Tina Talisa Jadi Moderator Debat Cagub NTT

Reporter

Antara

Minggu, 1 April 2018 17:24 WIB

Tina Talisa saat ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta, 25 Januari 2017. Tina Talisa dan Eko Prasojo akan menjadi moderator dalam debat kedua Cagub-Cawagub DKI 2017. TEMPO/Iqbal Ichsan

TEMPO.CO, Kupang - Presenter Tina Talisa akan menjadi moderator acara Debat Terbuka Calon Gubernur-Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), yang akan digelar di Jakarta pada Kamis, 5 April 2018.

"Debat akan disiarkan secara langsung oleh iNews TV dengan moderator dalam acara debat terbuka ini adalah Tina Talisa," kata Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi NTT Maryanti Adoe di Kupang, Minggu, 1 April 2018.

Debat terbuka itu akan diikuti empat pasangan calon, yakni Esthon L. Foenay-Christian Rotok (Esthon-Chris), Marianus Sae-Emilia Nomleni (MS-Emi), Benny K. Harman-Benny A Litelnoni (Harmoni), dan Viktor Bungtilu Laiskodat-Joseph Nae Soi(Victory-Joss).

Menurut dia, debat kandidat itu akan digelar tiga kali, yakni pada 5 April, 8 Mei, dan 23 Juni 2018.

Maryanti menambahkan, untuk mendukung acara debat itu, KPU NTT juga telah menunjuk tiga panelis, yakni Rektor Universitas Nusa Cendana Kupang Fredrik Lukas Benu; dosen univesitas Kristen Artha Wacana, Kupang, Frits Oscar Fanggidae; dan seorang dari kalangan profesional, Theodorus Widodo.

Advertising
Advertising

Ketiga panelis tersebut, kata dia, hanya berada di belakang layar dan bertugas menyusun pertanyaan dalam debat.

"Di dalam pelaksanaan debat, tiga panelis ini akan mengkaji visi dan misi serta program kerja pasangan calon yang akan disandingkan dengan RPJMD (Rancangan Pembangunan Jangka Menengah Daerah) NTT untuk menyusun pertanyaan-pertanyaan," ujarnya.

Untuk debat pertama, kata Maryanti, KPU mengusung tema tentang pembangunan ekonomi dan infrastruktur.

Dia menjelaskan terdapat empat segmen dalam debat nanti, antara lain penyampaian visi dan misi.

Kemudian pendalaman terhadap visi dan misi berupa pertanyaan yang akan diajukan moderator kepada pasangan calon, yang pertanyaannya disusun panelis.

Selanjutnya pasangan calon akan mendapatkan pertanyaan dari panelis dan pasangan calon itu akan menjawab dan akan didebat pasangan calon lain. Segmen terakhir adalah penyataan penutup.

Dia menambahkan, hal paling penting dalam acara debat yang dimoderatori Tina Talisa itu adalah para pasangan calon bisa diakses masyarakat NTT, baik melalui televisi, live streaming, maupun radio.

Pihak KPU juga akan memberikan akses bagi penyandang disabilitas dengan adanya petugas yang menyampaikan debat dengan bahasa isyarat saat acara berlangsung.

Berita terkait

Tina Talisa Ungkap Jokowi - Ma'ruf Amin Jalani Lima Kali Simulasi

17 Januari 2019

Tina Talisa Ungkap Jokowi - Ma'ruf Amin Jalani Lima Kali Simulasi

Eks presenter Tina Talisa mengungkap Jokowi - Ma'ruf menjalani lima kali simulasi untuk persiapan debat capres perdana.

Baca Selengkapnya

11 Tokoh di Balik Persiapan Debat Capres Jokowi - Ma'ruf

11 Januari 2019

11 Tokoh di Balik Persiapan Debat Capres Jokowi - Ma'ruf

Tina Talisa, Meutya Hafid, Ipang Wahid, dan sejumlah tokoh terlibat dalam persiapan debat capres Jokowi - Ma'ruf.

Baca Selengkapnya

Tina Talisa: Tim Debat Capres Jokowi - Ma'ruf Persiapkan Dua Hal

9 Januari 2019

Tina Talisa: Tim Debat Capres Jokowi - Ma'ruf Persiapkan Dua Hal

Eks Presenter televisi, Tina Talisa, mengatakan tim debat capres Jokowi - Ma'ruf menyiapkan dua hal.

Baca Selengkapnya

Selain Tina Talisa, 9 Tokoh Poles Jokowi - Ma'ruf Amin di Debat

9 Januari 2019

Selain Tina Talisa, 9 Tokoh Poles Jokowi - Ma'ruf Amin di Debat

Ada 10 orang yang bertugas memoles Jokowi - Ma'ruf Amin di debat capres. Salah satunya Tina Talisa

Baca Selengkapnya

Alasan Tim Jokowi Minta Tina Talisa Bantu Persiapan Debat Pilpres

8 Januari 2019

Alasan Tim Jokowi Minta Tina Talisa Bantu Persiapan Debat Pilpres

Tina Talisa saat ini telah bergabung dengan tim pemenangan Jokowi-Ma'ruf, jabatannya sebagai Wakil Direktur Penggalangan Pemilih Perempuan.

Baca Selengkapnya

Tina Talisa Bantu Persiapan Jokowi Hadapi Debat Pilpres

8 Januari 2019

Tina Talisa Bantu Persiapan Jokowi Hadapi Debat Pilpres

Tina Talisa dipercaya membantu persiapan Jokowi menghadapi debat pilpres karena memiliki latar belakang media.

Baca Selengkapnya

Tina Talisa Berhijab Setelah Setahun Rajin Belanja Hijab

3 November 2018

Tina Talisa Berhijab Setelah Setahun Rajin Belanja Hijab

Selama setahun, hijab yang dibeli Tina Talisa menumpuk dan tersimpan dalam lemari pakaian.

Baca Selengkapnya

Lama Menghilang, Ternyata Ini Kesibukan Tina Talisa Sekarang

31 Oktober 2018

Lama Menghilang, Ternyata Ini Kesibukan Tina Talisa Sekarang

Ternyata, hampir tiga tahun tidak muncul di televisi, Tina Talisa banyak melakukan kegiatan dalam berbisnis.

Baca Selengkapnya

Tina Talisa Ungkap Alasan Semakin Jarang Menonton Televisi

27 Oktober 2018

Tina Talisa Ungkap Alasan Semakin Jarang Menonton Televisi

Kesibukan sebagai ibu dari tiga anak membuat presenter Tina Talisa nyaris tak punya waktu untuk menonton televisi.

Baca Selengkapnya

Persiapan Asian Para Games 2018 Sepi, Ini Alasan INAPGOC

27 September 2018

Persiapan Asian Para Games 2018 Sepi, Ini Alasan INAPGOC

Asian Para Games 2018 diharapkan mampu digelar dengan baik pada 6-13 September, meskipun segala fasilitas yang ada sangat kurang.

Baca Selengkapnya