7,2 Juta Surat Suara Pilkada DKI Dikirim dari Makassar  

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Selasa, 17 Januari 2017 19:34 WIB

Ketua KPU DKI Jakarta Sumarno bersama rombongan meninjau proses percetakan kertas Suara Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta di percetakan PT Adi Perkasa, Makassar, Sulawesi Selatan, 9 Januari 2016. KPU DKI Jakarta mulai melakukan pencetakan kertas suara di percetakan PT Abdi Perkasa Makassar selaku pemenang tender. Iqbal Lubis

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Komisi Pemilihan Umum DKI Jakarta Sumarno mengatakan proses cetak kartu suara untuk pemilihan kepala daerah DKI Jakarta yang dilakukan di Makassar telah selesai. "Sekarang sedang diantar menggunakan kapal menuju Jakarta," ucap Sumarno kepada Tempo pada Selasa, 17 Januari 2017.

Sumarno berujar, jumlah kartu suara yang dicetak KPU DKI Jakarta mencapai 7,2 juta kertas suara. Jumlah itu nantinya akan didistribusikan ke seluruh DKI Jakarta. "Sudah dikirim lewat kapal laut. Beratnya berton-ton," tuturnya.

Namun dia tak menjelaskan secara rinci berapa kontainer yang diperlukan untuk memuat kartu suara sebanyak itu. Proses pengiriman dari Makassar ke Jakarta juga dikawal Kepolisian Daerah Metro Jaya.

Targetnya, kartu suara akan tiba di Jakarta pada 22 Januari mendatang. Sumarno memastikan, jika telah sampai di pelabuhan, kartu suara akan dikirim ke kota. Setelah itu, KPU DKI Jakarta akan mendistribusikan ke semua wilayah di DKI.

"Kendala distribusi hanya soal macet saja," ucap Sumarno. Dia juga telah meminta kepolisian membantu proses distribusi agar berjalan lancar. Targetnya, sebelum pelaksanaan pilkada, surat suara telah terkirim ke masing-masing tempat pemungutan suara (TPS)

Menurut Sumarno, total TPS di Jakarta mencapai 13.023. Jumlah itu termasuk di Kepulauan Seribu. Nanti proses pengiriman ke Kepulauan Seribu akan menggunakan kapal khusus. "Nanti pihak dari Kepulauan Seribu akan menyewa kapal."

AVIT HIDAYAT




Berita terkait

Di Acara Milenial dan Gen Z, Anies Jawab Soal Tuduhan Politik Identitas Saat Pilkada DKI 2017

27 November 2023

Di Acara Milenial dan Gen Z, Anies Jawab Soal Tuduhan Politik Identitas Saat Pilkada DKI 2017

Anies Baswedan menjawab tuduhan soal penggunaan politik identitas saat Pilkada DKi 2017 pada acara Indonesia Milleninial and Gen-Z Summit 2023.

Baca Selengkapnya

Anies Ungkit Momen Berutang di Pilkada DKI, Singgung Biaya Politik Mahal

30 September 2023

Anies Ungkit Momen Berutang di Pilkada DKI, Singgung Biaya Politik Mahal

Anies menuturkan mahalnya biaya kampanye bukan berarti ketika menjadi pejabat harus balik modal

Baca Selengkapnya

Di Acara Partai Ummat, Anies Baswedan Cerita Diberi Label saat Pilkada DKI 2017

14 Februari 2023

Di Acara Partai Ummat, Anies Baswedan Cerita Diberi Label saat Pilkada DKI 2017

Anies Baswedan menyebut ada dua pendekatan untuk menciptakan persepsi ini.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Buka Suara soal Utang Rp 50 Miliar ke Sandiaga: Sudah Selesai Dulu

11 Februari 2023

Anies Baswedan Buka Suara soal Utang Rp 50 Miliar ke Sandiaga: Sudah Selesai Dulu

Anies Baswedan menegaskan tidak ada utang yang hari ini harus dilunasi.

Baca Selengkapnya

Politikus NasDem Minta Sandiaga Klarifikasi Surat Utang Anies Baswedan

11 Februari 2023

Politikus NasDem Minta Sandiaga Klarifikasi Surat Utang Anies Baswedan

Ada juga poin yang menyatakan jika Anies-Sandi menang, maka Anies Baswedan bebas dari utang tersebut.

Baca Selengkapnya

Soal Perjanjian Utang dengan Anies Baswedan, Sandiaga: Saya Baca Dulu

6 Februari 2023

Soal Perjanjian Utang dengan Anies Baswedan, Sandiaga: Saya Baca Dulu

Sandiaga belum mau menanggapi soal utang Anies Baswedan ke dirinya saat Pilkada DKI 2017.

Baca Selengkapnya

Fadli Zon Buka Suara Soal Perjanjian Anies Baswedan - Sandiaga Uno di Pilkada DKI

6 Februari 2023

Fadli Zon Buka Suara Soal Perjanjian Anies Baswedan - Sandiaga Uno di Pilkada DKI

Fadli Zon mengakui membikin draft perjanjian antara Anies Baswedan dan Sandiaga Uno saat Pilkada DKI 2017. Soal utang, Fadli tak mau bicara.

Baca Selengkapnya

Pesan Anies Baswedan untuk Kedua Putra Haji Lulung

31 Januari 2022

Pesan Anies Baswedan untuk Kedua Putra Haji Lulung

Anies Baswedan bercerita tentang dukungan yang diberikan Haji Lulung kepadanya dalam Pilkada DKI 2017.

Baca Selengkapnya

MUI DKI Bikin Cyber Army, Taufik Gerindra: Buzzer Terus Serang Anies Baswedan

20 November 2021

MUI DKI Bikin Cyber Army, Taufik Gerindra: Buzzer Terus Serang Anies Baswedan

Taufik menyampaikan penyerang ini selalu mengatakan bahwa Anies Baswedan memenangkan Pilkada, karena politik identitas.

Baca Selengkapnya

Baca Pleidoi Rizieq Shihab Singgung Aksi 212, Ahok, dan Pilkada DKI

20 Mei 2021

Baca Pleidoi Rizieq Shihab Singgung Aksi 212, Ahok, dan Pilkada DKI

Rizieq Shihab mengklaim perkara yang menjeratnya bukanlah kasus hukum melainkan politik. Ia kemudian berkisah tentang Pilkada DKI.

Baca Selengkapnya