Nasib Anies Baswedan: Disuruh Jadi Pengantar Surat

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Kamis, 5 Januari 2017 07:30 WIB

TEMPO.CO, Jakarta - Seorang warga di Rumah Susun Jatinegara Barat, Warji memberi sepucuk surat kepada Calon Gubernur nomor urut 3 Anies Baswedan yang tengah mengunjungi rumah susun itu pada Rabu, 4 Januari 2017. Surat itu bukan untuk Anies melainkan buat calon gubernur yang lain yaitu Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

"Surat ini buat Pak Ahok, tolong bebaskan biaya rusunawa yang selama ini kami tidak bisa bayar," ujar pria 49 tahun itu. Warji, adalah salah satu warga yang digusur dari Kampung Pulo, Jatinegara, pada tahun lalu. Saat itu Ahok menjabat Gubernur DKI.

Menerima surat itu Anies langsung tersenyum. "Jadi, saya diamanati untuk mengantarkan surat. Ini namanya PT Pos Anies," kata Anies. Ia berjanji akan mengirim surat itu ke Ahok. "Semoga direspon," kata dia.

Warji mengatakan ia digusur dari rumahnya di Kampung Pulo dengan alasan rumah yang ditempatinya berdiri di atas tanah negara."Tapi kata mertua saya yang sudah turun temurun di sana, itu bukan tanah negara," ujarnya.

Warji mengatakan setelah direlokasi ke rumah susun Jatinegara Barat, kehidupannya bukan makin membaik melainkan lebih berat. Ia bahkan mengatakan semua warga Kampung Pulo yang ada di rusun Jatinegara Barat ini tak punya tujuan hidup lagi. "Artinya, semua titelnya sama: MDS, Masa Depan Suram," kata dia.

Menurut Warji, seandainya ia meninggal di Kampung Pulo, dia masih bisa meninggalkan warisan rumah dan tanah untuk anak istrinya. "Tapi kalau saya meninggal di sini, saya meninggalkan apa untuk anak istri saya? Apa saya meninggalkan beban? Meninggalkan utang?" ujarnya.

Anies merupakan calon gubernur pertama yang mendatangi rumah susun Jatinegara Barat ini. Ia disambut sekitar 200 orag yang kebanyakan adalah ibu-ibu. Anies kemudian membagikan nomor teleponnya agar warga di sana bisa mengadukan berbagai keluhan mereka.

"Ini hanya untuk SMS ya. Silahkan sampaikan keluhannya. Kami tidak ingin janji yang muluk-muluk, " kata Anies.

MARIA FRANSISCA

Berita terkait

Mungkinkah Duet Ahok-Anies Terjadi di Pilgub DKI Jakarta?

18 jam lalu

Mungkinkah Duet Ahok-Anies Terjadi di Pilgub DKI Jakarta?

Nama Ahok dan Anies disandingkan untuk maju di Pilgub DKI Jakarta. Mungkinkah duet Ahok-Anies bakal terjadi di Pilgub DKI?

Baca Selengkapnya

Berita Terpopuler Nasional: Sri Mulyani Masuk Bursa Cagub DKI Jakarta hingga Kemungkinan Duet Anies dan Ahok

20 jam lalu

Berita Terpopuler Nasional: Sri Mulyani Masuk Bursa Cagub DKI Jakarta hingga Kemungkinan Duet Anies dan Ahok

Berita soal Sri Mulyani masuk radar PDIP untuk menjadi calon gubernur DKI Jakarta masuk menjadi berita politik terpopuler di kanal Nasional.

Baca Selengkapnya

Ragam Reaksi terhadap Deklarasi Ganjar Jadi Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

1 hari lalu

Ragam Reaksi terhadap Deklarasi Ganjar Jadi Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Pakar politik menilai deklarasi Ganjar yang akan jadi oposisi pemerintahan Prabowo-Gibran bisa saja mewakili sikap PDIP.

Baca Selengkapnya

Sebelum Putuskan Maju, Anies Ingin Pastikan Pilkada Jakarta Bebas Intervensi

1 hari lalu

Sebelum Putuskan Maju, Anies Ingin Pastikan Pilkada Jakarta Bebas Intervensi

Anies mengaku banyak mendapat aspirasi dari warga untuk mendorong kembali dirinya mencalonkan diri di Pilgub Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Soal Tawaran Jadi Menteri, Anies Baswedan: Wong Diundang Saja Tidak

1 hari lalu

Soal Tawaran Jadi Menteri, Anies Baswedan: Wong Diundang Saja Tidak

Anies mengatakan belum ada rencana bertemu Prabowo. Masih konsentrasi menata langkah ke depan.

Baca Selengkapnya

Ganjar Deklarasi Jadi Oposisi, Anies Sebut Tetap Berada di Jalan Perubahan

1 hari lalu

Ganjar Deklarasi Jadi Oposisi, Anies Sebut Tetap Berada di Jalan Perubahan

Anies mengatakan enggan mendahului sikap apakah bergabung atau tidak dengan pemerintahan Prabowo.

Baca Selengkapnya

Warga Datangi Kediaman Anies Baswedan di Acara Ulang Tahun

1 hari lalu

Warga Datangi Kediaman Anies Baswedan di Acara Ulang Tahun

Anies menggelar acara ulang tahun di kediamannya, Pendopo Anies Baswedan, dengan membawa jajanan dari luar.

Baca Selengkapnya

Kata Ahok soal Namanya Muncul di Bursa Pilgub DKI Jakarta

2 hari lalu

Kata Ahok soal Namanya Muncul di Bursa Pilgub DKI Jakarta

Politikus PDIP menyebut empat nama yang berpotensi maju di cagub DKI Jakarta. Ada nama Ahok.

Baca Selengkapnya

Pendukung Sambangi Rumah Anies Baswedan Buntut Undangan Halalbihalal Hoaks

2 hari lalu

Pendukung Sambangi Rumah Anies Baswedan Buntut Undangan Halalbihalal Hoaks

Pendukung menyambangi rumah Anies di Lebak Bulus, Ahad, 5 Mei 2024. Mereka melihat undangan halalbihalal dari pesan berantai yang ternyata hoaks

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

5 hari lalu

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

Anies Baswedan akan tetap berkegiatan mengunjungi masyarakat meski Pilpres telah usai.

Baca Selengkapnya