Eri Cahyadi Akan Laporkan Hoax Soal Tim Suksesnya dari ASN

Reporter

Antara

Minggu, 11 Oktober 2020 21:51 WIB

Pasangan bakal Calon Wali Kota dan Calon Wakil Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi dan Armuji. ANTARA/HO-Relawan Eri-Armuji

TEMPO.CO, Jakarta - Tim Pemenangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi dan Armuji bakal melakukan langkah hukum terkait kabar hoaks yang marak beredar tentang adanya tim sukses Pilkada Surabaya dari kalangan aparatur sipil negara (ASN).

"Rupanya ada yang galau karena besarnya dukungan publik terhadap Mas Eri, sehingga kini membabi buta dengan menyebar hoaks yang menggelikan terkait adanya pembentukan timses dari kalangan ASN," ujar Juru Bicara Eri-Armudji, Aprizaldi di Surabaya, Minggu 11 Oktober 202.0

Ia menyebutkan pihaknya akan menempuh tindakan hukum. Menurutnya, otoritas hukum perlu menertibkan hoaks-hoaks yang memecah belah rakyat hanya demi kepentingan politik jangka pendek.

Seperti diketahui, beredar kabar ada pembentukan timses Eri-Armuji dari kalangan ASN di lingkungan Pemerintah Kota Surabaya. Sejumlah nama disebut dalam struktur timses tersebut mulai sekda kota, kepala dinas, hingga camat.

Aprizaldi menambahkan, hoaks adalah pendidikan politik yang buruk kepada masyarakat. Aksi hoaks hanya dilakukan oleh pihak yang menghalalkan segala cara demi sebuah kemenangan.

Advertising
Advertising

"Menang itu harus, tapi menebar hoaks jangan. Biasanya yang menyebar hoaks adalah pihak yang ketakutan, tidak kreatif dan males mikir," kata Aprizaldi.

Meski diserang hoaks, lanjut Aprizaldi, Eri-Armuji meminta seluruh kader partai dan relawan untuk tetap berkampanye di Pilkada 2020 secara santun dan positif.

"Mas Eri Cahyadi dan Cak Armuji tidak ingin pilkada jadi ajang tebar fitnah. Jadi beliau berdua meminta kepada seluruh tim untuk tetap berkampanye dengan dasar-dasar program, bukan fitnah," ujarnya.

Berita terkait

PDIP Surabaya Usulkan ke DPP Inkumben Eri Cahyadi-Armuji Maju Pilkada Kota Surabaya

5 jam lalu

PDIP Surabaya Usulkan ke DPP Inkumben Eri Cahyadi-Armuji Maju Pilkada Kota Surabaya

PDIP Surabaya mengusulkan wali kota - wakil wali kota inkumben Eri Cahyadi-Armuji maju ke Pilkada Kota Surabaya 2024.

Baca Selengkapnya

Pemkot Surabaya Raih Nilai 97 Persen Percepatan Pencegahan Korupsi

1 hari lalu

Pemkot Surabaya Raih Nilai 97 Persen Percepatan Pencegahan Korupsi

Nilai capaian MCP Pemkot Surabaya di atas nilai rata-rata Provinsi Jatim maupun nasional.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

5 hari lalu

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

Pada 2024, Kota Surabaya menjadi salah satu wilayah di Jawa Timur yang merasakan langsung dampak banjir. Walhi Jatim beri tanggapan.

Baca Selengkapnya

Eri Cahyadi Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

6 hari lalu

Eri Cahyadi Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengukir sejarah baru dalam kepemimpinannya di Kota Surabaya.

Baca Selengkapnya

Alasan Golkar Rekomendasikan Eri Cahyadi Maju di Pilkada Surabaya

23 hari lalu

Alasan Golkar Rekomendasikan Eri Cahyadi Maju di Pilkada Surabaya

Golkar akan terbitkan surat rekomendasi untuk Eri Cahyadi setelah Lebaran.

Baca Selengkapnya

Politikus PDIP Sebut Risma Masih Punya Pengaruh di Pilkada Surabaya, Ini Alasannya

23 hari lalu

Politikus PDIP Sebut Risma Masih Punya Pengaruh di Pilkada Surabaya, Ini Alasannya

Risma belum mengambil langkah meski tetap berperan dalam menentukan usulan rekomendasi untuk kontestasi tingkat kota.

Baca Selengkapnya

Ahmad Dhani Dinilai Menjadi Lawan Berat Eri Cahyadi di Pilkada Surabaya

24 hari lalu

Ahmad Dhani Dinilai Menjadi Lawan Berat Eri Cahyadi di Pilkada Surabaya

Meski Eri Cahyadi telah menyatakan bakal maju lagi, namun bakal seru jika Gerindra mendorong Ahmad Dhani untuk berkompetisi di Kota Pahlawan.

Baca Selengkapnya

Eri Cahyadi Siap Maju Kembali di Pilkada Kota Surabaya, Beri Sinyal Tetap Gandeng Armuji

32 hari lalu

Eri Cahyadi Siap Maju Kembali di Pilkada Kota Surabaya, Beri Sinyal Tetap Gandeng Armuji

Eri Cahyadi memberikan sinyal untuk maju pada gelaran Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di tahun 2024, dengan kembali menggandeng Armuji

Baca Selengkapnya

Pemuda Muhammadiyah: Rompi Biru Wali Kota Surabaya Tidak Bernuansa Politik

6 Februari 2024

Pemuda Muhammadiyah: Rompi Biru Wali Kota Surabaya Tidak Bernuansa Politik

Eri Cahyadi dinilai sejalan dengan semangat Pemuda Muhammdiyah menjadikan Surabaya yang maju dan religius.

Baca Selengkapnya

Surabaya Dorong UMKM Tembus Pasar Internasional

26 November 2023

Surabaya Dorong UMKM Tembus Pasar Internasional

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mendorong produk-produk unggulan UMKM tembus pasar internasional.

Baca Selengkapnya