Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pilgub Jabar, Begini Cara Koalisi Dongkrak Suara Sudrajat-Syaikhu

image-gnews
Bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat Sudrajat (kanan) dan Ahmad Syaikhu (kedua kiri) saat menghadiri acara Konsolidasi pasangan Calon Kepala Daerah PKS di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, 4 Januari 2018. TEMPO/Dhemas Reviyanto
Bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat Sudrajat (kanan) dan Ahmad Syaikhu (kedua kiri) saat menghadiri acara Konsolidasi pasangan Calon Kepala Daerah PKS di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, 4 Januari 2018. TEMPO/Dhemas Reviyanto
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sekretaris Umum DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jawa Barat Abdul Hadi Wijaya mengatakan, partainya bersama Partai Gerindra dan Partai Amanat Nasional (PAN) optimistis pasangan calon gubernur Sudrajat-Ahmad Syaikhu menang dalam pemilihan gubernur Jawa Barat 2018. “Kami optimistis menang walaupun belum ada hasil survey yang signifikan. Tapi itu biasa karena saudara Sudrajat baru masuk gelanggang. Kami punya endorser Pak Prabowo dan Pak Aher,” kata dia saat dihubungi Tempo, Sabtu, 6 Januari 2018.

Hadi mengatakan, partai koalisi PKS-Gerindra-PAN mengandalkan Ketua Umum sekaligus Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan yang akrab dengan sapaan Aher untuk mendongkrak elektabilitas Sudrajat-Syaikhu. “Survey terakhir dengan dukungan beliau berdua itu ada 65 persen warga Jawa Barat akan menyetujui Sudrajat-Ahmad Syaikhu,” kata dia.

Hadi beralasan, survey konsultan politik Poolmark melansir ada tiga nama yang menjadi endorser yang akan memengaruhi suara pemilih dalam pilkada yakni Prabowo Subianto, Presiden Joko Widodo, serta Aher khusus di Jawa Barat . “Dua orang ini (Prabowo dan Aher) meng-endorse kepada satu pasangan Sudrajat-Ahmad Syaikhu. Sementara endorser dari Jokowi sekitar 35 persen itu diperebutkan oleh kedua pasangan lain,” kata dia.

Baca juga: Persiapan Aher Pasca Pilkada Jawa Barat: Latihan Nyupir Sendiri

Menurut Hadi, alasan dukungan Prabowo dan Aher itu yang membuat mereka yakin pasangan yang disongkong partai koalisinya menang. “Jokowi terlihat mendorong ke Golkar juga sedang mendorong PDIP. Jadi yang 35 persen itu sedang diperebutkan berdua. Sementara yang 65 persen hanya ke satu calon. Itu yang membuat kami optimistis,” kata dia.

Hadi mengklaim, Prabowo akan diupayakan menjadi juru kampanye andalan pasangan Sudrajat-Ahmad Syaikhu. “Berapa titiknya itu akan kita sesuaikan dengan keadaan. Kami juga siapkan ratusan juru kampanye dari tiap partai pengusung,” kata dia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dia mengklaim, ada ratusan juru kampanye yang sudah disiapkan daftarnya. “Anggota dewan, pengurus DPP masing-masing partai, anggota Dewan asal Jawa Barat, pejabat publik di hari cuti mereka, juga banyak dari kelompok islam diantaranya mujahid Alumni 212 akan bersama-sama kami serta tokoh lokal,” kata Hadi.

Khusus dukungan Aher, Hadi mengirimkan video pendek berisi pernyataan dukungan Ahmad Heryawan pada pasangan Sudrajat-Ahmad Syaikhu. Dalam video pendek tersebut, Ahmad Heryawan berdiri diapit Sudrajat dan Ahmad Syaikhu. Ketiganya kompak mengenakan kopiah hitam dan kemeja putih. “Saya Kang Aher, mendukung pasangan Sudrajat-Syaikhu,” kata dia dalam video pendek berdurasi 12 detik tersebut.

