Bunda Iffet Beri Ahok-Djarot Kartu Anggota Slank Fans Club

Reporter

Kamis, 22 Desember 2016 20:09 WIB

Pasangan calon Gubernur-Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat bersama Bunda Iffet, dan anggota grup band Slank, di markas Slank, Jalan Potlot, Pancoran, Jakarta Selatan, 22 Desember 2016. TEMPO/Friski Riana

TEMPO.CO, Jakarta - Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat resmi menjadi salah satu anggota penggemar grup band Slank.


"Bunda Iffet kasih kartu anggota Slank fans club pusat, sama Pak Djarot juga," kata Ahok sambil memamerkan kartu keanggotaan miliknya di Markas Slank, Jalan Potlot, Duren Tiga, Pancoran, Jakarta Selatan, Kamis sore, 22 Desember 2016.


Selain mendaftar jadi anggota Slank fan club, Ahok dan Djarot juga datang membawa kue untuk Bunda Iffet, ibu kandung pentolan Slank, Bimbim, untuk merayakan hari ibu. Ahok dan Djarot mengaku menganggap sosok Bunda Iffet sebagai ibu mereka sendiri. "Bukan hanya Bunda Bimbim, tapi semua Slankers, termasuk saya," ujar Ahok.


Saat ditanya alasan memberikan kartu keanggotaan penggemar Slank kepada Ahok-Djarot, Iffet mengaku hal itu sudah biasa dilakukan. Bahkan, dia menuturkan, hal serupa juga pernah dilakukan kepada Presiden Joko Widodo. "Pak Jokowi juga punya. Slankers juga," ucap Iffet. Bimbim menimpali, "(Slankers) Sejati dia (Jokowi)."


Bimbim berujar Ahok merupakan jagoannya dalam pemilihan kepala daerah DKI Jakarta 2017. Bimbim mengaku menyukai Ahok sejak 2012, saat dia masih berpasangan dengan Joko Widodo. Bimbim bertekad tetap mendampingi Ahok meski kini sedang tertimpa masalah hukum dalam perkara penodaan agama.


Advertising
Advertising

"Gacoan selain Pak Jokowi, gacoan Slank ya Pak Ahoklah. Masak sekarang lagi masalah ditinggalin. Justru teman sejati harus selalu mendampingi," ujar Bimbim.


Menanggapi dukungan Bimbim, Ahok pun menunjuk tulisan di kaos yang dikenakan drummer kawakan itu dan membacakannya. "Baca dong bajunya, 'When you're feeling lonely'," tutur Ahok.


"Just call me," ucap Bimbim menimpali dan membuat Djarot dan anggota Slank lainnya, seperti Kaka, Ivan K, dan Ridho, tertawa.


FRISKI RIANA

Berita terkait

Hari Ini Ahok Luncurkan Buku di Gedung Filateli, Isinya Apa Saja?

16 Agustus 2018

Hari Ini Ahok Luncurkan Buku di Gedung Filateli, Isinya Apa Saja?

Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaya Purnama alias Ahok meluncurkan buku berjudul Kebijakan Ahok di Gedung Filateli, Sawah Besar, Jakarta Pusat.

Baca Selengkapnya

Ini Kelompok yang Teriak Hidup Ahok di Peresmian Lapangan Banteng

26 Juli 2018

Ini Kelompok yang Teriak Hidup Ahok di Peresmian Lapangan Banteng

Saat Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan resmikan Lapangan Banteng, simpatisan mantan Gubernur Jakarta Basuki Tjahaja Purnama berteriak hidup Ahok.

Baca Selengkapnya

Pesan Djarot untuk Pendukung Ahok-Djarot yang Belum Move On

15 Oktober 2017

Pesan Djarot untuk Pendukung Ahok-Djarot yang Belum Move On

Djarot menyadari banyak pendukung Ahok-Djarot yang belum sanggup melepas kepergiannya.

Baca Selengkapnya

Pidato Terakhir, Gubernur Djarot Sebut Salam Ahok buat Relawan

14 Oktober 2017

Pidato Terakhir, Gubernur Djarot Sebut Salam Ahok buat Relawan

Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menghadiri Kaleidoskop dan Terima Kasih Untuk Ahok-Djarot dan menyampaikan pidato terakhir.

Baca Selengkapnya

Alasan Balai Kota Batasi Karangan Bunga untuk Ahok-Djarot

14 Oktober 2017

Alasan Balai Kota Batasi Karangan Bunga untuk Ahok-Djarot

Sekda DKI Jakarta Saefullah mengatakan arus karangan bunga untuk Ahok-Djarot mulai dibatasi menjelang pelantikan gubernur dan wakil gubernur baru.

Baca Selengkapnya

Nafa Urbach Ikut Nyanyi dan Joget di Lapangan Banteng

14 Oktober 2017

Nafa Urbach Ikut Nyanyi dan Joget di Lapangan Banteng

Artis Nafa Urbach ikut memeriahkan acara Kaleidoskop dan Terima Kasih untuk Ahok-Djarot dengan bernyanyi dan berjoget di Lapangan Banteng, Jakarta.

Baca Selengkapnya

Polisi Kerahkan 567 Personel Jaga Acara Relawan Ahok-Djarot

14 Oktober 2017

Polisi Kerahkan 567 Personel Jaga Acara Relawan Ahok-Djarot

Kabag Ops Polres Metro Jakarta Pusat AKBP Asfuri mengatakan telah menyiapkan 567 personel gabungan untuk menjaga acara Terima Kasih untuk Ahok-Djarot.

Baca Selengkapnya

Ribuan Orang Padati Kaleidoskop dan Terima Kasih Ahok-Djarot

14 Oktober 2017

Ribuan Orang Padati Kaleidoskop dan Terima Kasih Ahok-Djarot

Forum Komunitas Relawan Basuki-Djarot (BaDja) menggelar kaleidoskop dan Terima Kasih Ahok-Djarot di Lapangan Banteng, yang mengundang 10.000 relawan.

Baca Selengkapnya

Menteri Tjahjo: Calon Tak Siap Menang Siap Kalah di Pilkada

14 Oktober 2017

Menteri Tjahjo: Calon Tak Siap Menang Siap Kalah di Pilkada

Tjahjo Kumolo menakar dari digelarnya pemungutan suara ulang di 71 TPS dalam pilkada 2017 yang kerap diikuti dengan pengerahan massa.

Baca Selengkapnya

Djarot Berakhir, Relawan Gelar Pesta di Lapangan Banteng

14 Oktober 2017

Djarot Berakhir, Relawan Gelar Pesta di Lapangan Banteng

Menjelang berakhirnya masa tugas Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat, relawan menggelar pesta di Lapangan Banteng.

Baca Selengkapnya