Jawaban Sudirman Said Ketika Diminta Memilih Prabowo atau Kalla

Jumat, 16 Maret 2018 08:44 WIB

Pasangan calon gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo-Taj Yasin (nomor urut satu) dan Sudirman Said-Ida Fauziah (nomor urut dua) di Semarang, Jawa Tengah, 13 Februari 2018. ANTARA/R. Rekotomo

TEMPO.CO, Semarang - Panelis debat pemilihan Gubernur Jawa Tengah, Hananta Yuda, menanyakan kepada calon Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo dan Sudirman Said, soal dua pilihan tokoh nasional. Ganjar diminta memilih Joko Widodo alias Jokowi atau Megawati Soekarnoputri. Sedangkan Sudirman diminta memilih antara Prabowo Subianto dan Jusuf Kalla.

Jawaban mengambang dilontarkan Sudirman Said, yang memberi isyarat singkat untuk tidak menjawab malam itu juga. "Nanti dulu," ujar Sudirman, yang menjadi pasangan Ida Fauziyah pada pilkada Jawa Tengah, dalam debat di Gumaya Tower Hotel, Jalan Gajah Mada, Semarang, Kamis, 15 Maret 2018.

Baca juga: Sudirman Said Klaim Hampir Menyamai Elektabilitas Ganjar Pranowo

Hananta tak menjelaskan, apakah pertanyaan terkait dengan pilihan tersebut untuk pilpres 2019. Dia hanya meminta Sudirman dan Ganjar memilih nama tokoh nasional yang disodorkan.

Dalam keterangannya seusai debat, Sudirman menuturkan ingin fokus satu per satu dulu. Pasalnya, ia sedang menghadapi pilkada Jawa Tengah. Sedangkan pertanyaan soal memilih Prabowo atau Jusuf Kalla menjadi isu pilpres 2019 yang dianggapnya masih lama terjadi.

Adapun Ganjar Pranowo dengan tegas memilih Jokowi ketika diminta memilih antara Megawati dan Jokowi.

"Saya jelas pilih Jokowi. Kalau tegas, ya memang harus dipilih, kenapa enggak," ucap Ganjar, yang menjadi pasangan Taj Yasin dengan nomor urut 1 dalam pilkada Jawa Tengah.

Ganjar juga menjelaskan, seusai debat, pilihannya kepada Jokowi beralasan, lantaran Megawati pun memilihnya.

Ganjar tak ragu dengan pertanyaan tersebut karena bahasan pilpres memantapkan Jokowi sebagai pemimpin yang diinginkan rakyat.

Debat pasangan Sudirman Said-Ida dan Ganjar Pranowo-Taj Yasin tidak difasilitasi Komisi Pemilihan Umum Jawa Tengah.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Sudirman Said Batal Jadi Calon Independen di Pilkada Jakarta, Relawan Jajaki Peluang Ini

5 hari lalu

Sudirman Said Batal Jadi Calon Independen di Pilkada Jakarta, Relawan Jajaki Peluang Ini

Relawan Sudirman Said, Teguh Stiawan, menjajaki peluang lain untuk Sudirman Said agar tetap maju di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Relawan Ungkap Alasan Sudirman Said Batal Jadi Calon Independen di Pilkada Jakarta

5 hari lalu

Relawan Ungkap Alasan Sudirman Said Batal Jadi Calon Independen di Pilkada Jakarta

Relawan Sudirman Said, Teguh Stiawan, mengungkapkan alasan batal mencalonkan eks Menteri ESDM tersebut di Pilkada Jakarta sebagai calon independen.

Baca Selengkapnya

Sejumlah Nama Ini Batal Daftar di Pilkada Jakarta 2024 lewat Jalur Independen

5 hari lalu

Sejumlah Nama Ini Batal Daftar di Pilkada Jakarta 2024 lewat Jalur Independen

Hingga tenggat penyerahan dokumen lewat jalur independen, sejumlah nama ini belum mendaftarkan diri untuk ikut kontestasi di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Sudirman Said Batal Maju di Pilkada Jakarta dari Jalur Independen

5 hari lalu

Sudirman Said Batal Maju di Pilkada Jakarta dari Jalur Independen

Hingga penutupan penyerahan dokumen jalur independen Pilkada Jakarta, tak ada nama Sudirman Said.

Baca Selengkapnya

KPU DKI: Hanya Dharma Pongrekun-Kun Wardana Serahkan Berkas Dukungan Lewat Jalur Independen

5 hari lalu

KPU DKI: Hanya Dharma Pongrekun-Kun Wardana Serahkan Berkas Dukungan Lewat Jalur Independen

KPU DKI menyatakan hanya bapaslon Dharma Pongrekun- Kun Wardana yang menyerahkan berkas dukungan pada hari terakhir. Bagaimana dengan Sudirman Said?

Baca Selengkapnya

Alasan Sudirman Said Maju Pilgub Jakarta Lewat Jalur Independen

8 hari lalu

Alasan Sudirman Said Maju Pilgub Jakarta Lewat Jalur Independen

Sudirman Said mengatakan ada sejumlah tokoh dan komunitas yang sudah lama meminta dirinya ikut serta dalam Pilgub Jakarta.

Baca Selengkapnya

Sudirman Said Maju Pilkada DKI Lewat Jalur Independen, Siapa Saja yang Daftar Selain Dia?

8 hari lalu

Sudirman Said Maju Pilkada DKI Lewat Jalur Independen, Siapa Saja yang Daftar Selain Dia?

KPU Provinsi DKI Jakarta telah menerima konsultasi dari tiga bakal calon gubernur dan calon wakil gubernur jalur independen atau perseorangan jelang Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Freeport: dari Kasus Papa Minta Saham sampai Pujian Bahlil pada Jokowi

15 hari lalu

Freeport: dari Kasus Papa Minta Saham sampai Pujian Bahlil pada Jokowi

Saham Freeport akhirnya 61 persen dikuasai Indonesia, berikut kronologi dari jatuh ke Bakrie sampai skandal Papa Minta Saham Setya Novanto.

Baca Selengkapnya

Sudirman Said Ajak Para Tokoh Bersatu Selesaikan Tantangan Pasca Pilpres 2024

27 hari lalu

Sudirman Said Ajak Para Tokoh Bersatu Selesaikan Tantangan Pasca Pilpres 2024

Setelah semua proses pilpres 2024 dan sidang sengketa di MK berakhir, kata dia, penting bagi para tokoh bangsa untuk berkumpul guna merumuskan solusi.

Baca Selengkapnya

Sudirman Said: Korupsi Merajalela dan KPK Dilumpuhkan di Era Jokowi

10 Maret 2024

Sudirman Said: Korupsi Merajalela dan KPK Dilumpuhkan di Era Jokowi

TImnas Amin menyinggung masalah-masalah yang terjadi selama pemerintahan Presiden Joko Widodo alias Jokowi.

Baca Selengkapnya