Seusai Mengomel, Djarot: Terima Apa pun Hasil Pilkada DKI  

Reporter

Editor

Pruwanto

Sabtu, 4 Maret 2017 21:07 WIB

Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat saat mengunjungi warga Cipedak, Jagakarsa, 4 Maret 2017. Tempo/Egi Adyatama

TEMPO.CO, Jakarta - Pasangan nomor urut 2, Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat, meninggalkan acara penetapan pasangan calon gubernur DKI yang digelar oleh Komisi Pemilihan Umum DKI Jakarta, Sabtu, 4 Maret 2017. "Karena ini penetapan hasil pada putaran pertama, apa pun hasilnya kami bisa terima," kata Djarot di Hotel Borobudur, Jakarta, Sabtu, 4 Maret 2017.

Ahok-Djarot meninggalkan lokasi lantaran hingga pukul 20.00 WIB acara belum dimulai. Padahal mereka telah datang sesuai undangan yang ditetapkan oleh KPUD, yakni pukul 19.00 WIB. Bahkan sesaat sebelumnya mereka sudah tiba.

"Saya mohon maaf dengan sangat, untuk saling menghargai satu sama lain, kami tak mengikuti acara pada malam hari ini," kata Djarot seusai keluar dari ruang Flores, lokasi penetapan hasil putaran pertama.

Djarot mengatakan ia, Ahok, dan tim sukses menunggu hampir satu jam, tapi tak ada tanda-tanda acara akan dimulai. Ia menyerahkan sisa acara pada beberapa tim sukses di sana. Ahok dan Djarot tiba di Hotel Borobudur, lokasi acara, sebelum pukul 19.00 WIB. Pada pukul 19.45, mereka sempat masuk ke aula Flores dan duduk di kursi yang telah ditetapkan KPU DKI. Tak lama, Ahok tampak kesal dan kemudian berbicara dengan Djarot.

Mereka langsung keluar dari aula sambil beberapa kali mengomel. "Kami sudah tunggu dari jam tujuh, ada kawinan, kalau jamnya pas jam 8 kita bisa ke kawinan dulu. Pak Panda Nababan kan nikahin anak," kata Ahok.

Sebelum meninggalkan hotel, mereka sempat memberikan pernyataan pada wartawan. Djarot yang berbicara pada wartawan, sedang Ahok memilih tak berbicara. Djarot mengungkapkan kekecewaannya. "Mohon maaf, kami melihat ada ketidakprofesionalan dari penyelenggara," kata Djarot.

EGI ADYATAMA

Berita terkait

Di Acara Milenial dan Gen Z, Anies Jawab Soal Tuduhan Politik Identitas Saat Pilkada DKI 2017

27 November 2023

Di Acara Milenial dan Gen Z, Anies Jawab Soal Tuduhan Politik Identitas Saat Pilkada DKI 2017

Anies Baswedan menjawab tuduhan soal penggunaan politik identitas saat Pilkada DKi 2017 pada acara Indonesia Milleninial and Gen-Z Summit 2023.

Baca Selengkapnya

Anies Ungkit Momen Berutang di Pilkada DKI, Singgung Biaya Politik Mahal

30 September 2023

Anies Ungkit Momen Berutang di Pilkada DKI, Singgung Biaya Politik Mahal

Anies menuturkan mahalnya biaya kampanye bukan berarti ketika menjadi pejabat harus balik modal

Baca Selengkapnya

Di Acara Partai Ummat, Anies Baswedan Cerita Diberi Label saat Pilkada DKI 2017

14 Februari 2023

Di Acara Partai Ummat, Anies Baswedan Cerita Diberi Label saat Pilkada DKI 2017

Anies Baswedan menyebut ada dua pendekatan untuk menciptakan persepsi ini.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Buka Suara soal Utang Rp 50 Miliar ke Sandiaga: Sudah Selesai Dulu

11 Februari 2023

Anies Baswedan Buka Suara soal Utang Rp 50 Miliar ke Sandiaga: Sudah Selesai Dulu

Anies Baswedan menegaskan tidak ada utang yang hari ini harus dilunasi.

Baca Selengkapnya

Politikus NasDem Minta Sandiaga Klarifikasi Surat Utang Anies Baswedan

11 Februari 2023

Politikus NasDem Minta Sandiaga Klarifikasi Surat Utang Anies Baswedan

Ada juga poin yang menyatakan jika Anies-Sandi menang, maka Anies Baswedan bebas dari utang tersebut.

Baca Selengkapnya

Soal Perjanjian Utang dengan Anies Baswedan, Sandiaga: Saya Baca Dulu

6 Februari 2023

Soal Perjanjian Utang dengan Anies Baswedan, Sandiaga: Saya Baca Dulu

Sandiaga belum mau menanggapi soal utang Anies Baswedan ke dirinya saat Pilkada DKI 2017.

Baca Selengkapnya

Fadli Zon Buka Suara Soal Perjanjian Anies Baswedan - Sandiaga Uno di Pilkada DKI

6 Februari 2023

Fadli Zon Buka Suara Soal Perjanjian Anies Baswedan - Sandiaga Uno di Pilkada DKI

Fadli Zon mengakui membikin draft perjanjian antara Anies Baswedan dan Sandiaga Uno saat Pilkada DKI 2017. Soal utang, Fadli tak mau bicara.

Baca Selengkapnya

Pesan Anies Baswedan untuk Kedua Putra Haji Lulung

31 Januari 2022

Pesan Anies Baswedan untuk Kedua Putra Haji Lulung

Anies Baswedan bercerita tentang dukungan yang diberikan Haji Lulung kepadanya dalam Pilkada DKI 2017.

Baca Selengkapnya

MUI DKI Bikin Cyber Army, Taufik Gerindra: Buzzer Terus Serang Anies Baswedan

20 November 2021

MUI DKI Bikin Cyber Army, Taufik Gerindra: Buzzer Terus Serang Anies Baswedan

Taufik menyampaikan penyerang ini selalu mengatakan bahwa Anies Baswedan memenangkan Pilkada, karena politik identitas.

Baca Selengkapnya

Baca Pleidoi Rizieq Shihab Singgung Aksi 212, Ahok, dan Pilkada DKI

20 Mei 2021

Baca Pleidoi Rizieq Shihab Singgung Aksi 212, Ahok, dan Pilkada DKI

Rizieq Shihab mengklaim perkara yang menjeratnya bukanlah kasus hukum melainkan politik. Ia kemudian berkisah tentang Pilkada DKI.

Baca Selengkapnya