Blusukan ke Kalisari, Ahok Gendong Bayi Kembar  

Reporter

Selasa, 27 Desember 2016 16:45 WIB

Calon Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok menggendong pasangan anak kembar Rafa-Rafi, anak dari seorang warga Kalisari, Pasar Rebo, Jakarta Timur, 27 Desember 2016. TEMPO/Friski Riana

TEMPO.CO, Jakarta – Setelah menghadiri persidangan kasus penodaan agama sebagai terdakwa tadi pagi, calon Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, blusukan ke kawasan Kalisari, Pasar Rebo, Jakarta Timur, Selasa sore, 27 Desember 2016.

Kedatangan Ahok sempat membuat geger warga setempat, lantaran tak direncanakan sebelumnya. Calon inkumben itu juga tidak terlihat ditemani simpatisan partai, seperti saat blusukan-blusukan sebelumnya. Yel-yel kampanye juga tidak terdengar.

Sejumlah warga di sana memanfaatkan kesempatan itu untuk berbicara dengan Ahok. Apalagi mereka bisa leluasa karena Ahok tidak dikawal ketat seperti biasa.

Warga di sana mengeluhkan permasalahan di lingkungan tempat tinggalnya. Salah satunya masalah banjir. Ampi, salah satu warga Kalisari, menyampaikan harapannya kepada Ahok. "Kami ngarepin banjirnya bisa hilang," ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Ahok pun berjanji akan menyelesaikan masalah banjir di tempat itu. Dia menyampaikan, nantinya aliran air di kali itu akan dipecah menjadi dua supaya bisa mengurangi debit air yang masuk ke kawasan itu. Ahok juga meminta warga setempat tidak menjual rumah mereka karena ia akan mengatasi banjir.

Setelah menengok beberapa tempat yang dialiri Kali Baru, pandangan Ahok tertuju pada sebuah bangunan rumah tingkat satu yang masih dibangun. "Ini dijual apa dikontrak?" tanya Ahok kepada pekerja bangunan tersebut. Pekerja itu mengatakan rumah itu akan dikontrakkan oleh pemiliknya. Lantas, Ahok pun bergurau. "Lumayan buat tempat sembunyi," katanya sambil tertawa.

Selain menyapa masyarakat, Ahok melayani sesi foto. Ia sempat dibuat kaget ketika muncul seorang bayi yang wajahnya sama dengan bayi yang digendong wanita di sampingnya. Dia lantas menggendong sepasang bayi kembar bernama Rafa dan Rafi itu. "Nomor dua, nomor dua," ujar Ahok, yang tampak kegirangan.

FRISKI RIANA

Baca juga:
Ditengok Ahok, Jupe: Terima Kasih Support-nya
Dipolisikan karena Menistakan Agama, Rizieq Balas Mengadu



Berita terkait

Ahok Kritik Penonaktifan NIK KTP Jakarta: Jangan Merepotkan Orang

2 hari lalu

Ahok Kritik Penonaktifan NIK KTP Jakarta: Jangan Merepotkan Orang

Bulan lalu, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) DKI Jakarta mengajukan penonaktifan terhadap 92.493 NIK warga Jakarta ke Kemendagri.

Baca Selengkapnya

Cerita Ahok Soal Ide Bangun Parkir Bawah Tanah Monas untuk Atasi Kemacetan Jakarta

2 hari lalu

Cerita Ahok Soal Ide Bangun Parkir Bawah Tanah Monas untuk Atasi Kemacetan Jakarta

Mantan Gubernur DKI Jakarta Ahok mengatakan konsep tempat parkir bawah tanah Monas ini sempat masuk gagasannya.

Baca Selengkapnya

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

5 hari lalu

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

Sejumlah nama bakal calon gubernur di Pilkada 2024 sudah mulai bermunculan, termasuk 4 wajah lama ini. Siapa saja mereka?

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

6 hari lalu

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

Ahok akan bersaing dengan sejumlah nama populer dalam Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

9 hari lalu

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

PDIP mulai menjaring empat nama yang akan menjadi calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta. Lantas, siapa saja bakal cagub DKI Jakarta yang diusung PDIP?

Baca Selengkapnya

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

11 hari lalu

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

Kasus yang menjerat Galih Loss menambah daftar panjang kasus penistaan agama di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Gaya Ahok, Anies, dan Heru Budi Tangani Banjir di DKI Jakarta

40 hari lalu

Gaya Ahok, Anies, dan Heru Budi Tangani Banjir di DKI Jakarta

Banjir melanda sebagian wilayah di DKI Jakarta kerap terjadi berulang kali. Berikut gaya gubernur DKI menyikapi banjir di wilayahnya.

Baca Selengkapnya

Mereka yang Dijerat Kasus Penistaan Agama, Ahok hingga Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun

40 hari lalu

Mereka yang Dijerat Kasus Penistaan Agama, Ahok hingga Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun

Berikut sederet kasus penistaan agama yang dijatuhkan vonis untuk Ahok, Arya Wedakarna, dan terakhir Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun.

Baca Selengkapnya

81 Tahun Ma'ruf Amin, Berikut Jalan Politiknya dan Pernah Punya Story dengan Ahok

55 hari lalu

81 Tahun Ma'ruf Amin, Berikut Jalan Politiknya dan Pernah Punya Story dengan Ahok

Ma'ruf Amin berusia 81 tahun pada 11 Maret ini. Berikut perjalanan politiknya hingga menjadi wapres, sempat pula berseteru dengan Ahok.

Baca Selengkapnya

Ramai Soal KJMU, Apa itu Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul yang Diinisiasi Ahok dan Diteruskan Anies Baswedan?

58 hari lalu

Ramai Soal KJMU, Apa itu Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul yang Diinisiasi Ahok dan Diteruskan Anies Baswedan?

Ramai di media sosial soal Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul yang disebut diberhentikan sepihak oleh Pemprov DKI Jakarta. Apa beda KJMU dan KJP Plus?

Baca Selengkapnya