100 Pemantau Negara Asing Tinjau Pilkada Serentak 2017

Reporter

Editor

Budi Riza

Rabu, 15 Februari 2017 11:24 WIB

Ketua Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP), Prof. Jimly Asshiddiqie dan istri melakukan kegiatan pencoblosan untuk Pilkada DKI 2017 di TPS 021, Pondok Labu, Jakarta Selatan. Tempo/Fajar Pebrianto

TEMPO.CO, Jakarta - Perhelatan pemilihan kepala daerah serentak 2017 yang berlangsung Rabu, 15 Februari 2017, dipantau sejumlah observer (pemantau) dari sepuluh negara. Para pemantau ini akan mengikuti seluruh tahapan pilkada.

"Ada sekitar seratus observer yang hari ini datang melihat seluruh proses pemilu, dari pencoblosan sampai perhitungan suara nanti," kata Ketua Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) Prof Jimly Assidiqie di Jakarta, Rabu. "Para observer ini datang karena dunia memiliki perhatian besar terhadap pemilu Indonesia."

Baca juga:
Dewi Perssik Adu Mulut dengan Nassar di Televisi
Curhat Ridwan Kamil soal Salam Jari Tengah: Itu Kemarahan...


Pada hari ini, DKI Jakarta merupakan salah satu daerah yang menggelar pilkada. Pilkada DKI diikuti tiga pasangan calon, yaitu Agus-Silvy, Basuki alias Ahok-Djarot, dan Anies-Sandi.

Menurut Jimly, para pemantau datang dari berbagai negara, di antaranya Amerika, Nepal, dan Maladewa (Maldives). Dia berujar, DKPP dan Komisi Pemilihan Umum telah mengadakan sosialisasi kepada para observer, sehingga mereka bisa memahami seluruh tahapan pilkada serentak 2017.

Jimly menuturkan perhatian dunia pada pemilu Indonesia bukanlah hal baru. Pemilu 1999, menurut dia, merupakan salah satu contoh yang paling disorot dunia. "Hampir semua pengamat luar negeri yakin Pemilu 1999 akan menjadi pemilu berdarah di Indonesia. Tapi ternyata enggak, kan?"

Jimly mengaku optimistis kelancaran pilkada serentak kali ini akan semakin membangun citra positif Indonesia di mata dunia. "Masyarakat sudah terlatih menghadapi berbagai macam perbedaan, terutama dalam pemilu," ujarnya.

FAJAR PEBRIANTO





Advertising
Advertising

Berita terkait

Menteri Tjahjo: Calon Tak Siap Menang Siap Kalah di Pilkada

14 Oktober 2017

Menteri Tjahjo: Calon Tak Siap Menang Siap Kalah di Pilkada

Tjahjo Kumolo menakar dari digelarnya pemungutan suara ulang di 71 TPS dalam pilkada 2017 yang kerap diikuti dengan pengerahan massa.

Baca Selengkapnya

Bupati Bekasi Dilantik, Aher: Neneng Ciptakan Pemuda Berkualitas  

22 Mei 2017

Bupati Bekasi Dilantik, Aher: Neneng Ciptakan Pemuda Berkualitas  

Aher berpesan agar Neneng-Eka menciptakan SDM terdidik dan berkualitas sehingga dapat berpartisipasi dalam hiruk-pikuk industri di Bekasi.

Baca Selengkapnya

Penyelesaian Sengketa Pilkada 2017 Dianggap Lebih Baik  

22 Mei 2017

Penyelesaian Sengketa Pilkada 2017 Dianggap Lebih Baik  

Penyelesaian sengketa pilkada 2017 di Mahkamah Konstitusi mengalami perbaikan dibanding pilkada 2015.

Baca Selengkapnya

Wali Kota Terpilih Haryadi Janji Atasi Intoleransi di Yogyakarta

27 April 2017

Wali Kota Terpilih Haryadi Janji Atasi Intoleransi di Yogyakarta

Sejumlah lembaga pegiat keberagaman menyebut intoleransi di Yogyakarta semakin menguat.

Baca Selengkapnya

MK Perintahkan Pemungutan Suara Ulang Pilkada Kabupaten Gayo Lues

27 April 2017

MK Perintahkan Pemungutan Suara Ulang Pilkada Kabupaten Gayo Lues

Majelis hakim MK memerintahkan Komisi Pemilihan Umum melaksanakan pemungutan suara ulang pemilihan kepala daerah Kabupaten Gayo Lues, Aceh.

Baca Selengkapnya

MK Tolak Gugatan Imam Priyono, KPU DIY: Segera Penetapan

27 April 2017

MK Tolak Gugatan Imam Priyono, KPU DIY: Segera Penetapan

Ketua KPU DIY merekomendasikan agar KPU Kota Yogyakarta segera menetapkan pasangan Haryadi Suyuti-Heroe Purwadi sebagai wali kota terpilih.

Baca Selengkapnya

MK Tolak Gugatan Hasil Pilkada Kota Salatiga  

27 April 2017

MK Tolak Gugatan Hasil Pilkada Kota Salatiga  

Majelis hakim Mahkamah Konstitusi menolak permohonan gugatan oleh Agus Rudiyanto dan Dance Ishak Palit dalam sengketa hasil penghitungan suara pemilihan kepala daerah Kota Salatiga.

Baca Selengkapnya

Biaya Pemilu Serentak Naik 200 Persen, Tjahjo: Tak Ada Efisiensi  

27 April 2017

Biaya Pemilu Serentak Naik 200 Persen, Tjahjo: Tak Ada Efisiensi  

Mendagri Tjahjo Kumolo mengatakan pemilu serentak tak ada pengiritan anggaran, justru membengkak 200 persen.

Baca Selengkapnya

MK Perintahkan Pilkada Ulang di Kabupaten Kepulauan Yapen  

26 April 2017

MK Perintahkan Pilkada Ulang di Kabupaten Kepulauan Yapen  

Hakim Konstitusi I Gede Dewa Palguna memberikan waktu 60 hari kerja untuk pemungutan suara ulang di Kabupaten Kepulauan Yapen.

Baca Selengkapnya

MK Tolak Gugatan Sengketa Pilkada Yogyakarta, Haryadi Wali Kota

26 April 2017

MK Tolak Gugatan Sengketa Pilkada Yogyakarta, Haryadi Wali Kota

Keputusan tersebut dicakan oleh Ketua MK Arief Hidayat di Mahkamah Konstitusi, Rabu, 26 April 2017.

Baca Selengkapnya