TEMPO.CO, Jakarta - Pemilihan Gubernur Banten akan berlangsung Rabu, 15 Februari 2017, serentak dengan daerah-daerah lain di Indonesia. Pasangan Wahidin Halim-Andika Hazrumy akan bersaing dengan calon inkumben, Rano Karno, yang berpasangan dengan Embay Mulya Syarif.
Berdasarkan laporan harta kekayaan penyelenggara negara, Wahidin tercatat memiliki kekayaan Rp 16,4 miliar. Sedangkan pasangannya membukukan kekayaan Rp 20,7 miliar per 31 Desember 2005.
Sementara itu, Rano memiliki kekayaan Rp 15,7 miliar dan US$ 7.776. Sedangkan Embay memiliki kekayaan Rp 2,2 miliar.
Pada 8 Februari lalu, dua pasangan tersebut menandatangani pakta integritas menolak politik uang. Deklarasi tersebut, antara lain, dihadiri Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Saut Situmorang, perwakilan dari Kejaksaan Tinggi Banten, Kepolisian Banten, unsur TNI, dan pemimpin parpol.
Dalam sambutannya, Ketua Bawaslu Banten Pramono U. Tantowi mengatakan deklarasi ini untuk menguatkan kembali komitmen semua elemen masyarakat dalam mewujudkan pilkada Banten yang berintegritas.
Dari peta kekuatan, setiap pasangan calon punya pengaruh di Banten. Sebelum menjadi gubernur, Rano Karno adalah mantan Wakil Bupati Tangerang (2008-2013). Wakilnya, Embay Mulya Syarif, adalah tokoh besar di Banten. Sedangkan Wahidin Halim pernah menjabat Wali Kota Tangerang (2003-2013). Andika, wakil Wahidin, adalah anak Atut Chosiyah.
ANTARA | AMRI MAHBUB