Kampanye di Banyuwangi, Gus Ipul Keliling Ditemani Azwar Anas

Rabu, 30 Mei 2018 12:03 WIB

Calon Gubernur Jawa Timur nomor urut 2 Saifullah Yusuf berswafoto bersama pengunjung saat mengunjungi Sentra Industri Kerajinan Kulit Tas dan Koper (INTAKO) di Tanggulangin, Sidoarjo, Jawa Timur, Selasa (20/2). Kunjungan tersebut selain berusaha meraih simpati massa juga untuk melihat secara langsung Sentra Industri Kerajinan Kulit Tas dan Koper yang menembus pasar ekspor pasca masa sulit tertimpa Lapindo. ANTARA/Umarul Faruq

TEMPO.CO, Banyuwangi - Calon Gubernur Jawa Timur, Saifullah Yusuf, berkampanye keliling Banyuwangi pada Rabu, 30 Mei 2018. Didampingi Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas, Gus Ipul bertemu dengan sejumlah pihak, di antaranya simpul-simpul kelompok perempuan.

Sebanyak 100 aktivis yang merupakan simpul kelompok perempuan di Banyuwangi bertemu dengan Gus Ipul. Mereka adalah aktivis akar rumput Muslimat dan Fatayat, sayap organisasi Nahdlatul Ulama (NU). Tampak hadir Ketua NU Banyuwangi Ali Makki Zaini dan Ketua Muslimat Banyuwangi Nyai Makmulah Harun.

Baca: Saifullah Yusuf Berjanji Meningkatkan Ekspor Sepatu Jawa Timur

Gus Ipul mengatakan sudah menyiapkan sejumlah program untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga. “Apa yang sudah berjalan selama sepuluh tahun terakhir ini saat saya menjadi wakil gubernur yang menangani kemiskinan, akan kami lanjutkan dan beri inovasi baru. Ada modal usaha untuk kepala keluarga perempuan, sehingga mereka bisa berdaya, bisa mandiri,” katanya.

Selain itu, ada program di bidang kesehatan yang tepat untuk masyarakat Jawa Timur, seperti Nutrisi Makmur, yang menjamin kesehatan serta keselamatan ibu hamil dan balita. Program itu untuk menekan angka kematian ibu dan bayi. “Kami juga sudah siapkan skema untuk mengirim ribuan dokter ke desa-desa agar pelayanan kesehatan semakin merata,” kata Gus Ipul.

Advertising
Advertising

Baca: Hadiri Haul Agung Sunan Ampel, Saifullah Yusuf Teringat Gus Dur

Sementara itu, Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas, yang mengambil cuti dua hari selama mendampingi Gus Ipul, mengatakan program Gus Ipul dan calon wakil gubernur Puti Guntur Soekarno sangat relevan menjawab permasalahan masyarakat. Seperti program menggratiskan kembali biaya pendidikan SMA/SMK di Banyuwangi yang akan menguntungkan lebih dari 25 ribu pelajar.

Karena itu, Anas menyemangati para tokoh simpul kelompok perempuan tersebut untuk terus bergerak ke berbagai kalangan guna menyukseskan kemenangan Gus Ipul. “Mari terus keliling, rapatkan barisan. Setiap keliling, di pengajian, arisan, posyandu, sampaikan salam saya, sampaikan bahwa Pak Anas satu barisan dengan Gus Ipul. Sampaikan pesan bahwa Banyuwangi akan semakin maju kalau Gus Ipul menang,” kata Anas.

Ketua Muslimat Banyuwangi Nyai Makmulah Harun mengatakan timnya terus bergerak di lapangan untuk mengampanyekan Gus Ipul. “Sampai tingkat ranting semua solid. Kita terus bergerak, tidak tengok-tengok, semua lurus ke nomor urut 2, Gus Ipul dan Mbak Puti,” tuturnya.

