Risma Menang Pilkada Surabaya, Pemilih Tak sampai 50 Persen

Reporter

Rabu, 9 Desember 2015 18:16 WIB

Calon Walikota Surabaya, Tri Rismaharini menyampaikan sambutan disela-sela peresmian posko pemenangan Risma-Wisnu di Surabaya, Jawa Timur, 2 November 2015. ANTARA/M Risyal Hidayat

TEMPO.CO, Surabaya - Penghitungan suara di beberapa tempat pemungutan suara di kawasan perumahan elite dimenangi pasangan calon Tri Rismaharini-Whisnu Sakti Buana. Selisih jumlah suara Risma-Whisnu dengan lawannya, Rasiyo-Lucy Kurniasari, cukup signifikan.

Namun sayangnya, antusiasme warga dalam pilkada kali ini cukup rendah. Bahkan, di beberapa perumahan elite, jumlah pemilih tidak sampai 50 persen.

Di TPS 8, Pakuwon City, Surabaya Timur, misalnya, ketika dikunjungi Tempo pada pukul 10.00 WIB, jumlah pemilih yang datang baru 126 dari 600 orang dalam daftar pemilih tetap. Meskipun Whisnu mencoblos di TPS itu, minat warga untuk memilih tak tergugah.

"Pilkada sebelumnya jam segini sudah lebih dari 50 persen pemilih yang datang," kata Agung Hari, ketua RT setempat.

Hal itu tidak jauh berbeda dengan beberapa perumahan elite di Surabaya Barat. Di TPS 21 yang berlokasi di depan club house Dian Istana, Jalan Raya Graha Famili, misalnya, dari 522 yang terdaftar sebagai pemilih di tempat tersebut, hanya 183 pemilih yang hadir.

"Pemilihan di TPS tersebut dimenangi Risma-Whisnu dengan perolehan suara 168 suara, sementara Rasiyo-Lucy hanya memperoleh 13 suara," ucap Arif, ketua kelompok penyelenggara pemungutan suara setempat.

Begitu pula di TPS 21 yang berlokasi di Bukit Darmo Golf, Kelurahan Pradah Kali Kendal, Kecamatan Dukuh Pakis, Surabaya. Pemilih dalam daftar pemilih tetap di TPS tersebut sebanyak 494. Sedangkan yang hadir hanya 145 orang. Pemilihan di TPS tersebut juga memenangi Risma-Whisnu dengan 132 suara. "Rasiyo-Lucy hanya tiga suara," tutur Suhadi, anggota KPPS setempat.

SITI JIHAN SYAHFAUZIAH




Berita terkait

Kemensos Lakukan Asesmen Biopsikososial Terhadap 284 ODGJ

1 hari lalu

Kemensos Lakukan Asesmen Biopsikososial Terhadap 284 ODGJ

Menteri Sosial (Mensos), Tri Rismaharini, melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Sumba Timur, untuk memastikan penanganan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ)

Baca Selengkapnya

PDIP Surabaya Usulkan ke DPP Inkumben Eri Cahyadi-Armuji Maju Pilkada Kota Surabaya

3 hari lalu

PDIP Surabaya Usulkan ke DPP Inkumben Eri Cahyadi-Armuji Maju Pilkada Kota Surabaya

PDIP Surabaya mengusulkan wali kota - wakil wali kota inkumben Eri Cahyadi-Armuji maju ke Pilkada Kota Surabaya 2024.

Baca Selengkapnya

Masuk Bursa Cagub Jakarta, Risma: Saya Takut dan Tak Punya Uang

7 hari lalu

Masuk Bursa Cagub Jakarta, Risma: Saya Takut dan Tak Punya Uang

PDIP sebelumnya mengusulkan Menteri Sosial Tri Rismaharini hingga Menpan RB Abdullah Azwar Anas sebagai cagub Jakarta.

Baca Selengkapnya

Bantu Desain Ulang Kemasan, Upaya Kemensos Keluarkan Pelaku UMKM dari Kemiskinan

8 hari lalu

Bantu Desain Ulang Kemasan, Upaya Kemensos Keluarkan Pelaku UMKM dari Kemiskinan

Sebanyak 11 ribu orang telah keluar dari kemiskinan. Di bulan ini, ada sekitar 4.000 orang keluar dari kemiskinan

Baca Selengkapnya

Eri Cahyadi Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

9 hari lalu

Eri Cahyadi Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengukir sejarah baru dalam kepemimpinannya di Kota Surabaya.

Baca Selengkapnya

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

11 hari lalu

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

Sejumlah pembangunan infrastruktur di Kota Surabaya ditargetkan rampung di tahun 2024.

Baca Selengkapnya

Termasuk Nama Potensial di Pilkada Jakarta, Mengapa Anies Baswedan Belum Terpikir Maju?

14 hari lalu

Termasuk Nama Potensial di Pilkada Jakarta, Mengapa Anies Baswedan Belum Terpikir Maju?

Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan enggan menanggapi pertanyaan wartawan apakah akan maju lagi pada Pemilikan Kepala Daerah DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Pengamat Klaim 3 Tokoh Ini Punya Modal Popularitas untuk Maju Pilkada Jakarta

14 hari lalu

Pengamat Klaim 3 Tokoh Ini Punya Modal Popularitas untuk Maju Pilkada Jakarta

Pengamat Politik Karyono menyebut ada tiga tokoh yang memiliki modal popularitas untuk maju Pilkada Jakarta. Siapa saja?

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Tri Rismaharini Menjanjikan untuk Maju Pilkada Jakarta

15 hari lalu

Pengamat Sebut Tri Rismaharini Menjanjikan untuk Maju Pilkada Jakarta

Menurut sejumlah pengamat politik, Menteri Sosial Tri Rismaharini memiliki nama besar di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Risma Dikabarkan Maju di Pilkada Jakarta, Begini Respons PDIP

18 hari lalu

Risma Dikabarkan Maju di Pilkada Jakarta, Begini Respons PDIP

Ketua DPP PDIP Djarot Saiful merespons kabar jika Tri Rismaharini atau Risma maju di Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya