Anies-Sandiaga Bertemu Titiek Soeharto, Ini yang Dibicarakan  

Reporter

Editor

Suseno TNR

Jumat, 24 Februari 2017 16:46 WIB

Calon Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, mengajak Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, Presiden PKS Sohibul Iman, dan calon Wakil Gubernur, Sandiaga Uno, berswafoto usai konferensi pers di kantor DPP Partai Gerindra, Jakarta, 15 Februari 2017. Berdasarkan hasil hitung cepat dari berbagai lembaga survei, pasangan Anies-Sandi menempati posisi kedua. TEMPO/Dian Triyuli Handoko

TEMPO.CO, Jakarta - Calon Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, membenarkan bahwa dia baru bertemu dengan Wakil Ketua Dewan Pakar Partai Golongan Karya Siti Hediati Hariyadi alias Titiek Soeharto. Pertemuan itu berlangsung di rumah Titiek di Menteng, Jakarta Pusat. "Pertemuan itu sudah direncanakan sebelumnya. Ini hanya silaturahmi," kata Anies seusai salat Jumat di Masjid Jami Al Ikhsan di Kelapa Gading, Jakarta Utara, Jumat, 24 Februari 2017.

Menurut Anies, dalam pertemuan itu, hadir juga Ketua Umum Partai Gerakan Indonesia Raya Prabowo Subianto beserta putranya, Didit Hediprasetyo, serta Sandiaga Uno dan istrinya, Nur Asia. Anies membenarkan juga, dalam pertemuan itu, mereka membahas masalah pemilihan kepala daerah DKI Jakarta. "Tentulah, masak enggak ngobrolin pilkada," ucapnya. "Tapi itu bukan agenda utama. Kalau saya bilang tidak ngobrolin sama sekali, bohonglah."

Baca: DPW PKB: DPC Tahan Diri, Tunggu Arahan ke Ahok atau Anies

Untuk topik pilkada, ujar Anies, yang menjadi pokok pembahasan adalah strategi yang bakal digunakan pasangan Anies-Sandi dalam putaran kedua. "Kalau ditanyai, apakah membicarakan Golkar, saya jawab tidak sama sekali. Tapi, kalau ditanya bahas soal putaran kedua, iyalah, pasti bicara," tutur Anies.

Anies mengaku bersyukur jika didukung Titiek, apalagi jika mendapatkan dukungan dari Partai Golkar. "Bila ada dukungan partai, kami bersyukur. Tapi kita tidak konsentrasi ke situ. Saya tidak fokus ke partai, dan kemarin sama sekali tidak membicarakan," ucapnya.

CHITRA PARAMAESTI




Berita terkait

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

12 jam lalu

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

Anies Baswedan akan tetap berkegiatan mengunjungi masyarakat meski Pilpres telah usai.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

1 hari lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

1 hari lalu

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

Timnas Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) dibubarkan pada 30 April 2024. Kilas balik pembentukan dan siapa tokoh-tokohnya?

Baca Selengkapnya

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

2 hari lalu

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

Ahmad Syaikhu mengatakan PKS telah menyiapkan kader-kader terbaik untuk Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

2 hari lalu

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh absen dalam acara pembubaran Timnas AMIN. Anies dan Sekjen Partai NasDem respons begini.

Baca Selengkapnya

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

3 hari lalu

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

Anies Baswedan mengatakan belum ada rencana untuk membuat ormas, apalagi partai politik pasca kalah di pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

3 hari lalu

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

Anies Baswedan menanggapi soal kemungkinan dirinya bergabung dengan kubu Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Timnas AMIN Resmi Bubar, Anies: Bukan Mengakhiri Perjuangan

3 hari lalu

Timnas AMIN Resmi Bubar, Anies: Bukan Mengakhiri Perjuangan

Timnas AMIN resmi bubar pada hari ini. Menurut Anies Baswedan, pembubaran ini bukan berarti mengakhiri perjuangan.

Baca Selengkapnya

Surya Paloh Tak Hadiri Silaturahmi Timnas AMIN di Kediaman Anies Baswedan

3 hari lalu

Surya Paloh Tak Hadiri Silaturahmi Timnas AMIN di Kediaman Anies Baswedan

Ketum NasDem Surya Paloh tak menghadiri acara silaturahmi Timnas AMIN di kediaman Anies Baswedan.

Baca Selengkapnya

Jawaban Anies Baswedan dan Ganjar Soal Kemungkinan Bergabung dalam Kabinet Prabowo-Gibran

4 hari lalu

Jawaban Anies Baswedan dan Ganjar Soal Kemungkinan Bergabung dalam Kabinet Prabowo-Gibran

Setelah putusan MK yang menolak keputusan kubu Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo, akankah mereka kemudian gabung di kabinet Prabowo-Gibran?

Baca Selengkapnya