Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pilgub Sumut 2018, Pengamat: Djarot-Sihar Lebih Fokus, Tapi ...

Reporter

Editor

Ariandono

image-gnews
Pasangan calon gubernur dan wagub Sumatera Utara Djarot Saiful Hidayat-Sihar Sitorus (nomor urut dua) dan Edy Rahmayadi-Musa Rajeckshah (nomor urut satu) di Medan, Sumatra Utara, 13 Februari 2018. ANTARA/Septianda Perdana
Pasangan calon gubernur dan wagub Sumatera Utara Djarot Saiful Hidayat-Sihar Sitorus (nomor urut dua) dan Edy Rahmayadi-Musa Rajeckshah (nomor urut satu) di Medan, Sumatra Utara, 13 Februari 2018. ANTARA/Septianda Perdana
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Performa pasangan calon Gubernur-Wakil Gubernur Sumatera Utara Djarot Saiful Hidayat-Sihar Sitorus (DJOSS) dalam debat Pilgub Sumut 2018 di Medan 19 Juni menuai simpati dari pemilih rasional. Mereka dinilai mampu tampil relatif lebih baik daripada Edy Rahmayadi-Musa Rajekshah (Eramas) di hampir semua aspek.

“Masyarakat rasional itu menilainya sederhana. Apakah program para paslon bisa membuat perubahan yang menyejahterakan atau tidak. Kemudian, bagaimana paslon akan mewujudkan program itu. Masuk akal atau tidak,” kata pengamat politik dari Universitas Pelita Harapan, Emrus Sihombing.

Peran debat, kata Emrus, menjadi vital karena kemampuan para kandidat bisa terekspos secara langsung. Tanpa rekayasa media atau sentuhan pencitraan yang bisa dilakukan melalui iklan kampanye. “Kalau performa dalam debat tidak meyakinkan, publik bisa menilai bahwa yang bersangkutan ada masalah dalam kompetensi,” kata Emrus.

Dalam debat ketiga atau debat pemungkas Pilgub Sumut 2018, DJOSS tampil lebih konsisten dan fokus pada program-program unggulan mereka. Penyelesaian masalah di Sumut, seperti korupsi yang sudah begitu akut, didekati dengan transparansi anggaran dalam bentuk e-budgetting, e-procurement, e-planning, hingga e-catalogue.

Begitu juga dalam pengentasan kemiskinan. DJOSS membagi warga Sumut dalam beberapa kluster. Salah satunya kluster nelayan. Nelayan yang umumnya miskin itu akan dilindungi dengan asuransi kesehatan. Laut tempat para nelayan mencari ikan juga “dilindungi” dengan perda zonasi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Perda zonasi akan mengatur agar laut tidak menjadi sasaran pencurian ikan. Pendapatan nelayan akan ditingkatkan dengan melatih mereka aquaculture. Tidak hanya mengandalkan ikan tangkap tapi juga budidaya di laut,” kata Djarot dalam debat.

Meskipun begitu, Emrus berpesan agar Djarot-Sihar tetap harus bekerja keras meyakinkan rakyat. Sebab, selera para pemilih tidak selalu berbanding lurus dengan kemampuan pasangan calon.
Apalagi, para pemilih umumnya menjatuhkan pilihannya karena ikatan emosional dengan pasangan calon.

"Kaum rasional mungkin menaruh harapan pada mereka, tapi masalahnya pemilih di Sumut tidak dari kalangan rasional saja,” ungkap Emrus lagi soal Pilgub Sumut 2018.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jalani Tes Kesehatan, Bobby Nasution: Ada Disetrum-Setrum

4 hari lalu

Pasangan calon gubernur Sumatera Utara, Bobby Nasution-Surya usai menjalani pemeriksaan kesehatan di RSUP Haji Adam Malik Medan, Senin, 2 September 2024. TEMPO/ Mei Leandha
Jalani Tes Kesehatan, Bobby Nasution: Ada Disetrum-Setrum

Bobby Nasution mengatakan pemeriksaan kesehatan calon gubernur lebih banyak dibanding saat dia mencalonkan diri menjadi wali kota Medan.


Intip Peta Kekuatan Duel Bobby Nasution Vs Edy Rahmayadi di Pilkada Sumut 2024

9 hari lalu

Presiden Joko Widodo didampingi Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi dan Wali Kota Medan sekaligus menantunya, Bobby Nasution memberikan keterangan saat Car Free Day (CFD) di Kota Medan, Sumatera Utara, Minggu pagi, 12 Februari 2023. Foto: BPMI Setpres/Laily Rachev
Intip Peta Kekuatan Duel Bobby Nasution Vs Edy Rahmayadi di Pilkada Sumut 2024

Bobby Nasution akan duel melawan Edy Rahmayadi dalam Pilkada Sumut 2024. Bagaimana peta kekuatan mereka?


