Sulitnya Pengiriman Logistik Pilkada Belitung Timur Menuju Pulau Terpencil

Senin, 7 Desember 2020 06:38 WIB

ilustrasi pilkada

TEMPO.CO, Belitung - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Belitung Timur mulai besok, Senin, 7 Desember 2020 2020 akan memulai tahapan pendistribusian logistik Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada. Logistik akan didistribusikan ke 247 Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang tersebar di daratan dan empat pulau di Belitung Timur.

Ketua KPU Belitung Timur Rizal mengatakan distribusi logistik pilkada akan lebih difokuskan untuk TPS yang ada di empat pulau terpencil mengingat jaraknya cukup jauh dan harus menggunakan jalur laut.

"Keempat pulau terpencil yang ada TPS itu adalah Pulau Buku Limau Kecamatan Manggar ada dua TPS, Pulau Long Kecamatan Gantung ada satu TPS, Pulau Ketapang Kecamatan Simpang Pesak ada satu TPS dan Pulau Batun Kecamatan Simpang Pesak juga satu TPS," ujar Rizal kepada Tempo, Minggu, 6 Desember 2020.

Rizal menuturkan perjalanan laut paling jauh untuk pendistribusian logistik pilkada ada di Pulau Batun dimana jarak yang harus ditempuh hingga 6 jam.

"Sedangkan Pulau Buku Limau ditempuh perjalanan laut selama 1,5 jam, Pulau Long selama 2 jam dan Pulau Ketapang selama 3 jam. Paling jauh Pupau Batun 6 jam perjalanan," ujar dia.

Distribusi logistik di empat pulau terpencil itu, kata Rizal, akan dimulai Senin 7 Desember 2020 dengan pengawalan ketat anggota Direktorat Polisi Perairan dan Udara (Ditpolairud) Polda Bangka Belitung. Ditargetkan tanggal 8 Desember 2020 semua logistik sudah harus sampai ke KPPS.

"Untuk kapal kita sewa sendiri dari kapal milik nelayan. Tidak gunakan armada kepolisian atau TNI. Karena memang sudah ada anggarannya. Tapi pengawalan tetap ada dari mereka. Hingga saat ini belum ada kendala yang berarti. Logistik dan petugas sudah disiapkan semua," ujar dia.

Rizal menambahkan pihaknya juga bekerja sama dengan Badan Metrologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) untuk mendapatkan laporan perkiraan cuaca yang update sehingga proses distribusi berjalan lancar.

"Laporan yang diberikan BMKG setiap hari disampaikan ke kita. Sehingga distribusi akan dilakukan pada waktu cuaca sedang bagus," ujar dia.

Pilkada Belitung Timur diikuti oleh dua pasangan calon, yakni calon Inkumben Burhanuddin berpasangan dengan Khairil Anwar dan anak Yusril Ihza Mahendra, Yuri Kemal Fadlullah yang berpasangan dengan Nurdiansyah. Pasangan Burhanuddin - Khairil Anwar diusung tiga partai politik yakni Golkar, Gerindra dan PKS. Sedangkan Yuri Kemal Fadlullah - Nurdiansyah diusung oleh PDIP, PBB, Nasdem, Demokrat, Hanura, PAN dan Perindo.

SERVIO MARANDA

Berita terkait

Kata Politikus PAN, Demokrat, dan PDIP soal Cawagub Pendamping Khofifah

4 jam lalu

Kata Politikus PAN, Demokrat, dan PDIP soal Cawagub Pendamping Khofifah

Politikus sejumlah partai politik angkat bicara soal cawagub pendamping Khofifah di Pilkada Jawa Timur. Siapa orangnya?

Baca Selengkapnya

Golkar Depok Umumkan Dokter Ririn Farabi A Rafiq Maju di Pilkada 2024

7 jam lalu

Golkar Depok Umumkan Dokter Ririn Farabi A Rafiq Maju di Pilkada 2024

Ririn dianggap tokoh milenial muda yang dapat mewakili gender yang menjadi jumlah pemilih dominan di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

PDIP Surabaya Usulkan ke DPP Inkumben Eri Cahyadi-Armuji Maju Pilkada Kota Surabaya

21 jam lalu

PDIP Surabaya Usulkan ke DPP Inkumben Eri Cahyadi-Armuji Maju Pilkada Kota Surabaya

PDIP Surabaya mengusulkan wali kota - wakil wali kota inkumben Eri Cahyadi-Armuji maju ke Pilkada Kota Surabaya 2024.

Baca Selengkapnya

Jajaki Koalisi dengan Partai Lain, Demokrat Incar Kursi Calon Wakil di Pilkada Jakarta

1 hari lalu

Jajaki Koalisi dengan Partai Lain, Demokrat Incar Kursi Calon Wakil di Pilkada Jakarta

Partai Demokrat bakal mengusung sejumlah kader muda di Pilkada Jakarta. Mengincar kursi Wakil Gubernur

Baca Selengkapnya

Respons Ketua DPW PSI Jawa Tengah soal Mosi Tidak Percaya dari 25 DPD

1 hari lalu

Respons Ketua DPW PSI Jawa Tengah soal Mosi Tidak Percaya dari 25 DPD

Disebutkan 25 DPD PSI di Jawa Tengah melayangkan mosi tidak percaya kepada DPW PSI Jawa Tengah. Begini respons ketua DPW PSI.

Baca Selengkapnya

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

2 hari lalu

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

Sejumlah nama bakal calon gubernur di Pilkada 2024 sudah mulai bermunculan, termasuk 4 wajah lama ini. Siapa saja mereka?

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Khofifah Jelang Pilkada Jawa Timur terkait Peluang dan Calon Lawan

2 hari lalu

Serba-serbi Khofifah Jelang Pilkada Jawa Timur terkait Peluang dan Calon Lawan

Khofifah dinilai menjadi calon gubernur terkuat pada Pilkada Jatim 2024. PKB dan PPP tengah menyiapkan lawan.

Baca Selengkapnya

Bobby Nasution Tunjuk Pamannya sebagai Plh Sekda Kota Medan, Diskominfo: Sejak 24 April 2024

2 hari lalu

Bobby Nasution Tunjuk Pamannya sebagai Plh Sekda Kota Medan, Diskominfo: Sejak 24 April 2024

Wali Kota Bobby Nasution menunjuk pamannya, Benny Sinomba Siregar sebagai Pelaksana Harian Sekretaris Daerah Kota Medan.

Baca Selengkapnya

Iuran Wisata untuk Siapa

2 hari lalu

Iuran Wisata untuk Siapa

Rencana pemerintah memungut iuran wisata lewat tiket pesawat ditolak sejumlah kalangan. Apa masalahnya?

Baca Selengkapnya

Digadang Maju di Pilgub Jabar, Wali Kota Depok Guyon Perlu Siapkan Mahar

3 hari lalu

Digadang Maju di Pilgub Jabar, Wali Kota Depok Guyon Perlu Siapkan Mahar

Wali Kota Depok 2 periode Mohammad Idris dikabarkan bakal naik level untuk bertarung di pemilihan gubernur Jawa Barat pada Pilkada 2024 serentak.

Baca Selengkapnya