Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Enthus Susmono Dikenal Ganjar sebagai Kritikus yang Lugas

image-gnews
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo (tengah) berbincang dengan Bupati Kudus Musthofa (kiri) dan Bupati Tegal Enthus Susmono, Juli 2017. (Foto ANTARA)
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo (tengah) berbincang dengan Bupati Kudus Musthofa (kiri) dan Bupati Tegal Enthus Susmono, Juli 2017. (Foto ANTARA)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Politikus PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo, mengenang Bupati Tegal nonaktif Enthus Susmono sebagai kritikus yang lugas dan berprestasi. Gubernur Jawa Tengah nonaktif ini pernah menginterupsi Ganjar dengan kritikan yang cukup tajam, tapi membangun, unik, dan mengarah pada penyelesaian persoalan.

"Itu style dia,” kata Ganjar merujuk pada suatu sesi pertemuan kepala daerah se-Jawa Tengah. “Semua ditembaki satu per satu, seperti (sedang) mendalang. Itu pengalaman yang tidak pernah saya lupa. Dia kritik kejaksaan, kritik kepolisian secara terbuka. Bahkan, saat latihan, dia meraih ranking teratas di KPK. Jadi integritasnya diuji di situ relatif high."

Ganjar mengenang dalang yang kerap menabrak pakem dalam pewayangan itu semasa hidupnya sebagai kritikus yang lugas dan berprestasi. Enthus ceplas-ceplos, ucap dia, tapi maksud hatinya baik. Sebagai dalang, Enthus bisa serius, meski tak lepas dari kebiasaan bergurau, dan tegas.

"Meski bupati, dia selalu belajar dan tidak pernah menghilangkan akarnya. Mudah-mudahan, atas apa yang dikerjakan selama ini, birokrasi di sana lebih baik."

Enthus Susmono dikabarkan meninggal dunia oleh Kepala Subbagian Hubungan Masyarakat Pemerintah Kabupaten Tegal Hari Hugroho pada Senin, 14 Mei 2018, pukul 19.10 WIB. Dalang yang dikenal nyentrik itu mengembuskan napas terakhirnya di Rumah Sakit dr Soesilo, Slawi, Tegal. Kabar itu tersebar lewat pesan WhatsApp sekitar pukul 19.30 WIB.

Enthus kembali menjadi calon Bupati Tegal yang diajukan Partai Kebangkitan Bangsa. Ia sebelumnya terpilih menjadi bupati pada 7 November 2013. Enthus yang berlatar budayawan terjun ke dunia politik. Dia pernah ditahan 2,5 bulan di balik jeruji karena kasus perusakan pagar kantor Radio Citra Pertiwi FM, Slawi, Tegal, Jawa Tengah. Saat itu, ia bukan calon kepala daerah, tapi mewakili tiga calon yang kalah.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dari balik jeruji, Enthus belajar mengenai pengolahan sampah. Pada 2014, ia yang terpilih menjadi Bupati Tegal membuat slogan yang mengkritisi kondisi sampah di kabupatennya. "Bupatinya bupati sampah. Kabupatennya kabupaten rongsok.”

Dari daur ulang plastik bekas kemasan air mineral itu, Enthus meraup duit Rp 1 miliar. Menurut Enthus, uang itu dia pakai untuk membayar saksi di tempat pemungutan suara pada pilkada 2013. Kemenangan Enthus dan pasangannya pada waktu itu sempat menuai keberatan dari pasangan calon lain.

Mereka menggugat hasil pilkada 2013 itu ke Mahkamah Konstitusi. Salah satu alasannya, hitung cepat Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Tegal tidak memenangkan Enthus.

FITRIA RAHMAWATI

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Soal Gerakan Coblos 3 Paslon di Pilkada Jakarta, Anies dan Ganjar Respons Begini

1 hari lalu

Soal Gerakan Coblos 3 Paslon di Pilkada Jakarta, Anies dan Ganjar Respons Begini

Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo buka suara soal munculnya gerakan coblos 3 paslon di Pilkada Jakarta.


Ganjar Pranowo Sebut Gerakan Coblos 3 Paslon Pilkada Jakarta Imbas Ada Ketidakadilan

1 hari lalu

Ketua Bidang Pemerintahan dan Otonomi Daerah Dewan Pimpinan Pusat PDI Perjuangan Ganjar Pranowo memberikan keterangan di Universitas Brawijaya, Kota Malang, Jawa Timur, Jumat 6 September 2024. ANTARA/Ananto Pradana
Ganjar Pranowo Sebut Gerakan Coblos 3 Paslon Pilkada Jakarta Imbas Ada Ketidakadilan

Ganjar Pranowo mengatakan gerakan politik masyarakat akan muncul ketika sesuatu dirasa tidak adil buat mereka.


Tanggapan Jokowi dan Ganjar soal Fenomena Kotak Kosong di Pilkada 2024

4 hari lalu

Presiden Joko Widodo berbincang dengan Mensesneg Pratikno (kiri) dan Gubernur Jateng Ganjar Pranowo (tengah) di sela-sela kunjungan kerja di SMK N Jawa Tengah, Kota Semarang, Jawa Tengah, Rabu, 30 Agustus 2023. Presiden Joko Widodo mengapresiasi program sekolah gratis berbasis asrama yang dirintis Pemprov Jawa Tengah di bawah kepemimpinan Gubernur Ganjar Pranowo sejak tahun 2014 dengan tujuan memberikan akses pendidikan gratis bagi masyarakat kurang mampu, dan sekolah tersebut telah bekerjasama dengan sejumlah perusahaan dan industri di dalam maupun luar negeri untuk penyerapan tenaga kerja para lulusannya. ANTARA FOTO/Aji Styawan
Tanggapan Jokowi dan Ganjar soal Fenomena Kotak Kosong di Pilkada 2024

Menurut Jokowi, kotak kosong adalah bagian dari demokrasi di masyarakat. Sementara Ganjar berpendapat begini.


Ganjar Pranowo Ingatkan Calon Tunggal Jangan Anggap Enteng Kotak Kosong

4 hari lalu

Ilustrasi kotak kosong. Shutterstock
Ganjar Pranowo Ingatkan Calon Tunggal Jangan Anggap Enteng Kotak Kosong

Menurut Ganjar Pranowo, pemilih bisa melawan dengan memilih kotak kosong seperti di Pilkada Makassar pada 2018 lalu.


Ganjar Beri Masukan Ini untuk Andika Perkasa-Hendrar Prihadi yang Maju di Pilkada Jateng

6 hari lalu

Mantan capres nomor urut 03 Ganjar Pranowo saat ditemui usai peringatan hari ulang tahun relawannya Jaringan Kerja Akar Rumput Bersama Ganjar (Jangkar Baja) di Jakarta pada Jumat, 10 Mei 2024. TEMPO/Amelia Rahima Sari
Ganjar Beri Masukan Ini untuk Andika Perkasa-Hendrar Prihadi yang Maju di Pilkada Jateng

Ganjar Pranowo berkomitmen akan memenangkan Andika Perkasa dan Hendrar Prihadi di Pilkada Jawa Tengah.


Ganjar Pranowo Bantu Pemenangan Andika-Hendrar di Pilkada Jawa Tengah

6 hari lalu

Mantan capres, Ganjar Pranowo (kanan) bertemu dengan Ketua DPC PDIP Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo (kiri) di kediaman Rudy di Pucangsawit, Jebres, Solo, Jawa Tengah, Kamis, 22 Agustus 2024. Foto: Istimewa
Ganjar Pranowo Bantu Pemenangan Andika-Hendrar di Pilkada Jawa Tengah

Ganjar Pranowo berkomitmen akan memenangkan Andika Perkasa dan Hendrar Prihadi di Pilkada Jawa Tengah.


Puan dan Ganjar Harap Tidak Ada Intervensi saat Pilkada 2024

6 hari lalu

Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan pidato HUT DPR dan laporan kinerja tahun 2023-2024 dalam Rapat Paripurna Khusus Masa Persidangan I tahun 2024-2025 di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis, 29 Agustus 2024. Rapat Paripurna Khusus tersebut beragendakan pidato Ketua DPR RI dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 DPR RI dan penyampaian Laporan Kinerja DPR RI tahun sidang 2023-2024. TEMPO/M Taufan Rengganis
Puan dan Ganjar Harap Tidak Ada Intervensi saat Pilkada 2024

Ketua DPP PDIP Puan Maharani berharap pelaksanaan Pilkada 2024 bebas dari intervensi. Masyarakat harus diberi ruang tentukan pimpinannya di daerah.


Anies Baswedan Gagal Maju di Pilkada 2024, Ketua DPD PDIP Jawa Barat Sebut Ada Tangan Mulyono dan Geng

10 hari lalu

Foto: Anies Baswedan (YouTube Anies Baswedan)
Anies Baswedan Gagal Maju di Pilkada 2024, Ketua DPD PDIP Jawa Barat Sebut Ada Tangan Mulyono dan Geng

Anies Baswedan gagal maju di Pilkada 2024 setelah sejumlah partai batal mengusungnya, termasuk PDIP. Ada penjegalan terhadap Anies dari Mulyono?


Dua Menteri Maju Pilgub: Risma Mundur sebagai Mensos, Pramono Anung Belum Memutuskan

12 hari lalu

Kolase foto Pramono Anung (kiri) dan Tri Rismaharini (Tempo/Ilham Balindra dan ANTARA)
Dua Menteri Maju Pilgub: Risma Mundur sebagai Mensos, Pramono Anung Belum Memutuskan

Dua menteri yang maju Pilkada 2024, Pramono Anung dan Tri Rismaharini berbeda sikap atas jabatan yang diembannya. Risma akan pamit ke Jokowi hari ini


Risma Temui Jokowi di Istana usai Nyatakan Mundur sebagai Mensos

12 hari lalu

Bakal Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur Tri Rismaharini-Zahrul Azhar Asumta (baju putih) saat tiba di Kantor KPU Jatim di Surabaya, Kamis malam 29 Agustus 2024. ANTARA/Faizal Falakki
Risma Temui Jokowi di Istana usai Nyatakan Mundur sebagai Mensos

Menteri Sosial Risma hari ini bertemu dengan Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta. Risma tak bicara soal isi pertemuannya dengan Jokowi.