Ternyata dari Sini Anies Mendapat Keahlian Public Speaking  

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Jumat, 3 Februari 2017 20:53 WIB

Calon Gubernur DKI no urut tiga, Anies Baswedan saat menjelaskan programmnya dalam acara debat Pilkada DKI Jakarta ke-2 di hotel Bidakara, Jakarta, 27 Januari 2017. TEMPO/Maria Fransisca

TEMPO.CO, Jakarta - Calon Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, mengisahkan masa-masa kecilnya saat tinggal di Yogyakarta. Pada saat bersekoah di SMP 5 Yogyakarta, dia mengisahkan, dia pernah menjadi pembawa berita duka cita di sekolah bersama seorang temannya.

”Orang kalau lihat wajah kita, wajah kematian, dulu hampir setiap dua minggu sekali, saya dan dua teman saya bawa pengumuman dan kresek ke kelas-kelas untuk mengumumkan berita duka cita dan mengumpulkan uang,” ujar Anies dalam peluncuran buku biografinya, Ketika Anies Baswedan Memimpin: Menggerakkan, Menginspirasi di Jakarta, Jumat, 3 Februari 2017.

Anies menuturkan, pada saat SMP, ia menjadi pengurus OSIS dan bertugas sebagai orang yang mengumumkan duka. “Kami ini adalah petugas OSIS paling rendah dan enggak dianggap, kami petugas rendahan,” tuturnya.

Walau menjadi petugas yang tidak dianggap di sekolah, banyak hal positif yang dapat dipelajari Anies saat ia mengumumkan berita duka. “Tapi, di antara semua (petugas OSIS), kami bertiga yang memiliki pengalaman public speaking,” katanya.

Pada awal menjadi petugas, dia membawa kertas pengumuman dan merasa gugup di hadapan siswa lainnya. Lambat laun Anies dapat berbicara di depan banyak orang tanpa harus membawa catatan. “Awalnya bawa kertas dredek (grogi), lama-lama bisa bicara,” ucap Anies.

Selain bisa berbicara di depan umum, Anies mengatakan ia mendapatkan ilmu bernegosiasi. Awalnya dia dapat bernegosiasi dari meminjam catatan kepada teman sekelasnya. “Kalau saya keliling buat menyampaikan pengumuman, bisa setengah hari, jadi suka ketinggalan pelajaran. Dan teman saya pada bilang, habis berita duka, Anies pasti nyilih (meminjam) catetan,” ujar Anies.

CHITRA PARAMAESTI



Berita terkait

Di Acara Milenial dan Gen Z, Anies Jawab Soal Tuduhan Politik Identitas Saat Pilkada DKI 2017

27 November 2023

Di Acara Milenial dan Gen Z, Anies Jawab Soal Tuduhan Politik Identitas Saat Pilkada DKI 2017

Anies Baswedan menjawab tuduhan soal penggunaan politik identitas saat Pilkada DKi 2017 pada acara Indonesia Milleninial and Gen-Z Summit 2023.

Baca Selengkapnya

Anies Ungkit Momen Berutang di Pilkada DKI, Singgung Biaya Politik Mahal

30 September 2023

Anies Ungkit Momen Berutang di Pilkada DKI, Singgung Biaya Politik Mahal

Anies menuturkan mahalnya biaya kampanye bukan berarti ketika menjadi pejabat harus balik modal

Baca Selengkapnya

Di Acara Partai Ummat, Anies Baswedan Cerita Diberi Label saat Pilkada DKI 2017

14 Februari 2023

Di Acara Partai Ummat, Anies Baswedan Cerita Diberi Label saat Pilkada DKI 2017

Anies Baswedan menyebut ada dua pendekatan untuk menciptakan persepsi ini.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Buka Suara soal Utang Rp 50 Miliar ke Sandiaga: Sudah Selesai Dulu

11 Februari 2023

Anies Baswedan Buka Suara soal Utang Rp 50 Miliar ke Sandiaga: Sudah Selesai Dulu

Anies Baswedan menegaskan tidak ada utang yang hari ini harus dilunasi.

Baca Selengkapnya

Politikus NasDem Minta Sandiaga Klarifikasi Surat Utang Anies Baswedan

11 Februari 2023

Politikus NasDem Minta Sandiaga Klarifikasi Surat Utang Anies Baswedan

Ada juga poin yang menyatakan jika Anies-Sandi menang, maka Anies Baswedan bebas dari utang tersebut.

Baca Selengkapnya

Soal Perjanjian Utang dengan Anies Baswedan, Sandiaga: Saya Baca Dulu

6 Februari 2023

Soal Perjanjian Utang dengan Anies Baswedan, Sandiaga: Saya Baca Dulu

Sandiaga belum mau menanggapi soal utang Anies Baswedan ke dirinya saat Pilkada DKI 2017.

Baca Selengkapnya

Fadli Zon Buka Suara Soal Perjanjian Anies Baswedan - Sandiaga Uno di Pilkada DKI

6 Februari 2023

Fadli Zon Buka Suara Soal Perjanjian Anies Baswedan - Sandiaga Uno di Pilkada DKI

Fadli Zon mengakui membikin draft perjanjian antara Anies Baswedan dan Sandiaga Uno saat Pilkada DKI 2017. Soal utang, Fadli tak mau bicara.

Baca Selengkapnya

Pesan Anies Baswedan untuk Kedua Putra Haji Lulung

31 Januari 2022

Pesan Anies Baswedan untuk Kedua Putra Haji Lulung

Anies Baswedan bercerita tentang dukungan yang diberikan Haji Lulung kepadanya dalam Pilkada DKI 2017.

Baca Selengkapnya

MUI DKI Bikin Cyber Army, Taufik Gerindra: Buzzer Terus Serang Anies Baswedan

20 November 2021

MUI DKI Bikin Cyber Army, Taufik Gerindra: Buzzer Terus Serang Anies Baswedan

Taufik menyampaikan penyerang ini selalu mengatakan bahwa Anies Baswedan memenangkan Pilkada, karena politik identitas.

Baca Selengkapnya

Baca Pleidoi Rizieq Shihab Singgung Aksi 212, Ahok, dan Pilkada DKI

20 Mei 2021

Baca Pleidoi Rizieq Shihab Singgung Aksi 212, Ahok, dan Pilkada DKI

Rizieq Shihab mengklaim perkara yang menjeratnya bukanlah kasus hukum melainkan politik. Ia kemudian berkisah tentang Pilkada DKI.

Baca Selengkapnya