Ahok Rapat dengan Koalisi Bahas Strategi Merebut Suara Mengambang

Reporter

Kamis, 9 Maret 2017 17:32 WIB

Politikus Partai Golkar Yorrys Raweyai saat menghadiri pertemuan antara partai politik pendukung Ahok-Djarot, di Hotel Novotel, Jalan Gadjah, Jakarta Pusat, Kamis, 9 Maret 2017. Tempo/Egi Adyatama

TEMPO.CO, Jakarta - Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut dua, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, dikabarkan menghadiri pertemuan koalisi partai pendukung di Hotel Novotel di Jalan Gajah Mada, Jakarta Pusat, Kamis, 9 Maret 2017. Pertemuan ini digelar secara tertutup.

"Ini rapat konsolidasi antara semua unsur partai dan relawan. Pak Ahok sendiri hadir juga," kata politikus Partai Golkar, Yorrys Raweyai, saat ditemui di lokasi pertemuan.

Baca juga:
Rapat di Rumah Megawati, Djarot Sebut Bahas 2 Urusan Ini
Ahok Kampanye Transjakarta Cares Disiarkan Lewat Facebook Live

Yorrys mengatakan sejumlah perwakilan partai pendukung Ahok-Djarot Saiful Hidayat datang. Dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, hadir Sekretaris Jenderal Hasto Kristianto; dari Golkar, hadir Yorrys dan Nusron Wahid; sementara dari Hanura, hadir Ongen Sangaji.

Yorrys mengatakan pertemuan itu membahas sejumlah strategi pemenangan Ahok-Djarot dalam pemilihan kepala daerah DKI putaran kedua. "Kemarin kan antar-pimpinan partai sudah komunikasi, sekarang ini tim teknisnya," ujar Yorrys.

Simak juga: Kembali Gelar Kampanye Tatap Muka, Ini Alasan Djarot

Dalam pertemuan itu, kata Yorrys, mereka sempat membedah strategi merebut suara masyarakat yang masih mengambang. Yorrys mengatakan masih ada sekitar 22 persen suara yang masih bisa didapat Ahok-Djarot.

Pertemuan tersebut juga membahas teknis strategi pemenangan pada masa kampanye nanti untuk merebut suara itu. "Siapa kerja apa, koordinasi dan komunikasinya bagaimana agar terjalin komunikasinya," tuturnya.

EGI ADYATAMA

Berita terkait

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

23 jam lalu

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

Sejumlah nama bakal calon gubernur di Pilkada 2024 sudah mulai bermunculan, termasuk 4 wajah lama ini. Siapa saja mereka?

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

1 hari lalu

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

Ahok akan bersaing dengan sejumlah nama populer dalam Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Gibran Hadiri Halalbihalal Golkar Solo

3 hari lalu

Gibran Hadiri Halalbihalal Golkar Solo

"Ya semuanya teman, halalbihalal yo ditekani kabeh (ya didatangi semua)," ujar Gibran.

Baca Selengkapnya

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

4 hari lalu

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

PDIP mulai menjaring empat nama yang akan menjadi calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta. Lantas, siapa saja bakal cagub DKI Jakarta yang diusung PDIP?

Baca Selengkapnya

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

6 hari lalu

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

Kasus yang menjerat Galih Loss menambah daftar panjang kasus penistaan agama di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

13 hari lalu

Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

Setelah hari pertama Idul Fitri di Jakarta, Jokowi terbang ke Medan untuk merayakan hari ke-2 Lebaran. Buat amankan tiket Bobby Nasution ke Pilgub?

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Pilkada 2024 Jadi Batu Loncatan Golkar untuk Pemilu 2029

22 hari lalu

Pengamat Sebut Pilkada 2024 Jadi Batu Loncatan Golkar untuk Pemilu 2029

Ujang pun menyampaikan bahwa para tokoh itu memiliki modal yang cukup untuk dikatakan sebagai calon unggulan di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Airlangga Klaim Didukung Seluruh DPD untuk Jadi Ketum Golkar Lagi

22 hari lalu

Airlangga Klaim Didukung Seluruh DPD untuk Jadi Ketum Golkar Lagi

Menurut Airlangga, dukungan dari ormas merupakan salah satu kunci agar dirinya dapat kembali terpilih untuk menjadi Ketua Umum Partai Golkar.

Baca Selengkapnya

Airlangga Bicara Peluang Aklamasi Pemilihan Ketua Umum di Munas Golkar

23 hari lalu

Airlangga Bicara Peluang Aklamasi Pemilihan Ketua Umum di Munas Golkar

Airlangga menyatakan dukungan itu merupakan amanah yang harus dijaga.

Baca Selengkapnya

Airlangga Targetkan Partai Golkar Menang 60 Persen di Pilkada 2024

23 hari lalu

Airlangga Targetkan Partai Golkar Menang 60 Persen di Pilkada 2024

Ketua Umum Golkar menargetkan partainya mampu menang lebih dari 50 persen dalam kontestasi Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya