SMRC: Hasil Pilgub Jabar Berpengaruh Pada Pilpres 2019

Kamis, 2 November 2017 16:17 WIB

Ilustrasi pilkada Jawa Barat 2018

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Eksekutif Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) hasil Pemilihan Gubernur Jawa Barat pada 2018 mendatang akan berpengaruh pada Pemilihan Presiden yang akan digelar 2019 mendatang.

"Dalam konteks pilpres 2019, calon gubernur mana yang terpilih pada pilkada 2018 dan siapa calon presiden yang ia dukung akan berpeluang memenangkan pilpres di Jawa Barat," kata Djayadi saat memaparkan hasil survei SMRC di Menteng, Jakarta Pusat pada Kamis, 2 November 2017.

Djayadi menilai Pilgub Jabar krusial sebab provinsi ini menyumbang 18 persen pemilih nasional alias terbesar di Indonesia. Suara di Jawa Barat, kata Dyajadi, akan berpengaruh terhadap perolehan suara pada Pilpres 2019.

Ia merujuk pada Pilpres 2014. Dukungan Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan kepada Prabowo Subianto berdampak pada kemenangan Prabowo di Jawa Barat.

Baca juga: SMRC: Ridwan Kamil Berpeluang Besar Menang Pilgub Jabar 2018

Advertising
Advertising

Adapun berdasarkan survei SMRC, Ridwan Kamil memiliki potensi paling besar untuk memenangkan Pilgub Jabar 2018. Djayadi mengatakan tren dukungan terhadap Ridwan Kamil konsisten berada di tingkat teratas.

"Secara konsisten kami menemukan, mulai dari simulasi top of mind atau simulasi beberapa nama, Ridwan Kamil unggul," kataya.

Dari berbagai simulasi pilihan, elektabilitas Ridwan Kamil berada di urutan teratas dengan jumlah dukungan berkisar 16,8 hingga 64 persen. Dalam pertanyaan top of mind, Wali Kota Bandung ini mendapatkan dukungan terbanyak yakni sebesar 16,8 persen.

Adapun nama lain memperoleh angka di bawah 10 persen untuk pertanyaan top of mind. Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar memiliki elektabilitas sebesar 3,8 persen, disusul Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi dengan 2,2 persen. Nama-nama lain yakni Abdullah Gymnastiar (Aa Gym) dengan elektabilitas 1,5 persen, Dede Yusuf Macan Effendi 0,9 persen, dan sejumlah nama lain.

Baca juga: Pilgub Jabar, PDIP Menimang Dedi Mulyadi dan Deddy Mizwar

Survei ini dilakukan terhadap 800 responden di Jawa Barat pada 27 September hingga 3 Oktober 2017. Metode yang digunakan yakni multi-stage random sampling dengan margin of error 3,5 persen dan tingkat kepercayaan 95 persen.

Presentasi survei SMRC ini dihadiri oleh Ketua Dewan Pengurus Wilayah Partai NasDem Jawa Barat Saan Mustopa, Wakil Sekretaris Jenderal Partai Golkar Ace Hasan Syadzily, dan anggota Partai Gerindra sekaligus Ketua Badan Legislatif DPR, Supratman Andi Agtas.

Berita terkait

Respons Bima Arya soal Maju Pilgub Jabar 2024, Singgung Nama Ridwan Kamil dan Dedi Mulyadi

8 hari lalu

Respons Bima Arya soal Maju Pilgub Jabar 2024, Singgung Nama Ridwan Kamil dan Dedi Mulyadi

Mantan Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto menyatakan dirinya siap maju di Pilkada 2024 setelah mendapat arahan dari Ketum PAN, tapi...

Baca Selengkapnya

Rencanakan Usung Calon Gubernur Jabar, PKB Utamakan Konsolidasi dengan Koalisi Perubahan

20 hari lalu

Rencanakan Usung Calon Gubernur Jabar, PKB Utamakan Konsolidasi dengan Koalisi Perubahan

Ketu DPW PKB Jawa Barat Syaiful Huda berpeluang diusung maju di Pilkada Jawa Barat. Sudah dibicarakan dengan Koalisi Perubahan.

Baca Selengkapnya

Maju Mundur Ridwan Kamil ke Pilgub DKI Jakarta atau Pilkada Jawa Barat, Tarik Ulur Golkar dan Gerindra

20 hari lalu

Maju Mundur Ridwan Kamil ke Pilgub DKI Jakarta atau Pilkada Jawa Barat, Tarik Ulur Golkar dan Gerindra

Eks Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil didukung Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto maju di Pilgub DKI Jakarta. Maju mundur RK di Pilkada Jakarta?

Baca Selengkapnya

Airlangga: Ridwan Kamil Didukung Golkar dan Gerindra di Pilkada Jawa Barat

20 hari lalu

Airlangga: Ridwan Kamil Didukung Golkar dan Gerindra di Pilkada Jawa Barat

Airlangga Hartarto mengatakan, Ridwan Kamil telah mendapat surat tugas untuk maju di Pilkada Jawa Barat dari Partai Golkar dan Gerindra.

Baca Selengkapnya

Golkar Sebut Survei Ridwan Kamil di Jawa Barat di Atas Angka 50 Persen

25 hari lalu

Golkar Sebut Survei Ridwan Kamil di Jawa Barat di Atas Angka 50 Persen

Ridwan Kamil mendapat penugasan tunggal untuk Pilkada Jabar 2024 dari Partai Golkar. Peluang kemenangan Ridwan cukup besar.

Baca Selengkapnya

8 Nama Masuk Bursa Pilgub Jabar 2024, Ada Artis, Timses Capres hingga Pensiunan Polisi

51 hari lalu

8 Nama Masuk Bursa Pilgub Jabar 2024, Ada Artis, Timses Capres hingga Pensiunan Polisi

Sejumlah nama muncul dan dikaitkan untuk maju di Pilgub Jabar 2024. Ada timses Capres, mantan napi hingga pensiunan polisi.

Baca Selengkapnya

Kinerja Jokowi Terus Menurun, Relawan LGP Minta Reshuffle Disegerakan

27 April 2022

Kinerja Jokowi Terus Menurun, Relawan LGP Minta Reshuffle Disegerakan

LGP mendukung agar Jokowi segera melakukan reshuffle kabinet..

Baca Selengkapnya

SMRC Prediksi Pilpres 2024 Digelar 2 Putaran, Ini Alasannya

22 April 2022

SMRC Prediksi Pilpres 2024 Digelar 2 Putaran, Ini Alasannya

SMRC memprediksi Pilpres 2024 akan digelar dua putaran karena persaingan calon yang ketat.

Baca Selengkapnya

Survei SMRC: 55 Persen Responden Menilai Korupsi Semakin Banyak

29 Desember 2020

Survei SMRC: 55 Persen Responden Menilai Korupsi Semakin Banyak

Survei Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) mencatat mayoritas warga menilai korupsi makin banyak terjadi.

Baca Selengkapnya

Bawaslu Dapati Ribuan Orang Meninggal Dukung Calon Independen

17 Juli 2020

Bawaslu Dapati Ribuan Orang Meninggal Dukung Calon Independen

Bawaslu Jawa Barat menemukan 90.882 pendukung bakal pasangan calon jalur independen di Pilkada 2020 tidak memenuhi syarat.

Baca Selengkapnya