Debat Pilkada DKI, Ini Pesan SBY Untuk Agus Harimurti

Reporter

Jumat, 13 Januari 2017 19:23 WIB

Calon Gubernur DKI nomor urut satu, Agus Harimurti Yudhoyono menyapa pendukungnya saat tiba di lokasi debat di Hotel Bidakara, 13 Januari 2017. TEMPO/Maria Fransica (magang)

TEMPO.CO, Jakarta - Calon Gubernur DKI Jakarta, Agus Harimurti Yudhoyono tiba di Hotel Bidakara untuk menghadiri debat perdana yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum, Jumat 13 Januari 2017. Dia mengaku tidak cemas dalam menghadapi debat kandidat dengan para pesaingnya malam ini.

"Enggak (deg-degan). Saya datang dengan senyuman bersama Mpok Sylvi (Sylviana Murni)," kata Agus yang datang mengenakan baju hitam khas kampanyenya yang diberi nama tacticool. Dia datang bersama calon wakilnya, Sylviana Murni. Kedatangannya juga disambut oleh puluhan pendukung.

Baca :
Debat Pilkada DKI, Lulusan D3 ini Minta Lapangan Pekerjaan

Agus meyakini dirinya bisa mengikuti acara debat dengan baik. Yang terpenting, menurut dia, adalah bisa memberikan manfaat yang baik bagi warga Jakarta. "Sehingga mereka semua semakin memahami pilihan-pilihannya, dan insya Allah kami berdua bisa menjadi pilihan terbaik untuk warga Jakarta," kata dia.

Menurut Agus, debat pertamanya ini dapat menunjukkan kepada masyarakat untuk semakin memahami komitmen dan gagasan yang ia tawarkan bersama Sylvi. “Kapan saja kami selalu siap dengan pertanyaan-pertanyaan yang disampaikan panelis dan moderator,” ujarnya.

Sebelum menghadapi debat, Agus mengaku banyak berdiskusi dengan sejumlah tokoh sebagai mentor. Tak terkecuali, ayahnya, Susilo Bambang Yudhoyono selaku Ketua Umum Partai Demokrat.

Dia juga mengungkapkan pesan yang disampaikan ayahnya untuk menghadapi debat. "Be confident. Kemudian juga tenang, dan bisa menghadapi semua pertanyaan dengan baik. Itu tentu harapan dari beliau dan itu juga yang saya jadikan prinsip dalam menghadapi debat ini," ujar Agus.

FRISKI RIANA

Berita terkait

Di Acara Milenial dan Gen Z, Anies Jawab Soal Tuduhan Politik Identitas Saat Pilkada DKI 2017

27 November 2023

Di Acara Milenial dan Gen Z, Anies Jawab Soal Tuduhan Politik Identitas Saat Pilkada DKI 2017

Anies Baswedan menjawab tuduhan soal penggunaan politik identitas saat Pilkada DKi 2017 pada acara Indonesia Milleninial and Gen-Z Summit 2023.

Baca Selengkapnya

Anies Ungkit Momen Berutang di Pilkada DKI, Singgung Biaya Politik Mahal

30 September 2023

Anies Ungkit Momen Berutang di Pilkada DKI, Singgung Biaya Politik Mahal

Anies menuturkan mahalnya biaya kampanye bukan berarti ketika menjadi pejabat harus balik modal

Baca Selengkapnya

KPU DKI: 1.859 Bacaleg Memenuhi Syarat Ikut Pemilu 2024

7 Agustus 2023

KPU DKI: 1.859 Bacaleg Memenuhi Syarat Ikut Pemilu 2024

KPU DKI mengumumkan ribuan bakal calon legislatif (bacaleg) memenuhi syarat (MS) dan sisanya, ratusan peminat tidak memenuhi syarat (TMS)

Baca Selengkapnya

Di Acara Partai Ummat, Anies Baswedan Cerita Diberi Label saat Pilkada DKI 2017

14 Februari 2023

Di Acara Partai Ummat, Anies Baswedan Cerita Diberi Label saat Pilkada DKI 2017

Anies Baswedan menyebut ada dua pendekatan untuk menciptakan persepsi ini.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Buka Suara soal Utang Rp 50 Miliar ke Sandiaga: Sudah Selesai Dulu

11 Februari 2023

Anies Baswedan Buka Suara soal Utang Rp 50 Miliar ke Sandiaga: Sudah Selesai Dulu

Anies Baswedan menegaskan tidak ada utang yang hari ini harus dilunasi.

Baca Selengkapnya

Politikus NasDem Minta Sandiaga Klarifikasi Surat Utang Anies Baswedan

11 Februari 2023

Politikus NasDem Minta Sandiaga Klarifikasi Surat Utang Anies Baswedan

Ada juga poin yang menyatakan jika Anies-Sandi menang, maka Anies Baswedan bebas dari utang tersebut.

Baca Selengkapnya

Soal Perjanjian Utang dengan Anies Baswedan, Sandiaga: Saya Baca Dulu

6 Februari 2023

Soal Perjanjian Utang dengan Anies Baswedan, Sandiaga: Saya Baca Dulu

Sandiaga belum mau menanggapi soal utang Anies Baswedan ke dirinya saat Pilkada DKI 2017.

Baca Selengkapnya

Fadli Zon Buka Suara Soal Perjanjian Anies Baswedan - Sandiaga Uno di Pilkada DKI

6 Februari 2023

Fadli Zon Buka Suara Soal Perjanjian Anies Baswedan - Sandiaga Uno di Pilkada DKI

Fadli Zon mengakui membikin draft perjanjian antara Anies Baswedan dan Sandiaga Uno saat Pilkada DKI 2017. Soal utang, Fadli tak mau bicara.

Baca Selengkapnya

Pesan Anies Baswedan untuk Kedua Putra Haji Lulung

31 Januari 2022

Pesan Anies Baswedan untuk Kedua Putra Haji Lulung

Anies Baswedan bercerita tentang dukungan yang diberikan Haji Lulung kepadanya dalam Pilkada DKI 2017.

Baca Selengkapnya

MUI DKI Bikin Cyber Army, Taufik Gerindra: Buzzer Terus Serang Anies Baswedan

20 November 2021

MUI DKI Bikin Cyber Army, Taufik Gerindra: Buzzer Terus Serang Anies Baswedan

Taufik menyampaikan penyerang ini selalu mengatakan bahwa Anies Baswedan memenangkan Pilkada, karena politik identitas.

Baca Selengkapnya