Pilkada DKI, Prabowo Yakin Anies-Sandi Menang Satu Putaran  

Reporter

Minggu, 5 Februari 2017 16:59 WIB

Calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyalami para Simpatisan dari atas panggung, dalam kampanye akbar Anies-Sandi di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, 5 Februari 2017. TEMPO/Chitra

TEMPO.CO, Jakarta - Prabowo Subianto memprediksi pasangan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno akan menang satu putaran dalam pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta.

"Pada 15 Februari yang akan datang, kita yakin ada perubahan. Insya Allah, pasangan Anies-Sandi menang satu putaran. Kita harus jaga suara kita," kata Prabowo, Ketua Umum Partai Gerakan Indonesia Raya, dalam kampanye akbar pasangan nomor tiga di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Minggu, 5 Februari 2017.

Baca juga:
Jadi Cagub, Anies Baswedan Mengaku Kerap Temui Tokoh

Prabowo, Anies, Sandi Menyambangi Rumah Aburizal Bakrie


Prabowo berujar, jika menginginkan dia terpilih menjadi presiden pada Pemilu 2019, para pendukungnya harus bekerja keras memenangkan pasangan Anies-Sandi dalam pilkada DKI Jakarta pada 15 Februari 2017.

"Kalian harus bekerja keras, jangan hanya di sini teriak-teriak. Ingat, ini adalah tugas kita. Kalau orang baik diam, yang berkuasa orang tidak baik. Kalau orang baik diam, yang berkuasa orang-orang brengsek," ucap mantan Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus (Kopassus) dan Panglima Kostrad TNI Angkatan Darat itu.

Prabowo menuturkan para relawan harus waspada terhadap kecurangan-kecurangan yang akan terjadi saat pemungutan suara. "Tinggal sepuluh hari, kerahkan dukungan sebanyak-banyaknya. Mereka akan pakai uang. Kalau ada yang ngasih uang, ambil aja, tapi nyoblosnya nomor tiga," katanya.

Simak juga
:
Anies: Reklamasi Memperparah Ketimpangan Pendidikan di DKI

Dukung Anies-Sandi, Rhoma Irama Ciptakan Lagu 'Pas'


Kampanye akbar pasangan Anies-Sandiaga ini dihadiri para petinggi Partai Gerindra dan Partai Keadilan Sejahtera. Dua partai ini merupakan pengusung Anies-Sandi.

Kampanye berlangsung dari pagi sampai sore hari. Selain Prabowo, Presiden PKS Sohibul Iman dan beberapa petinggi kedua partai memberikan orasi di hadapan kader dan simpatisan.

CHITRA PARAMAESTI




Berita terkait

Di Acara Milenial dan Gen Z, Anies Jawab Soal Tuduhan Politik Identitas Saat Pilkada DKI 2017

27 November 2023

Di Acara Milenial dan Gen Z, Anies Jawab Soal Tuduhan Politik Identitas Saat Pilkada DKI 2017

Anies Baswedan menjawab tuduhan soal penggunaan politik identitas saat Pilkada DKi 2017 pada acara Indonesia Milleninial and Gen-Z Summit 2023.

Baca Selengkapnya

Anies Ungkit Momen Berutang di Pilkada DKI, Singgung Biaya Politik Mahal

30 September 2023

Anies Ungkit Momen Berutang di Pilkada DKI, Singgung Biaya Politik Mahal

Anies menuturkan mahalnya biaya kampanye bukan berarti ketika menjadi pejabat harus balik modal

Baca Selengkapnya

Di Acara Partai Ummat, Anies Baswedan Cerita Diberi Label saat Pilkada DKI 2017

14 Februari 2023

Di Acara Partai Ummat, Anies Baswedan Cerita Diberi Label saat Pilkada DKI 2017

Anies Baswedan menyebut ada dua pendekatan untuk menciptakan persepsi ini.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Buka Suara soal Utang Rp 50 Miliar ke Sandiaga: Sudah Selesai Dulu

11 Februari 2023

Anies Baswedan Buka Suara soal Utang Rp 50 Miliar ke Sandiaga: Sudah Selesai Dulu

Anies Baswedan menegaskan tidak ada utang yang hari ini harus dilunasi.

Baca Selengkapnya

Politikus NasDem Minta Sandiaga Klarifikasi Surat Utang Anies Baswedan

11 Februari 2023

Politikus NasDem Minta Sandiaga Klarifikasi Surat Utang Anies Baswedan

Ada juga poin yang menyatakan jika Anies-Sandi menang, maka Anies Baswedan bebas dari utang tersebut.

Baca Selengkapnya

Soal Perjanjian Utang dengan Anies Baswedan, Sandiaga: Saya Baca Dulu

6 Februari 2023

Soal Perjanjian Utang dengan Anies Baswedan, Sandiaga: Saya Baca Dulu

Sandiaga belum mau menanggapi soal utang Anies Baswedan ke dirinya saat Pilkada DKI 2017.

Baca Selengkapnya

Fadli Zon Buka Suara Soal Perjanjian Anies Baswedan - Sandiaga Uno di Pilkada DKI

6 Februari 2023

Fadli Zon Buka Suara Soal Perjanjian Anies Baswedan - Sandiaga Uno di Pilkada DKI

Fadli Zon mengakui membikin draft perjanjian antara Anies Baswedan dan Sandiaga Uno saat Pilkada DKI 2017. Soal utang, Fadli tak mau bicara.

Baca Selengkapnya

5 Dosa Politik Taufik pada Prabowo Subianto dan Partai Gerindra

8 Juni 2022

5 Dosa Politik Taufik pada Prabowo Subianto dan Partai Gerindra

Politikus senior M Taufik dipecat dari Gerindra karena dinilai telah membuat dosa politik dan pembangkangan pada partai dan Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya

Gerindra Berkukuh Dorong Prabowo Nyapres Lagi di Pilpres 2024

8 Juni 2022

Gerindra Berkukuh Dorong Prabowo Nyapres Lagi di Pilpres 2024

Politisi Partai Gerindra menegaskan partainya tetap kukuh mendorong Ketua Umum Prabowo Subianto maju kembali sebagai calon presiden pada Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Riza Patria Akan Patuh Keputusan DPP Gerindra Soal Pemecatan Taufik

8 Juni 2022

Riza Patria Akan Patuh Keputusan DPP Gerindra Soal Pemecatan Taufik

Pemecatan resmi Muhammad Taufik bakal ditentukan DPP Partai Gerindra.

Baca Selengkapnya