Dinamika Pilgub Jatim, Airlangga: Peluang Khofifah Semakin Besar

Reporter

Amirullah

Sabtu, 6 Januari 2018 16:09 WIB

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menyerahkan surat keputusan dukungan kepada pasangan bakal calon Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak di DPP Partai Golkar, Jakarta, 5 Januari 2018. Partai Golkar resmi memberikan Surat Keputusan penetapan kepada sejumlah bakal calon kepala daerah. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta- Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengatakan partainya tetap mendukung pasangan Khofifah Indra Parawansa-Emil Dardak di pemilihan gubernur Jawa Timur 2018. Bahkan dia meyakini peluang Khofifah semakin besar.

"Saya pikir peluang semuanya positif," kata Airlangga saat ditemui seusai mengikuti rapat kabinet terbatas di Istana Kepresidenan Jakarta pada Jumat, 5 Januari 2018.

Baca: Pilkada Jawa Tengah, Nusron Wahid Sebutkan Tiga Jago Golkar

Hal tersebut disampaikan Airlangga menanggapi tentang dinamika yang terjadi di Pilgub Jatim. Salah satunya berkaitan dengan mundurnya Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas sebagai calon wakil gubernur bagi Saifullah Yusuf atau Gus Ipul di tengah beredarnya foto-foto panas orang yang mirip Azwar Anas.

Mencermati dinamika yang terjadi, Airlangga mengatakan, partainya tetap mendukung Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak. Peluang menang Khofifah dianggapnya semakin besar. "Semakin besar semakin positif," ujar dia.

Advertising
Advertising

Baca: Bikin Poros Baru di Pilgub Jateng, Golkar Dekati PKB dan PDIP

Untuk Pilgub Sumatera Utara, Airlangga menyatakan partainya mendukung Edy Rahmayadi. Sementara di Pilgub Jawa Tengah, Golkar masih membahas calon yang akan didukung.

Saat ditanya apakah Golkar akan mendukung Budi Waseso, Airlangga menjawab singkat. "Pembahasan masih belum selesai," ujar dia.

Airlangga mengatakan Golkar juga masih menjalin komunikasi dengan partai lain, yakni PDIP, soal dukungan di Pilgub Jawa Tengah, tentang nama Budi Waseso. "Kalau itu tanya Nusron," kata Airlangga merujuk Ketua Pemenangan Pemilu Golkar Nusron Wahid.

Berita terkait

Hadiri Penetapan Prabowo - Gibran sebagai Presiden dan Wapres Terpilih, Anies: Hormati Proses Bernegara

3 hari lalu

Hadiri Penetapan Prabowo - Gibran sebagai Presiden dan Wapres Terpilih, Anies: Hormati Proses Bernegara

Anies dan Muhaimin hadir dalam acara penetapan presiden wakil presiden terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di KPU hari ini.

Baca Selengkapnya

Selain Gibran dan Bobby Nasution, Khofifah Disebut Juga Bakal Terima Penghargaan Satyalancana

3 hari lalu

Selain Gibran dan Bobby Nasution, Khofifah Disebut Juga Bakal Terima Penghargaan Satyalancana

Jokowi dikabarkan akan memberikan penghargaan kepada kepala daerah berprestasi, mulai dari Gibran, Bobby Nasution, hingga Khofifah.

Baca Selengkapnya

Pelemahan Rupiah dan IHSG Berlanjut, Airlangga: Indonesia Masih Lebih Baik

4 hari lalu

Pelemahan Rupiah dan IHSG Berlanjut, Airlangga: Indonesia Masih Lebih Baik

Kendati terjadi pelemahan rupiah, Airlangga mengklaim rupiah masih lebih baik dibanding mata uang lain. IHSG juga diklaim lebih baik dari negara lain.

Baca Selengkapnya

Airlangga Hartarto Bertemu Tony Blair Bahas IKN hingga Stabilitas Geopolitik

7 hari lalu

Airlangga Hartarto Bertemu Tony Blair Bahas IKN hingga Stabilitas Geopolitik

Tony Blair menemui Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto bahas IKN hingga stabilitas geopolitik.

Baca Selengkapnya

Tak Khawatirkan Dampak Konflik Iran-Israel, Airlangga: Belum Ada Apa-apa

9 hari lalu

Tak Khawatirkan Dampak Konflik Iran-Israel, Airlangga: Belum Ada Apa-apa

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menilai masyarakat Indonesia tak perlu khawatir soal imbas konflik Iran-Israel. Dia mengatakan potensi eskalasi konflik kedua negara tersebut belum diketahui, sehingga pemerintah belum mengambil keputusan apapun.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Erick Thohir Minta Pertamina Cs Borong Dolar, KAI Buka Rekrutmen Program Management Trainee

9 hari lalu

Terkini Bisnis: Erick Thohir Minta Pertamina Cs Borong Dolar, KAI Buka Rekrutmen Program Management Trainee

Menteri BUMN Erick Thohir meminta BUMN seperti Pertamina memborong dolar AS di tengah memanasnya konflik Iran-Israel.

Baca Selengkapnya

Erick Minta Pertamina Cs Borong Dolar di Tengah Konflik Iran-Israel, Airlangga: TIdak Bijak

9 hari lalu

Erick Minta Pertamina Cs Borong Dolar di Tengah Konflik Iran-Israel, Airlangga: TIdak Bijak

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto merespons soal antisipasi Menteri BUMN Erick Thohir terhadap imbas ekonomi dari konflik Iran-Israel. Erick menginstruksikan BUMN yang memiliki porsi utang luar negeri yang besar untuk segera membeli dolar Ameria Serikat dalam jumlah besar.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Cabut Pembatasan Barang TKI, Begini Bunyi Aturannya

9 hari lalu

Pemerintah Cabut Pembatasan Barang TKI, Begini Bunyi Aturannya

Sebelumnya, pemerintah membatasi barang TKI atau pekerja migran Indonesia, tetapi aturan ini sudah dicabut. Begini isi aturannya.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: Kritik terhadap Tiga Menteri Saksi Politisasi Bansos, 907 Ribu Kendaraan Belum Balik ke Jabodetabek

10 hari lalu

Terpopuler Bisnis: Kritik terhadap Tiga Menteri Saksi Politisasi Bansos, 907 Ribu Kendaraan Belum Balik ke Jabodetabek

Ekonom Ideas mendukung kritik Faisal Basri terhadap tiga menteri yang bersaksi soal politisasi Bansos di MK.

Baca Selengkapnya

Nilai Tukar Rupiah Terhadap Dolar AS Tembus Rp16.100, Mirip dengan Kurs Krismon Mei 1998

11 hari lalu

Nilai Tukar Rupiah Terhadap Dolar AS Tembus Rp16.100, Mirip dengan Kurs Krismon Mei 1998

Sejarah terulang lagi, nilai tukar rupiah melemah sampai ke titik di atas Rp16 ribu per dolar AS, sama seperti saat krisis moneter 1998.

Baca Selengkapnya