Kepala BKKBN Hasto Wardoyo Maju Pilkada Yogya, Diantar PDIP Daftar ke KPU Hari Ini

9 hari lalu

Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Hasto Wardoyo. TEMPO/Oton
Kepala BKKBN Hasto Wardoyo Maju Pilkada Yogya, Diantar PDIP Daftar ke KPU Hari Ini

PDIP akan daftarkan Hasto Wardoyo-Wawan Harmawan ke KPU hari ini diiringi kesenian tradisional.


Naik Motor Listrik, Bobby Nasution-Surya Daftar ke KPU Sumut

9 hari lalu

Wali Kota Medan Bobby Nasution dan Bupati Asahan Surya usai mendaftarkan diri sebagai pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sumatera Utara di KPU Sumut, Rabu, 28 Agustus 2024. Foto: Istimewa
Naik Motor Listrik, Bobby Nasution-Surya Daftar ke KPU Sumut

Bobby Nasution dan Surya berkonvoi mengendarai sepeda motor listrik menuju kantor KPU Sumatera Utara untuk mendaftar menjadi peserta Pilkada 2024


Reaksi PDIP Soal Anies Temui Rano Karno Jelang Megawati Putuskan Bacagub Jakarta

11 hari lalu

Rano Karno dan Anies Baswedan. Istimewa
Reaksi PDIP Soal Anies Temui Rano Karno Jelang Megawati Putuskan Bacagub Jakarta

Ketua DPP PDIP Djarot Saiful Hidayat mengatakan pertemuan Anies-Rano untuk berdiskusi tentang masa depan Jakarta.


Tak Ikut Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta, Adian Napitupulu: PDIP is Not for Sale

18 hari lalu

Ketua DPP PDIP Djarot Saiful Hidayat (kiri), Ketua Tim Pemenangan Pilkada Nasional PDIP Adian Napitupulu (kanan), saat memberikan keterangan pers terkait reshuffle kabinet pemerintahan Presiden Joko Widodo di Kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta, Senin, 19 Agustus 2024. Djarot menyebut Jokowi sedang berupaya untuk mengontrol serta mengatur orang-orang yang berada pada pemerintahan mendatang. Dia menduga langkah Yasonna Laoly yang meloloskan pengesahan perpanjangan kepengurusan DPP PDIP menjadi salah satu alasan yang memicu reshuffle kabinet. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Tak Ikut Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta, Adian Napitupulu: PDIP is Not for Sale

Adian menyatakan bahwa pemberian dukungan PDIP pada Pilkada Jakarta 2024 tidak untuk dijual.


Apa Target Sihar Sitorus untuk FCV Dender, Klub Miliknya yang Musim Ini Berlaga di Divisi Teratas Liga Belgia?

18 hari lalu

Sihar Sitorus. (Antara/Rauf Adipati)
Apa Target Sihar Sitorus untuk FCV Dender, Klub Miliknya yang Musim Ini Berlaga di Divisi Teratas Liga Belgia?

Pemilik klub FCV Dender, Sihar Sitorus, mengungkapkan target di Liga Belgia musim 2024-2025.


Sihar Sitorus Memilih Realistis dengan Target FCV Dender di Liga Belgia Musim Ini

18 hari lalu

FC Dender. Istimewa
Sihar Sitorus Memilih Realistis dengan Target FCV Dender di Liga Belgia Musim Ini

Pemilik klub FCV Dender Sihar Sitorus bersikap realistis dengan target klub di Liga Belgia musim 2024/2025 setelah berhasil promosi.


Pemilik Klub Belgia FCV Dender, Sihar Sitorus, Tak Akan Campuri Urusan Menit Bermain Pemain Timnas Indonesia Ragnar Oratmangoen

18 hari lalu

Sihar Sitorus. (ANTARA/RAUF ADIPATI
Pemilik Klub Belgia FCV Dender, Sihar Sitorus, Tak Akan Campuri Urusan Menit Bermain Pemain Timnas Indonesia Ragnar Oratmangoen

Pemilik klub Belgia FCV Dender, Sihar Sitorus, memastikan tidak akan mencampuri urusan menit bermain pemain Timnas Indonesia Ragnar Oratmangoen.


Demokrat Ungkap Harapan Tak Lawan Kotak Kosong di Pilgub Jakarta

20 hari lalu

Edhie Baskoro Yudhoyono atau Ibas, yang merupakan putra kedua mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, lolos ke DPR dengan meraih sekitar 265 ribuan suara di Dapil VII Jatim pada Pemilu 2019. TEMPO/Amston Probel
Demokrat Ungkap Harapan Tak Lawan Kotak Kosong di Pilgub Jakarta

PDIP berharap Pilgub Jakarta 2024 tidak menyajikan pelaksanaan demokrasi semu.