Baca: PDIP Jadikan Blusukan Pilkada Jatim Ajang Promosi Bakal Caleg

Berita terkait

Azwar Anas Minta Pemda Percepat Input Formasi Kebutuhan ASN

1 hari lalu

Azwar Anas Minta Pemda Percepat Input Formasi Kebutuhan ASN

Badan Kepegawaian Negara sedang melakukan verifikasi dan validasi rincian formasi ASN yang sudah ditetapkan berdasarkan usulan dari seluruh instansi pusat dan daerah.

Baca Selengkapnya

Warga Desa Temurejo Tagih Sertifikat Tanah ke Jokowi: Mohon Diselesaikan Sebelum Turun Jabatan

1 hari lalu

Warga Desa Temurejo Tagih Sertifikat Tanah ke Jokowi: Mohon Diselesaikan Sebelum Turun Jabatan

Presiden Jokowi ditagih sertifikat tanah oleh warga dalam kunjungan kerja ke Jawa Timur.

Baca Selengkapnya

Banyuwangi Terima Penghargaan Tertinggi dari Jokowi

2 hari lalu

Banyuwangi Terima Penghargaan Tertinggi dari Jokowi

Atas pencapaian hasil Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (EPPD) 2022, dan mendapatkan nilai terbaik nasional dengan status kinerja tertinggi.

Baca Selengkapnya

3 Perbedaan Gunung Ruang dan Gunung Raung

6 hari lalu

3 Perbedaan Gunung Ruang dan Gunung Raung

Dengan perbedaan signifikan dalam lokasi, aktivitas vulkanik, dan dampak lingkungan, Gunung Ruang dan Gunung Raung menunjukkan perbedaannya.

Baca Selengkapnya

Kementerian PUPR Anggarkan Rp 200 Miliar untuk Revitalisasi Pasar Banyuwangi

6 hari lalu

Kementerian PUPR Anggarkan Rp 200 Miliar untuk Revitalisasi Pasar Banyuwangi

Kementerian PUPR mulai merevitalisasi Pasar Banyuwangi yang menjadi pusat perbelanjaan dan kawasan heritage pada pertengahan tahun 2024 ini.

Baca Selengkapnya

Sekilas Nama Mirip, Jangan Salah Bedakan Gunung Ruang dan Gunung Raung

6 hari lalu

Sekilas Nama Mirip, Jangan Salah Bedakan Gunung Ruang dan Gunung Raung

Gunung Ruang dan Gunung Raung, meskipun memiliki nama yang mirip merupakan dua gunung berapi yang berbeda.

Baca Selengkapnya

Mahkamah Agung Bebaskan Dua Petani Desa Pakel Banyuwangi, Permohonan Kasasi Dikabulkan

6 hari lalu

Mahkamah Agung Bebaskan Dua Petani Desa Pakel Banyuwangi, Permohonan Kasasi Dikabulkan

Tim advokasi akan menunggu pemberitahuan resmi dari MA untuk mengeluarkan dua petani Desa Pakel yang permohonan kasasinya dikabulkan.

Baca Selengkapnya

Tersandung Rok Sendiri, Wisatawan Asal Cina Tewas Terjatuh di Jurang Blok Sunrise Kawah Ijen

11 hari lalu

Tersandung Rok Sendiri, Wisatawan Asal Cina Tewas Terjatuh di Jurang Blok Sunrise Kawah Ijen

Nahas menimpa HL, 31 tahun, seorang wisatawan asal Cina saat melakukan pendakian di Kawah Ijen, Sabtu, 20 April 2024.

Baca Selengkapnya

126 Ribu Wisatawan Berkunjung ke Banyuwangi Selama Libur Lebaran

12 hari lalu

126 Ribu Wisatawan Berkunjung ke Banyuwangi Selama Libur Lebaran

Destinasi yang paling banyak dikunjungi di Banyuwangi selama libur Lebaran salah satunya Pantai Marina Boom

Baca Selengkapnya

Digelar Tujuh Hari, Tradisi Seblang Olehsari di Banyuwangi Dipadati Pengunjung

14 hari lalu

Digelar Tujuh Hari, Tradisi Seblang Olehsari di Banyuwangi Dipadati Pengunjung

Seblang merupakan salah satu tradisi adat suku Osing di Banyuwangi dalam mengejawantahkan rasa syukurnya.

Baca Selengkapnya