Pilkada Jember, Ada yang Bertaruh hingga Rp 500 juta

Rabu, 9 Desember 2015 06:16 WIB

Petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) dan KPUD mempersiapkan logistik Pemilu Kepala Daerah (Pilkada) di gudang logistik KPUD Surakarta, Jawa Tengah, 26 November 2015. Di Surakarta sendiri terdapat 410.406 surat suara, 1.000 kotak suara, 2.000 bilik suara dan 2.000 tinta untuk pemilu kepala daerah. TEMPO/Bram Selo Agung

TEMPO.CO, Jember - Pemilihan kepala daerah Jember tidak luput menjadi ajang perjudian para penghobil perjudian pilkada. Ada petaruh yang berani memasang taruhan hingga Rp 500 juta.

Seorang penjudi di Jember memastikan hal itu ketika ditemui Selasa 8 Desember 2015. "Hanya petaruh Lumajang dengan petaruh lokal Jember saja yang bertarung," ujar seorang pengecek suara (checker) yang juga petaruh, yang sudah belasan tahun malang melintang dalam dunia perjudian kepala desa maupun kepala daerah ini. Dia sendiri mengaku tidak bertaruh dalam pilkada Jember ini.

Uang yang dipertaruhkan di kalangan para penjudi yang memanfaatkan ajang Pilkada Jember paling banyak sekitar Rp 500 juta. Subyek materi yang menjadi pertaruhan bukan lagi pasangan calon yang mana yang akan menang, tapi juga selisih suara kemenangan bagi pasangan calon yang unggul.Ini serupa dengan istilah 'kotas' atau selisih berapa kemenangan yang diraih oleh pasangan calon yang unggul dalam pilkada Jember besok.

KPU Jember saat ini telah menetapkan enam lembaga survei yang bisa melakukan survei dan penghitungan cepat pilkada Jember. Enam lembaga yang dinyatakan lolos verifikasi dewan etik KPU Jember ini antara lain Media Survei Nasional (Median), Radio Prosalina FM, Pollmark Indonesia, Politic Research Center (PRC), Pilkada Indonesia dan Syaiful Mujani Research Consulting (SMRC).

Lembaga survei ini bisa mengumumkan hasil penghitungan cepat usai pemungutan suara pilkada pada Rabu besok 9 Desember 2015 pada pukul 13.00 WIB. Data KPU Jember menyebutkan, jumlah daftar pemilih tetap Pilkada Jember sebanyak 1.892.435 yang terdiri dari laki-laki sebanyak 935.935 dan perempuan sebanyak 956.500. Sedangkan jumlah daftar pemilih tetap pemilih tambahan (DPTb1) sebanyak 537 orang. Jumlah tempat pemungutan suara sebanyak 4.347 unit. TPS tersebut tersebar di 248 desa dan kelurahan di 31 kecamatan se-Kabupaten Jember.

Ada dua pasangan calon bupati dan wakil bupati yang akan bertarung dalam pilkada Jember. Dua pasangan calon ini adalah Sugiarto-Dwi Koryanto dan Faida-Abdul Muqit Arief. Pasangan Sugiarto-Dwi Koryanto didukung enam partai politik yakni Partai Gerindra, Partai Kebangkitan Bangsa, Partai Keadilan Sejahtera, Partai Golongan Karya, Partai Persatuan Pembangunan dan Partai Demokrat. Sedangkan pasangan Faida-Abdul Muqit Arief didukung empat partai politik yakni Partai Nasional Demokrat, Partai Hanura, Partai Amanat Nasional dan PDIP.

DAVID PRIYASIDHARTA

Berita terkait

Bawaslu Minta Acara Salawatan yang Akan Dihadiri Gibran di Jember Ditunda

10 Januari 2024

Bawaslu Minta Acara Salawatan yang Akan Dihadiri Gibran di Jember Ditunda

Bawaslu Kabupaten Jember meminta acara Salawat Kebangsaan yang akan dihadiri cawapres Gibran Rakabuming Raka untuk ditunda.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi 5 Kuliner Khas Kabupaten Jember

2 Januari 2023

Rekomendasi 5 Kuliner Khas Kabupaten Jember

Pecel gudeg biasa disajikan dengan aneka bahan pelengkap seperti daging, cecek, rempeyek, dan sambal khas di Kabupaten Jember.

Baca Selengkapnya

Keunikan Kabupaten Jember: Penghasil Tembakau Terbaik di Dunia

2 Januari 2023

Keunikan Kabupaten Jember: Penghasil Tembakau Terbaik di Dunia

Jenis tembakau yang terkenal dari Kabupaten Jember adalah Besuki na-oogst.

Baca Selengkapnya

Himpunan Anak Media (HAM) Merayakan Ulang Tahun ke 15 di Kabupaten Jember

26 November 2022

Himpunan Anak Media (HAM) Merayakan Ulang Tahun ke 15 di Kabupaten Jember

HAM berkolaborasi dengan Dafam Hotel Management dan Pemerintah Kabupaten Jember untuk membangkitkan serta memulihkan kembali pariwisata di daerah yang terkenal sebagai kota festival ini.

Baca Selengkapnya

Awal Ramadan, Harga Ayam dan Telur di Jember Naik

4 April 2022

Awal Ramadan, Harga Ayam dan Telur di Jember Naik

Harga daging ayam dan telur ayam ras di sejumlah pasar tradisional Kabupaten Jember, Jawa Timur, naik pada awal Ramadan 1443 Hijriah.

Baca Selengkapnya

Jenazah Korban Banjir Jember Ditemukan di Pantai Pancer Puger

10 Januari 2022

Jenazah Korban Banjir Jember Ditemukan di Pantai Pancer Puger

Banjir Jember terjadi pada Ahad sore kemarin. Sepasang suami istri jadi korban terseret arus sungai.

Baca Selengkapnya

BMKG: Gempa Magnitudo 5,0 Timbulkan Kerusakan di Jember

16 Desember 2021

BMKG: Gempa Magnitudo 5,0 Timbulkan Kerusakan di Jember

Magnitudo awal menunjukkan kekuatan gempa 5,1 kemudian diperbarui menjadi 5,0.

Baca Selengkapnya

Paket City Tour di Jember, Jawa Timur, Demi Bantu Sopir Angkot dan Tukang Becak

4 Oktober 2021

Paket City Tour di Jember, Jawa Timur, Demi Bantu Sopir Angkot dan Tukang Becak

Wisatawan city tour Jember akan berkeliling kota selama sekitar tiga jam dengan naik angkutan kota. Tarifnya Rp 17.500 saja.

Baca Selengkapnya

Bupati Jember Kembalikan Honor Pemakaman Jenazah Covid-19 ke Kas Daerah

28 Agustus 2021

Bupati Jember Kembalikan Honor Pemakaman Jenazah Covid-19 ke Kas Daerah

Bupati Jember Hendy Siswanto mengatakan pemberian honor ini praktik lama. Hanya meneruskan yang sudah ada.

Baca Selengkapnya

Terima Honor Pemakaman Jenazah Covid-19, Harta Bupati Jember Lebih dari Rp27 M

28 Agustus 2021

Terima Honor Pemakaman Jenazah Covid-19, Harta Bupati Jember Lebih dari Rp27 M

Harta Bupati Jember mencakup; 74 tanah dan bangunan di Jember, Sidoarjo hingga Jakarta senilai Rp 12.529.173.000.

Baca Selengkapnya