NasDem Resmi Dukung Khofifah Indar Parawansa di Pilgub Jatim

Reporter

Adam Prireza

Selasa, 2 Januari 2018 22:11 WIB

Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa dan Bupati Trenggalek Emil Dardak berfoto bersama sejumlah kader Partai NasDem usai penyerahan surat dukungan Cagub dan Cawagub di kantor DPP Partai NasDem, Jakarta, 2 Januari 2018. Tempo/Adam Prireza

TEMPO.CO, Jakarta - Sekretaris Jenderal Partai NasDem Johnny G. Plate meresmikan dukungan partainya kepada pasangan Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa dan Bupati Trenggalek Emil Dardak untuk maju dalam pemilihan gubernur Jawa Timur atau Pilgub Jatim 2018.

"Atas nama Dewan Pimpinan Pusat Partai NasDem secara resmi saya menyerahkan model B1 KWK parpol kepada pasangan Khofifah-Emil," kata Johnny di Kantor DPP Partai NasDem, Gondangdia, Jakarta Pusat, Selasa, 2 Desember 2017.

Baca juga: Selangkah Lagi PPP Deklarasi Dukung Khofifah di Pilgub Jatim 2018

Dukungan resmi tersebut tertuang dalam surat bernomor 174-KPPS/DPP-Nasdem/12/2017soal pengusungan Khofifah sebagai calon Gubernur dan Emil sebagai calon Wakil Guberur Jawa Timur.

Ke depannya, Johnny berharap koalisi partai pendukung Khofifah-Emil dapat bergerak dengan cepat dan efektif untuk menyampaikan program-program pasangan tersebut kepada masyarakat luas.

"Agar pada saatnya nanti rakyat memilih masyarakat dapat memilih secara rasional, program kerja, serta harapan masyarakat Jawa Timur," tutur dia.

Secara pribadi, Khofifah berterima kasih kepada NasDem karena telah memberikan dukungan secara resmi kepada dia dan Emil untuk maju ke kontestasi politik Jatim itu. Ia berhadap adanya sinergitas dari seluruh energi partai NasDem untuk memajukan Jawa Timur.

"Saya berterima kasih kepada Partai Nasdem atas dukungannya untuk mengikuti proses pilkada Jawa Timur," ujar Khofifah. "Insya Allah minggu depan sudah mulai proses pendaftaran."

Dalam pertemuan tersebut, selain jajaran pengurus Partai NasDem, turut hadir beberapa orang kiai seperti KH Asep Syaifuddin Chalim, Salahudin Wahid atau dikenal dengan Gus Sholah.

Selain Partai Nasdem, sederet partai politik sudah menyatakan dukungannya untuk pasangan Khofifah-Emil. Menurut Khofifah, Partai Persatuan Pembangunan dan Partai Golkar akan mendeklarasikan dukungan secara resmi dalam waktu dekat ini.

"Partai Demokrat sebelumnya sudah memberikan dukungan resmi dengan penyerahan model B1 KWK," ujar Khofifah.

Pada Pilgub Jatim 2018, Khofifah Indar Parawansa. diperkirakan bakal bersaing dengan duet Saifullah Yusuf-Abdullah Azwar Anas. Pasangan Gus Ipul-Abdullah Azwar Anas diusung PDIP dan PKB.

Berita terkait

Selain Gibran dan Bobby Nasution, Khofifah Disebut Juga Bakal Terima Penghargaan Satyalancana

4 hari lalu

Selain Gibran dan Bobby Nasution, Khofifah Disebut Juga Bakal Terima Penghargaan Satyalancana

Jokowi dikabarkan akan memberikan penghargaan kepada kepala daerah berprestasi, mulai dari Gibran, Bobby Nasution, hingga Khofifah.

Baca Selengkapnya

Golkar Sebut Kemenangan di Pilkada 2024 Jadi Modal untuk Pileg dan Pilpres 2029

14 hari lalu

Golkar Sebut Kemenangan di Pilkada 2024 Jadi Modal untuk Pileg dan Pilpres 2029

Erwin Aksa menekankan soal target suara dan mengembalikan kejayaan Golkar lima tahun ke depan pada Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Khofifah Mau Maju Pilkada Jawa Timur, Rayuan PDIP hingga Peluang Risma dalam Persaingan

25 hari lalu

Khofifah Mau Maju Pilkada Jawa Timur, Rayuan PDIP hingga Peluang Risma dalam Persaingan

Khofifah Indar Parawansa ingin maju lagi untuk duduk di pucuk pemerintahan Jawa Timur

Baca Selengkapnya

Inilah 6 Tokoh yang Masuk Bursa Calon Gubernur Jawa Timur 2024

26 hari lalu

Inilah 6 Tokoh yang Masuk Bursa Calon Gubernur Jawa Timur 2024

Lembaga survei Accurate Research and Consulting Indonesia (ARCI) mencatat ada enam tokoh yang masuk dalam daftar bursa calon Gubernur Jawa Timur 2024.

Baca Selengkapnya

Respons Hasto Soal Upaya PDIP Berkomunikasi dengan Khofifah Perihal Pilkada 2024

26 hari lalu

Respons Hasto Soal Upaya PDIP Berkomunikasi dengan Khofifah Perihal Pilkada 2024

Sekjen PDIP mengatakan komunikasi politik dilakukan untuk menghasilkan calon-calon pemimpin yang terbaik di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Nama Khofifah, Risma, dan Cak Imin Muncul di Bursa Pilkada Jatim 2024, Siapa Unggul?

27 hari lalu

Nama Khofifah, Risma, dan Cak Imin Muncul di Bursa Pilkada Jatim 2024, Siapa Unggul?

Survei Acurrate Research and Consulting Indonesia ini menyebutkan peluang Khofifah, Risma, Cak Imin di bursa Pilkada Jatim 2024.

Baca Selengkapnya

Wakil Ketua Bidang Organisasi DPD PDIP Jatim Bantah Partainya Rayu Khofifah

27 hari lalu

Wakil Ketua Bidang Organisasi DPD PDIP Jatim Bantah Partainya Rayu Khofifah

Said Abdullah mengaku tengah merayu Khofifah. Namun, hal itu dibantah oleh Wakil Ketua Bidang Organisasi DPD PDIP Jatim. Begini katanya.

Baca Selengkapnya

Ketua DPD PDIP Jawa Timur Said Abdullah Emoh Maju di Pilkada Jatim: Bajunya Tidak Pas

27 hari lalu

Ketua DPD PDIP Jawa Timur Said Abdullah Emoh Maju di Pilkada Jatim: Bajunya Tidak Pas

Ketua DPD PDIP Jatim Said Abdullah enggan maju di Pilkada Jatim. Namun, politikus partai banteng ini mengaku malah tengah merayu Khofifah.

Baca Selengkapnya

Khofifah Bersiap Maju Pilkada Jawa Timur 2024, Dukungan TKD Prabowo-Gibran hingga Relawan Tapal Kuda

33 hari lalu

Khofifah Bersiap Maju Pilkada Jawa Timur 2024, Dukungan TKD Prabowo-Gibran hingga Relawan Tapal Kuda

Khofifah Indar Parawansa ingin kembali maju di Pilkada Jawa Timur 2024

Baca Selengkapnya

TKD Prabowo-Gibran Siap Dukung Khofifah di Pilgub Jawa TImur

37 hari lalu

TKD Prabowo-Gibran Siap Dukung Khofifah di Pilgub Jawa TImur

TKD Prabowo-Gibran siap mendukung dan memenangkan Khofifah Indar Parawansa pada Pilgub Jawa TImur 2024.

Baca Selengkapnya