Baca juga: PKS Sebut Sudrajat Punya 4 Kriteria Jadi Gubernur Jawa Barat

Soal video ini, Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan mengatakan, dirinya dalam video itu ada bukan dalam kapasitas sebagai gubernur. Sebagai pribadi, dia punya punya hak untuk mendukung salah satu pasangan calon. “Itu mah pribadi, sebagai pengurus partai, sebagai kader partai. Kan saya bilang (di dalam video itu), bukan gubernur, tapi ‘saya Aher’, beda loh. Kalau saya (menyebutkan) saya gubernur Jawa Barat, kena delik itu,” kata dia di Bandung, Jumat, 5 Januari 2018.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Di Bekasi, Prabowo Keluarkan Instruksi Pemenangan Sudrajat

31 Maret 2018

Prabowo Subianto. Dok.TEMPO/Dhemas Reviyanto Atmodjo
Di Bekasi, Prabowo Keluarkan Instruksi Pemenangan Sudrajat

Ketua Umum Gerindra Prabowo mengingatkan kadernya untuk memenangkan Sudrajat sebagai langkah awal Pilpres 2019.


Pilgub Jabar, Partai Rhoma Irama Dukung Sudrajat-Syaikhu

20 Maret 2018

Ketua umum Partai Idaman, Rhoma Irama, saat memberikan keterangan pers di DPP Partai Idaman Jalan Dewi Sartika, Jakarta, 16 Januari 2018. Partai Idaman sebelumnya menggugat KPU ke Bawaslu karena tidak lolos dalam proses administrasi di KPU. TEMPO/Subekti.
Pilgub Jabar, Partai Rhoma Irama Dukung Sudrajat-Syaikhu

Partai Idaman besutan Rhoma Irama menyatakan dukungan kepada pasangan Sudrajat-Syaikhu dalam pilgub Jabar 2018.


Sudrajat, Optimisme Jenderal Lulusan Harvard di Pilkada 2018

1 Maret 2018

Calon gubernur-wagub Jawa Barat Sudrajat dan Ahmad Syaikhu. ANTARA
Sudrajat, Optimisme Jenderal Lulusan Harvard di Pilkada 2018

Sudrajat pernah menjadi Duta Besar Republik Indonesia untuk Cina dan Mongolia.


Pilgub Jabar, PPP Kubu Djan Faridz Dukung Sudrajat-Syaikhu

10 Januari 2018

Bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat Sudrajat (kanan) dan Ahmad Syaikhu (kedua kiri) saat menghadiri acara Konsolidasi pasangan Calon Kepala Daerah PKS di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, 4 Januari 2018. TEMPO/Dhemas Reviyanto
Pilgub Jabar, PPP Kubu Djan Faridz Dukung Sudrajat-Syaikhu

Berseberangan dengan PPP kubu Romahurmuziy yang diakui oleh KPU, PPP kubu Djan Faridz mendukung Sudrajat-Ahmad Syaikhu di Pilgub Jabar.


PKS Sebut Sudrajat Punya 4 Kriteria Jadi Gubernur Jawa Barat

28 Desember 2017

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (kiri) mengangkat tangan calon Gubernur Jawa Barat Mayjen TNI (Purn) Sudrajat (kanan) saat jumpa pers di kediamannya, Padepokan Garudayaksa, Bukit Hambalang, Desa Bojongkoneng, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu (9/12/2017) ANTARAFOTO
PKS Sebut Sudrajat Punya 4 Kriteria Jadi Gubernur Jawa Barat

Upaya mendongkrak elektabilitas Sudrajat diakui Sohibul menjadi pekerjaan rumah bagi koalisi PKS, Gerindra, dan PAN dalam Pilgub Jabar 2018.


Pilkada Jabar: Popularitas Rendah, Ini Upaya Cagub Gerindra

28 Desember 2017

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (kiri) mengangkat tangan calon Gubernur Jawa Barat Mayjen TNI (Purn) Sudrajat (kanan) saat jumpa pers di kediamannya, Padepokan Garudayaksa, Bukit Hambalang, Desa Bojongkoneng, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu (9/12/2017) ANTARAFOTO
Pilkada Jabar: Popularitas Rendah, Ini Upaya Cagub Gerindra

Meski popularitas dan elektabilitasnya rendah, calon gubernur dari Gerindra, Sudrajat, optimis menang dalam Pilkada Jabar.


Cerita Prabowo Libatkan Ulama Demi Sudrajat di Jawa Barat

10 Desember 2017

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menyampaikan pidato saat menjadi narasumber dalam
Cerita Prabowo Libatkan Ulama Demi Sudrajat di Jawa Barat

Prabowo Subianto menuturkan bagaimana dirinya dan Gerindra akhirnya memutuskan Sudrajat untuk Jawa Barat.