Kubu Airin Klaim Menang 60 Persen Suara di Tangerang Selatan  

Reporter

Rabu, 9 Desember 2015 17:30 WIB

Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany (kanan) dan Benyamin Davnie (kiri) dihadapan pendukungnya pada kampanye terbuka di Serpong, Tangerang Selatan, Banten, 29 November 2015. ANTARA FOTO

TEMPO.CO, Jakarta - Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang Selatan, Airin Rachmi Diany-Benyamin Davnie, mengklaim menang dengan perolehan 60 persen suara. Kemenangan versi hitung cepat yang dilakukan pihaknya menunjukkan pasangan nomor urut 3 itu memperoleh 26.810 suara.

"Syukur, alhamdulillah, Allah masih meridai langkah kami," kata Airin saat memberikan pidato kemenangan di kediamannya di kawasan Alam Sutera, Tangerang Selatan, Rabu, 9 Desember 2015.

Airin berharap masyarakat tenang karena memang harus menunggu penghitungan resmi Komisi Pemilihan Umum Tangerang Selatan.

Benyamin Davnie menjelaskan, kemenangan ini merupakan kerja sama semua pihak, yakni tim pemenangan dan masyarakat Tangerang Selatan. "Kami turun ke masyarakat, turun ke lapangan untuk meyakinkan masyarakat apa yang telah kami lakukan selama lima tahun ini," ucap Benyamin.

Saat kampanye terbuka Airin-Benyamin pada 29 November lalu, warga Serpong yang ikut kampanye mengaku menerima amplop berisi uang Rp 50 ribu. Selain itu, mereka menerima kaus kampanye gratis berwarna putih dengan foto Airin-Benyamin.

Pada hari pemilihan, seorang saksi yang bertugas untuk pasangan Airin-Benyamin menerima uang Rp 200 ribu. "Mudah-mudahan Airin menang," tutur bapak yang tidak mau disebutkan namanya itu.

JONIANSYAH HARDJONO | MARTHA WARTA




Berita terkait

Airin Daftar ke Lima Partai untuk Maju di Pilkada Banten

18 jam lalu

Airin Daftar ke Lima Partai untuk Maju di Pilkada Banten

Proses pendaftaran maupun komunikasi dilakukan Airin, ke semua partai politik, bukan dalam rangka membentuk koalisi besar.

Baca Selengkapnya

5 Hal tentang Airin Rachmi Diany, Maju Pilkada Banten hingga Dianggap Role Model

4 hari lalu

5 Hal tentang Airin Rachmi Diany, Maju Pilkada Banten hingga Dianggap Role Model

Airin Rachmi Diany salah satu kader Golkar yang maju mendaftar Pilkada Banten

Baca Selengkapnya

Muhaimin Sebut 2 Kader Golkar Ini Daftar di PKB untuk Pilkada 2024

5 hari lalu

Muhaimin Sebut 2 Kader Golkar Ini Daftar di PKB untuk Pilkada 2024

Dua kader Golkar ini melamar jadi calon gubernur Banten dan Jakarta lewat PKB. Muhaimin Iskandar sebut belum jamin akan berkoalisi.

Baca Selengkapnya

Sederet Pesohor yang Disebut Maju di Pilkada 2024 Lewat Partai Golkar: Ada Bobby Nasution, Mantu Jokowi

29 hari lalu

Sederet Pesohor yang Disebut Maju di Pilkada 2024 Lewat Partai Golkar: Ada Bobby Nasution, Mantu Jokowi

Partai Golkar disebut telah menugaskan sederet nama pesohor yang maju di Pilkada 2024. Salah satunya adalah mantu Jokowi, Bobby Nasution.

Baca Selengkapnya

Raih Suara Pileg Terbanyak di Golkar, Airin Rachmi Siap Mundur Demi Maju Pilgub Banten

30 hari lalu

Raih Suara Pileg Terbanyak di Golkar, Airin Rachmi Siap Mundur Demi Maju Pilgub Banten

Airin Rachmi Diany, menyebut, dirinya siap mengundurkan diri sebagai calon anggota legislatif jika maju di Pilgub Banten 2024.

Baca Selengkapnya

Survei Elektabilitas Airin Rachmi Diany Unggul dari Rano Karno dan Wahidin Halim untuk Pilgub Banten, Siap Maju Banten 1?

40 hari lalu

Survei Elektabilitas Airin Rachmi Diany Unggul dari Rano Karno dan Wahidin Halim untuk Pilgub Banten, Siap Maju Banten 1?

IPRC rilis survei elektabilitas para calon gubernur di Pilgub Banten 2024. Airin Rachmi Diany tertinggi, diikuti Rano Karno dan Wahidin Halim.

Baca Selengkapnya

Mantan Wali Kota Tangsel Airin Rachmi Diany Raih Suara Terbanyak di Dapil Banten III, Ini Profilnya

54 hari lalu

Mantan Wali Kota Tangsel Airin Rachmi Diany Raih Suara Terbanyak di Dapil Banten III, Ini Profilnya

Airin Rachmi Diany eks Wali Kota Tangsel memperoleh suara terbanyak dalam rekapitulasi sementara KPU sampai sejauh ini. Berikut profilnya.

Baca Selengkapnya

Pemkot Tangsel Raih Penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya 2023

19 Desember 2023

Pemkot Tangsel Raih Penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya 2023

Kota Tangerang Selatan meraih penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya (APE) Kategori Utama dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KemenPPPA) Republik Indonesia (RI).

Baca Selengkapnya

Gibran Rakabuming Ambil Cuti 1 Hari Untuk Kampanye Pilpres 2024, Sambangi Jakarta dan Tangerang

4 Desember 2023

Gibran Rakabuming Ambil Cuti 1 Hari Untuk Kampanye Pilpres 2024, Sambangi Jakarta dan Tangerang

Gibran Rakabuming mengambil cuti untuk kampanye Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

BMKG Keluarkan Peringatan Dini Cuaca Buruk di Kota Tangerang Selatan

1 Desember 2023

BMKG Keluarkan Peringatan Dini Cuaca Buruk di Kota Tangerang Selatan

BMKG mengeluarkan peringatan dini cuaca buruk di Kota Tangerang Selatan, Banten yang ditandai hujan lebat disertai angin kencang.

Baca Selengkapnya