Quick Count: Viktor Laiskodat Menang di Pilgub NTT 2018

Reporter

Antara

Editor

Juli Hantoro

Rabu, 27 Juni 2018 17:45 WIB

Pasangan calon gubernur-wakil gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Esthon L Foenay-Christian Rotok nomor urut satu, Marianus Sae-Emilia Nomleni nomor urut dua, Beny K Harman-Benny Litelnoni nomor urut tiga, dan Viktor B Laiskodat- Josef Nae Soi nomor urut empat, seusai rapat pleno terbuka penarikan nomor urut di Kupang, NTT, 13 Februari 2018. ANTARA/Kornelis Kaha

TEMPO.CO, Jakarta - Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur Viktor Laiskodat - Josef Naesoi untuk sementara unggul 37,04 persen dari tiga pasangan lainnya menurut hasil perhitungan cepat Indo Survey dan Strategy dalam Pilgub NTT.

"Data ini merupakan data sementara yang masuk pada pukul 18.00 WITA," kata Direktur Eksekutif Indo Survey dan Strategy Hendrasmo kepada wartawan saat merilis hasil perhitungan cepat, di Kupang, Rabu 27 Juni 2018.

Baca juga: Kasus Viktor Laiskodat, Polri Koordinasi dengan MKD

Ia mengatakan di posisi kedua pasangan Marianus Sae dan Emelia Julia Nomleni dengan jumlah suara sementara mencapai 25,61 persen.

Sementara posisi ketiga ditempati oleh Pasangan Benny K Harman dan Benny Litelnoni dengan jumlah suara mencapai 18,79 persen.

Advertising
Advertising

"Sementara posisi keempat ditempati oleh pasangan Esthon-Chris dengan jumlah suara yang dimiliki mencapai 18,55 persen," kata dia.

Dia mengatakan jumlah suara tersebut hasil dari 86,45 persen suara yang diterima oleh pihak Indo Survey and Strategy.

Baca juga: Pilgub NTT, Golkar dan NasDem Usung Viktor Laiskodat-Yosep Nai

Dari hasil perhitungan cepat itu juga pihaknya mencatat bahwa pasangan Viktor Laiskodat - Josef Naesoi menang telak di seluruh daratan pulau Sumba dengan jumlah suara berada di atas 40-an persen.

Viktor Laiskodat yang diusung Partai NasDem dan Golkar unggul telak di pulau Timor dengan prosentase suara terbanyak di Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) mencapai 65 persen suara. Sementara pasangan Marianus-Emelia dan pasangan Benny K Harman-Benny Litelnoni jumlah suara pemilih mendominasi di pulau Flores dengan jumlahnya prosentasenya tak jauh berbeda yakni berada pada angka 30-40 persen.

Adapun pasangan Esthon-Chris lanjutnya untuk perhitungan cepat sementara jumlah suara di sejumlah kabupaten masih berada jauh di bawah dari tiga pasangan calon tersebut.

Berita terkait

Ratu Ngadu Bonu Wulla Caleg DPR Fraksi NasDem Dapil NTT II Mengundurkan Diri Meski Raih Suara Terbanyak, Siapa Dia?

48 hari lalu

Ratu Ngadu Bonu Wulla Caleg DPR Fraksi NasDem Dapil NTT II Mengundurkan Diri Meski Raih Suara Terbanyak, Siapa Dia?

Ratu Ngadu Bonu Wulla caleg DPR Partai NasDem dapil NTT II memutuskan mengundurkan diri, padahal raih suara terbanyak kalahkan Viktor Laiskodat.

Baca Selengkapnya

Mantan Gubernur NTT Viktor Laiskodat dan Istri Berpeluang Lolos ke Senayan

19 Februari 2024

Mantan Gubernur NTT Viktor Laiskodat dan Istri Berpeluang Lolos ke Senayan

Hingga Senin pagi, perolehan suara Viktor Laiskodat adalah 26.559 suara.

