Ridwan Kamil Ingin Meyakinkan Pemilih di Debat Pilkada 2018

Reporter

Antara

Editor

Amirullah

Senin, 12 Maret 2018 17:40 WIB

Ridwan Kamil berfoto bersama warga Depok saat blusukan di Pasar Jongkok, Depok Jaya, Jawa Barat, Ahad (11/3). Kegiatan ini juga dimanfaatkan Ridwan Kamil untuk memantau usaha perekonomian rakyat Jawa Barat. Foto: Ridwan Kamil Fans Club/ Mohammad Halilintar

TEMPO.CO, Bandung - Pasangan Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum (Rindu) menyatakan siap menghadapi debat publik pertama pilkada 2018 Jawa Barat. Ridwan Kamil berharap debat bisa meyakinkan pemilih untuk memilih pasangan Rindu dalam pemilihan Gubernur Jawa Barat.

"Melalui debat ini, Rindu akan meyakinkan pemilih dengan menawarkan perubahan dengan kepemimpinan inovasi dan kolaboratif sebagai solusi permasalahan Jawa Barat," ujar Ridwan Kamil di Bandung, Senin, 12 Maret 2018.

Baca juga: Deddy Mizwar Pertajam Visi-Misi Menjelang Debat Pilkada 2018

Pria, yang akrab disapa Emil ini, mengatakan dia tak ada persiapan khusus untuk menghadapi debat yang digelar di Gedung Sabuga, Bandung, Senin malam, 12 Maret 2018. Memastikan kondisi tubuh dalam keadaan fit merupakan salah satu hal yang harus terpenuhi.

"Saya istirahat, tidur yang cukup, dan olahraga untuk memastikan saat debat malam fresh. Dan, tentunya saya mengharapkan doa dan dukungan dari warga Jabar, semua urusan dilancarkan," kata Emil.

Advertising
Advertising

Menurut dia, ia sudah mempelajari permasalahan di Jawa Barat dengan mendatangi warga ke pelosok daerah yang dilakukannya lebih dari setahun lalu. Sehingga saat debat nanti, pasangan Rindu akan mengemukakan segala temuannya beserta solusi.

Baca juga: Debat Kandidat Pilkada Diharapkan Dongkrak Elektabilitas Hasanah

"Dari masalah-masalah yang ditemukan di lapangan, kemudian dicarikan solusi terbaiknya," ujarnya.

Komisi Pemilihan Umum Provinsi Jawa Barat akan menggelar debat publik peserta Pilgub Jabar 2018 ini dengan enam sesi. Keema sesi tersebut, yakni pemaparan visi-misi, penyampaian pertanyaan oleh moderator, tanya-jawab pasangan calon dalam dua sesi, pertunjukan kesenian tim sukses pasangan calon, dan tanya-jawab yang diakhiri pernyataan penutup oleh pasangan calon.

Berita terkait

Alasan Ganjar Kampanye di Brebes dan Tegal: Pernah Kalah di Pilkada 2018

11 Januari 2024

Alasan Ganjar Kampanye di Brebes dan Tegal: Pernah Kalah di Pilkada 2018

Ganjar mengatakan agenda kampanye di Brebes, Tegal, dan Kebumen karena pernah kalah di wilayah tersebut pada Pilkada 2018.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik 4 Pelanggaran Alat Peraga Kampanye yang Pernah Terjadi Sebelum Pemilu 2024

30 Juni 2023

Kilas Balik 4 Pelanggaran Alat Peraga Kampanye yang Pernah Terjadi Sebelum Pemilu 2024

Sebagai faktor mendulang suara, Alat Peraga Kampanye tidak jarang digunakan parpol atau pendukung kubu tertentu melebihi batas.

Baca Selengkapnya

Target Pemilih 77,5 Persen di Pilkada 2020 Dinilai Terlalu Tinggi

20 November 2020

Target Pemilih 77,5 Persen di Pilkada 2020 Dinilai Terlalu Tinggi

Pengamat memperkirakan tingkat partisipasi pemilih pada Pilkada 2020 akan berbeda.

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Dilantik Jadi Gubernur Jawa Barat Besok

4 September 2018

Ridwan Kamil Dilantik Jadi Gubernur Jawa Barat Besok

Ridwan Kamil bakal dilantik berbarengan dengan kepala daerah dari delapan provinsi lainnya.

Baca Selengkapnya

Khofifah Fokus Tuntaskan Kemiskinan di 10 Kabupaten Jawa Timur

14 Juli 2018

Khofifah Fokus Tuntaskan Kemiskinan di 10 Kabupaten Jawa Timur

Khofifah menggandeng TNP2K.

Baca Selengkapnya

MK Terima 62 Permohonan Gugatan Sengketa Pilkada 2018

13 Juli 2018

MK Terima 62 Permohonan Gugatan Sengketa Pilkada 2018

Sebanyak 39 dari 62 permohonan gugatan pilkada 2018 yang diterima MK adalah perkara pemilihan bupati.

Baca Selengkapnya

Bawaslu: Hasil Pilkada 2018 di 13 Daerah Rawan Digugat

13 Juli 2018

Bawaslu: Hasil Pilkada 2018 di 13 Daerah Rawan Digugat

Bawaslu mengatakan selisih paling tipis terjadi di Kota Tegal.

Baca Selengkapnya

Bawaslu: 5,9 Juta Formulir C6 di Pilkada 2018 Tak Didistribusikan

13 Juli 2018

Bawaslu: 5,9 Juta Formulir C6 di Pilkada 2018 Tak Didistribusikan

Bawaslu mencatat partisipasi dalam pemilihan gubernur di 17 provinsi hanya 69 persen.

Baca Selengkapnya

Tiga Calon Gubernur Gugat Hasil Pilkada Serentak 2018

13 Juli 2018

Tiga Calon Gubernur Gugat Hasil Pilkada Serentak 2018

Jumlah gugatan sengketa Pilkada serentak 2018 bisa terus bergerak.

Baca Selengkapnya

Pilkada 2018, Partisipasi Pemilih di Papua Paling Tinggi

13 Juli 2018

Pilkada 2018, Partisipasi Pemilih di Papua Paling Tinggi

Dari hasil evaluasi pilkada 2018, Bawaslu menilai KPU perlu menggiatkan lagi sosialisasi agar pada pelaksanaan pileg dan pilpres 2019.

Baca Selengkapnya