan Pelanggaran Pilkada

Selasa, 26 Juni 2018 07:15 WIB

Ilustrasi Bawaslu. dok.TEMPO

TEMPO.CO, Jakarta - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) menyebut ada ribuan pelanggaran dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) se-Indonesia sepanjang 2017-2018. Plus, ada 732 laporan terkait pelanggaran Pilkada. "Jadi total laporan dan temuan pelanggaran dalam Pilkada sepanjang 2017-2018 sebanyak 2.232," kata Anggota Bawaslu Ratna Dewi Pettalolo saat ditemui Tempo di kantornya pada Senin, 25 Juni 2018.

Berdasarkan jenis pelanggaran, Bawaslu merinci ada pelanggaran administrasi sebanyak 918; pelanggaran pidana 362 kasus. Kemudian, pelanggaran etik sebanyak 111 perkara. Dan pelanggaran aparatur sipil negara (ASN) sebanyak 249.

Baca: Begini Elektabilitas Peserta Pilkada di Lima Daerah

Untuk pelanggaran pidana berdasarkan tahapan, ujar Ratna, paling banyak terjadi saat kampanye yakni sebanyak 1.139 kasus. Sisanya sebanyak 286 pelanggaran terjadi dalam tahapan pencalonan. Kemudian 92 pelanggaran saat pemutakhiran data pemilih serta 147 pelanggaran terjadi dalam tahapan persiapan.

Sementara itu, laporan dan temuan pidana dalam Pilkada sepanjang 2017-2018, ujar Ratna, berjumlah 362 kasus. Terdiri dari 300 laporan dan 62 temuan. Dari jumlah tersebut, 76 kasus ditindaklanjuti dan 286 lainnya tidak ditindaklanjuti. Penghentian kasus pidana biasanya dikarenakan kurang bukti atau terbukti tidak masuk dalam pidana pelanggaran pemilu.

Simak juga: Soekarwo Minta Lembaga Hitung Cepat Dibatasi

Dari 76 kasus pidana Pilkada yang ditindaklanjuti oleh Bawaslu, sebanyak 32,42 persen sedang diproses dan 58 persen atau sebanyak 44 kasus lagi sudah diputus. Eksekusinya, 16 kasus berujung pada vonis penjara, 10 kasus berujung denda, tiga kasus berujung vonis bebas dan satu kasus dalam diversi. Sementara 14 kasus lainnya masih dalam tahapan sidang.

Advertising
Advertising

Berita terkait

DPR Evaluasi Penyelenggaraan Pemilu 2024 pada 15 Mei, KPU Siapkan Ini

2 jam lalu

DPR Evaluasi Penyelenggaraan Pemilu 2024 pada 15 Mei, KPU Siapkan Ini

Komisi II DPR juga akan mengonfirmasi isu yang menerpa Ketua KPU Hasyim Asy'ari.

Baca Selengkapnya

Pengamat Nilai KPU dan Bawaslu Kurang Prioritaskan Sidang Sengketa Pileg di MK

5 jam lalu

Pengamat Nilai KPU dan Bawaslu Kurang Prioritaskan Sidang Sengketa Pileg di MK

Direktur Eksekutif Lingkar Madani, Ray Rangkuti, menyoroti peran KPU dan Bawaslu dalam sengketa pileg di MK.

Baca Selengkapnya

Seleksi CPNS Diminta Ditunda hingga Usai Pilkada, Rentan Menjadi Komoditas Politik

1 hari lalu

Seleksi CPNS Diminta Ditunda hingga Usai Pilkada, Rentan Menjadi Komoditas Politik

Ketua Ombudsman RI Mokhammad Najih menyarankan agar rekrutmen calon pegawai negeri sipil (CPNS) ditunda hingga Pilkada selesai.

Baca Selengkapnya

Pilkada 2024: Mendagri Sebut DP4 Capai 207 Juta Jiwa

1 hari lalu

Pilkada 2024: Mendagri Sebut DP4 Capai 207 Juta Jiwa

Mendagri mengingatkan agar KPU melindungi keamanan data pemilih untuk Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Tito Karnavian Pastikan Pilkada Serentak Digelar 27 November 2024

1 hari lalu

Tito Karnavian Pastikan Pilkada Serentak Digelar 27 November 2024

Mendagri Tito Karnavian mengatakan sebelumnya memang ada wacana yang muncul untuk mempercepat pelaksanaan Pilkada.

Baca Selengkapnya

Muhaimin Sebut 2 Kader Golkar Ini Daftar di PKB untuk Pilkada 2024

1 hari lalu

Muhaimin Sebut 2 Kader Golkar Ini Daftar di PKB untuk Pilkada 2024

Dua kader Golkar ini melamar jadi calon gubernur Banten dan Jakarta lewat PKB. Muhaimin Iskandar sebut belum jamin akan berkoalisi.

Baca Selengkapnya

12 Nama Daftar Pilkada Solo Lewat PDIP, dari Kader Partai hingga Pedagang Baut

2 hari lalu

12 Nama Daftar Pilkada Solo Lewat PDIP, dari Kader Partai hingga Pedagang Baut

PDIP telah membuka pendaftaran dan penyaringan bakal calon wali kota dan wakil wali kota Solo. Sebanyak 12 orang telah mendaftar.

Baca Selengkapnya

Kata Politikus PAN, Demokrat, dan PDIP soal Cawagub Pendamping Khofifah

2 hari lalu

Kata Politikus PAN, Demokrat, dan PDIP soal Cawagub Pendamping Khofifah

Politikus sejumlah partai politik angkat bicara soal cawagub pendamping Khofifah di Pilkada Jawa Timur. Siapa orangnya?

Baca Selengkapnya

Golkar Depok Umumkan Dokter Ririn Farabi A Rafiq Maju di Pilkada 2024

2 hari lalu

Golkar Depok Umumkan Dokter Ririn Farabi A Rafiq Maju di Pilkada 2024

Ririn dianggap tokoh milenial muda yang dapat mewakili gender yang menjadi jumlah pemilih dominan di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

PDIP Surabaya Usulkan ke DPP Inkumben Eri Cahyadi-Armuji Maju Pilkada Kota Surabaya

2 hari lalu

PDIP Surabaya Usulkan ke DPP Inkumben Eri Cahyadi-Armuji Maju Pilkada Kota Surabaya

PDIP Surabaya mengusulkan wali kota - wakil wali kota inkumben Eri Cahyadi-Armuji maju ke Pilkada Kota Surabaya 2024.

Baca Selengkapnya