Baca Selengkapnya

Pj Gubernur NTT Batalkan Aturan Viktor Laiskodat Sekolah Masuk Pukul 05.30, Begini Kilas Baliknya

22 September 2023

Pj Gubernur NTT Batalkan Aturan Viktor Laiskodat Sekolah Masuk Pukul 05.30, Begini Kilas Baliknya

Pj Gubernur NTT Ayodhia Kalake batalkan aturan Viktor Laiskodat masuk sekolah di sejumlah SMA pukul 05.30. Ini kontroversi jam masuk sekolah itu.

Baca Selengkapnya

Sederet Kepala Daerah yang Mengundurkan Diri untuk Menjadi Caleg, Gubernur NTT sampai Bupati Purwakarta

27 Agustus 2023

Sederet Kepala Daerah yang Mengundurkan Diri untuk Menjadi Caleg, Gubernur NTT sampai Bupati Purwakarta

Bupati Purwakarta dan wakilnya mengundurkan diri untuk menjadi caleg. Sebelumnya beberapa kepala daerah melakukan hal sama, termasuk Gubernur NTT.

Baca Selengkapnya

10 Gubernur Berakhir Jabatannya pada September 2023, Termasuk Ganjar Pranowo dan Ridwan Kamil

19 Juli 2023

10 Gubernur Berakhir Jabatannya pada September 2023, Termasuk Ganjar Pranowo dan Ridwan Kamil

Profil 10 gubernur yang masa jabatannya akan berakhir pada September 2023, termasuk Ganjar Pranowo dan Ridwan Kamil.

Baca Selengkapnya

Viktor Laiskodat Ajak Warganya Tanam Bambu, Jaga Ketersediaan Air dan untuk Kerajinan

7 Juli 2023

Viktor Laiskodat Ajak Warganya Tanam Bambu, Jaga Ketersediaan Air dan untuk Kerajinan

Viktor Laiskodat mengajak warga Kabupaten Timor Tengah Utara untuk menanam bambu untuk manfaat ekonomi dan pelestarian lingkungan.

Baca Selengkapnya

Ajukan Surat Pengunduran Diri, Ini Sederet Pernyataan Kontroversial Viktor Laiskodat selama Menjabat Gubernur NTT

23 Juni 2023

Ajukan Surat Pengunduran Diri, Ini Sederet Pernyataan Kontroversial Viktor Laiskodat selama Menjabat Gubernur NTT

Gubernur NTT Viktor Laiskodat ajukan surat pengunduran diri lantaran ingin maju dalam Pileg 2024. Ini sederet pernyataan kontroversialnya.

Baca Selengkapnya

Alasan Viktor Laiskodat Masih Menjadi Gubernur NTT Meski Ajukan Surat Pengunduran Diri

23 Juni 2023

Alasan Viktor Laiskodat Masih Menjadi Gubernur NTT Meski Ajukan Surat Pengunduran Diri

Viktor Laiskodat tetap menjadi Gubernur NTT meski sudah ajukan surat pengunduran diri. Ini alasannya.

Baca Selengkapnya

NasDem Pastikan Viktor Laiskodat Masih Gubernur NTT Meski Ajukan Pengunduran Diri

23 Juni 2023

NasDem Pastikan Viktor Laiskodat Masih Gubernur NTT Meski Ajukan Pengunduran Diri

Ahmad Ali memastikan Viktor Laiskodat saat ini masih menjabat sebagai Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) meski mengajukan surat pengunduran diri

Baca Selengkapnya

Alasan Viktor Laiskodat Ajukan Surat Pengunduran Diri Sebagai Gubernur NTT

23 Juni 2023

Alasan Viktor Laiskodat Ajukan Surat Pengunduran Diri Sebagai Gubernur NTT

Viktor Laiskodat mengajukan surat pengunduran dari jabatannya sebagai Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT).

Baca Selengkapnya